22 Januari 2008

Buat Si Lumpuh

Topik : Pengasuhan

Nats : Lalu datanglah beberapa orang mengusung seorang lumpuh di atas tempat tidur; mereka berusaha membawa dia masuk dan meletakkannya di hadapan Yesus (Lukas 5:18)
Bacaan : Lukas 5:17-26

Ada sebuah cerita tentang seorang pemuda idealis yang sedang berjalan-jalan. Ia melihat seorang ibu gelandangan dengan dua anaknya yang masih balita tengah mengais makanan di tempat sampah. Ia begitu trenyuh. Dari trenyuh, ia menjadi marah kepada Tuhan. "Tuhan, mengapa Engkau tidak berbuat sesuatu untuk menolong keluarga gelandangan itu?" protesnya. Tuhan pun menjawab, "Aku sudah berbuat sesuatu. Dengan mengirimkan kamu kepada mereka!"

Kisah si lumpuh dalam bacaan hari ini adalah potret masyarakat kita. Orang lumpuh itu bisa muncul sebagai pemulung yang sakit dan hanya tergeletak di tikar karena tidak punya biaya ke rumah sakit. Atau, seorang pemuda yang bermasa lalu kelam hingga dikucilkan dan menjadi bahan gosip orang-orang di sekitarnya. Atau, seorang anak yang begitu nakal dan tidak terkendali karena salah didikan. Atau, seorang remaja yang merasakan kehampaan hidup lalu melarikan diri ke dugem. Mereka adalah orang-orang yang membutuhkan sapaan kasih Tuhan Yesus.

Apa yang sudah kita lakukan untuk si lumpuh? Dalam hidup ini tidak ada yang kebetulan. Di balik setiap kejadian yang kita lihat dan alami, pasti ada maksud Tuhan. Kalau Tuhan mengizinkan kita melihat "orang-orang lumpuh" itu di sekitar kita, pasti juga bukan tanpa sengaja. Tuhan ingin kita melakukan sesuatu untuk mereka.

Sudahkah kita mengambil sikap seperti beberapa orang yang dengan segala perjuangan menggotong si lumpuh kepada Tuhan Yesus? Jangan sampai kita malah menjadi seperti orang banyak itu, yang menghalangi si lumpuh untuk sampai kepada Tuhan Yesus! --AYA



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA