TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 1:24

Konteks
1:24 Setelah perempuan itu menyapih anaknya, dibawanyalah dia, dengan seekor lembu jantan p  yang berumur tiga tahun, satu efa tepung dan sebuyung anggur, lalu diantarkannya ke dalam rumah TUHAN di Silo. Waktu itu masih kecil betul kanak-kanak itu.

1 Samuel 2:8

Konteks
2:8 Ia menegakkan m  orang yang hina n  dari dalam debu, o  dan mengangkat orang yang miskin p  dari lumpur, untuk mendudukkan dia bersama-sama dengan para bangsawan, dan membuat dia memiliki kursi kehormatan. q  Sebab TUHAN mempunyai alas r  bumi; dan di atasnya Ia menaruh daratan.

1 Samuel 4:4

Konteks
4:4 Kemudian bangsa itu menyuruh orang ke Silo, lalu mereka mengangkat dari sana tabut perjanjian TUHAN semesta alam, yang bersemayam di atas para kerub; w  kedua anak Eli, Hofni dan Pinehas, ada di sana dekat tabut perjanjian Allah itu.

1 Samuel 10:11

Konteks
10:11 Dan semua orang yang mengenalnya dari dahulu melihat dengan heran, bahwa ia bernubuat bersama-sama dengan nabi-nabi itu; lalu berkatalah orang banyak yang satu kepada yang lain: "Apakah gerangan j  yang terjadi dengan anak Kish itu? Apa Saul juga termasuk golongan nabi? k "

1 Samuel 11:7

Konteks
11:7 Diambilnyalah sepasang lembu, w  dipotong-potongnya, lalu potongan-potongan itu dikirimkannya ke seluruh daerah Israel x  dengan perantaraan utusan, pesannya: "Siapa y  yang tidak maju mengikuti Saul dan mengikuti Samuel, lembu-lembunya akan diperlakukan juga demikian." Lalu TUHAN mendatangkan ketakutan kepada bangsa itu, sehingga majulah mereka serentak. z 

1 Samuel 19:20

Konteks
19:20 maka Saul mengirim orang-orang suruhan untuk mengambil Daud. Tetapi orang-orang ini melihat sekumpulan nabi 1  h  kepenuhan, dengan dikepalai oleh Samuel. Dan Roh Allah hinggap pada i  orang-orang suruhan Saul, sehingga merekapun kepenuhan j  seperti nabi.

1 Samuel 20:27

Konteks
20:27 Tetapi pada hari sesudah bulan baru itu, pada hari yang kedua, ketika tempat Daud masih tinggal kosong, bertanyalah Saul kepada Yonatan, anaknya: "Mengapa anak Isai tidak datang makan, baik kemarin maupun hari ini?"

1 Samuel 22:6

Konteks
Para imam di Nob dibunuh
22:6 Hal itu terdengar oleh Saul, sebab Daud dan orang-orang yang bersama-sama dengan dia telah diketahui tempatnya. Adapun Saul ada di Gibea, sedang duduk a  di bawah pohon tamariska b  di bukit, dengan tombaknya di tangan dan semua pegawainya berdiri di dekatnya.

1 Samuel 28:1

Konteks
Saul di En-Dor
28:1 Pada waktu itu orang Filistin mengerahkan b  tentaranya untuk berperang melawan orang Israel. Lalu berkatalah Akhis kepada Daud: "Ketahuilah baik-baik, bahwa engkau beserta orang-orangmu harus maju berperang bersama-sama dengan aku dalam tentara."

1 Samuel 29:3

Konteks
29:3 berkatalah para panglima orang Filistin itu: "Apa gunanya orang-orang Ibrani ini?" Jawab Akhis kepada para panglima orang Filistin itu: "Bukankah dia itu Daud, m  hamba Saul, raja Israel, yang sudah satu dua tahun n  bersama-sama dengan aku, tanpa kudapati sesuatupun kesalahan padanya sejak saat ia membelot sampai hari ini?"

1 Samuel 29:6

Konteks
29:6 Lalu Akhis memanggil Daud, dan berkata kepadanya: "Demi TUHAN yang hidup, engkau ini orang jujur dan aku memandang baik, jika engkau keluar masuk bersama-sama dengan aku dalam tentara, sebab aku tidak mendapati sesuatu kejahatan padamu, sejak saat r  engkau datang kepadaku sampai hari ini; tetapi engkau ini tidak disukai oleh raja-raja s  kota.

1 Samuel 30:21

Konteks
30:21 Ketika Daud sampai kepada kedua ratus orang yang telah terlalu lelah x  untuk mengikuti Daud, yang telah dibiarkannya tinggal di dekat sungai Besor, maka keluarlah orang-orang ini menyongsong Daud dan menyongsong rakyat yang bersama-sama dengan dia. Daud mendekati orang-orang itu dan memberi salam kepada mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:20]  1 Full Life : SEKUMPULAN NABI.

Nas : 1Sam 19:20

Samuel telah mendirikan sekolah bagi para nabi. Kelompok nabi-nabi juga disebutkan pada zaman Elia dan Elisa (bd. 1Raj 20:35; 2Raj 6:1-7). Sekolah-sekolah semacam itu diadakan supaya mendorong mereka yang berkarunia nubuat untuk mengembangkan cara hidup yang benar dan saleh melalui pelatihan rohani, supaya pelayanan mereka dapat menolong menahan kemurtadan dan mendorong ketaatan yang benar kepada firman Allah. Yang perlu diperhatikan ialah bahwa kelompok-kelompok nabi ini sangat mementingkan Roh Kudus (bd. 1Sam 10:5-6).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA