TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Timotius 1:5

Konteks
1:5 Tujuan nasihat itu 1  ialah kasih yang timbul dari hati m  yang suci, dari hati nurani n  yang murni dan dari iman o  yang tulus ikhlas.

1 Timotius 4:3

Konteks
4:3 Mereka itu melarang orang kawin, f  melarang orang makan makanan g  yang diciptakan h  Allah supaya dengan pengucapan syukur i  dimakan oleh orang yang percaya dan yang telah mengenal kebenaran.

1 Timotius 5:5

Konteks
5:5 Sedangkan seorang janda yang benar-benar janda, m  yang ditinggalkan seorang diri, menaruh harapannya kepada Allah n  dan bertekun dalam permohonan dan doa o  siang malam 2 .

1 Timotius 5:9

Konteks
5:9 Yang didaftarkan 3  sebagai janda, hanyalah mereka yang tidak kurang dari enam puluh tahun, yang hanya satu kali bersuami

1 Timotius 5:11

Konteks
5:11 Tolaklah pendaftaran janda-janda yang lebih muda. Karena apabila mereka sekali digairahkan oleh keberahian yang menceraikan mereka dari Kristus, mereka itu ingin kawin

1 Timotius 5:14

Konteks
5:14 Karena itu aku mau supaya janda-janda yang muda kawin y  lagi, beroleh anak, memimpin rumah tangganya dan jangan memberi alasan kepada lawan untuk memburuk-burukkan z  nama kita.

1 Timotius 6:4

Konteks
6:4 ia adalah seorang yang berlagak tahu v  padahal tidak tahu apa-apa. Penyakitnya ialah mencari-cari soal dan bersilat kata, w  yang menyebabkan dengki, cidera, fitnah, curiga,

1 Timotius 6:9-10

Konteks
6:9 Tetapi mereka yang ingin kaya c  terjatuh ke dalam pencobaan 4 , ke dalam jerat d  dan ke dalam berbagai-bagai nafsu yang hampa dan yang mencelakakan, yang menenggelamkan manusia ke dalam keruntuhan dan kebinasaan. 6:10 Karena akar segala kejahatan ialah cinta uang. e  Sebab oleh memburu uanglah beberapa orang telah menyimpang dari iman f  dan menyiksa dirinya dengan berbagai-bagai duka. g 

1 Timotius 6:13

Konteks
6:13 Di hadapan Allah yang memberikan hidup kepada segala sesuatu dan di hadapan Kristus Yesus yang telah mengikrarkan ikrar o  yang benar itu juga di muka Pontius Pilatus, p  kuserukan kepadamu: q 

1 Timotius 6:19

Konteks
6:19 dan dengan demikian mengumpulkan suatu harta sebagai dasar yang baik bagi dirinya h  di waktu yang akan datang untuk mencapai i  hidup yang sebenarnya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:5]  1 Full Life : TUJUAN NASIHAT ITU.

Nas : 1Tim 1:5

Tujuan utama dari semua pengarahan dalam Firman Allah bukanlah pengetahuan mengenai Alkitab, melainkan perubahan moral dalam batin yang terungkap dalam kasih, kesucian hati, hati nurani yang murni, dan iman yang tidak munafik

(lihat cat. --> Kis 24:16

[atau ref. Kis 24:16]

mengenai hati nurani yang murni;

lihat art. PENDALAMAN ALKITAB BAGI ORANG KRISTEN).

Dua fakta penting harus diingat mengenai kebenaran ini.

  1. 1) Konsep alkitabiah mengenai mengajar dan belajar bukan sekadar memberi pengetahuan tentang Alkitab atau menyediakan diri secara akademis. Tujuan utamanya adalah menghasilkan kekudusan dan gaya hidup yang benar, selaras dengan cara Allah (bd. 2Tim 1:13).
  2. 2) Orang yang mengajarkan Firman Allah haruslah seseorang yang hidupnya meneladani ketekunan dalam kebenaran, iman, dan kesucian (1Tim 3:1-13).

[5:5]  2 Full Life : SEORANG JANDA ... BERTEKUN DALAM PERMOHONAN DAN DOA SIANG MALAM.

Nas : 1Tim 5:5

Para janda yang telah menyerahkan hidupnya kepada pekerjaan doa perlu diperhatikan dan dibantu (apabila perlu) oleh gereja (ayat 1Tim 5:3). Kita diingatkan akan seorang janda bernama Hana yang "tidak pernah meninggalkan Bait Allah dan siang malam beribadah dengan berpuasa dan berdoa" (Luk 2:37). Kekristenan yang mula-mula menyebut janda semacam itu "pendoa syafaat gereja", "penjaga pintu", dan "mezbah Allah".

[5:9]  3 Full Life : YANG DIDAFTARKAN.

Nas : 1Tim 5:9

Rupanya gereja di Efesus mempunyai daftar yang resmi dari janda-janda yang berhak memperoleh sokongan materiel dari gereja (lih. Ul 24:17). Di zaman PB gereja memberikan bantuan semacam itu karena tidak ada bantuan atau uang pensiun dari pemerintah untuk janda yang tidak ada keluarga atau anak untuk menolong mereka. Janda dituntut untuk menunjukkan kemampuan rohani tertentu (ayat 1Tim 5:9-10), termasuk ketekunan dalam melakukan perbuatan baik (ayat 1Tim 5:10) dan doa (ayat 1Tim 5:5).

[6:9]  4 Full Life : MEREKA YANG INGIN KAYA TERJATUH KE DALAM PENCOBAAN.

Nas : 1Tim 6:9

Lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA