TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 1:9

Konteks
1:9 Bukankah telah Kuperintahkan kepadamu: kuatkan dan teguhkanlah hatimu? Janganlah kecut b  dan tawar hati, c  sebab TUHAN, Allahmu, menyertai engkau, ke manapun engkau pergi. d "

Yosua 1:17

Konteks
1:17 sama seperti kami mendengarkan perintah Musa, demikianlah kami akan mendengarkan perintahmu. s  Hanya, TUHAN, Allahmu, kiranya menyertai engkau, seperti Ia menyertai Musa.

Yosua 2:24

Konteks
2:24 Kata mereka kepada Yosua: "TUHAN telah menyerahkan seluruh negeri ini ke dalam tangan t  kita, bahkan seluruh penduduk negeri itu gemetar u  menghadapi kita."

Yosua 4:1

Konteks
Kedua belas batu peringatan
4:1 Setelah seluruh bangsa itu selesai menyeberangi sungai Yordan, l  berfirmanlah TUHAN kepada Yosua, demikian:

Yosua 4:14

Konteks
4:14 Pada waktu itulah TUHAN membesarkan j  nama Yosua di mata seluruh orang Israel, sehingga mereka takut kepadanya, seperti mereka takut kepada Musa seumur hidupnya.

Yosua 5:2

Konteks
5:2 Pada waktu itu berfirmanlah TUHAN kepada Yosua: "Buatlah pisau x  dari batu dan sunatlah 1  y  lagi orang Israel itu, untuk kedua kalinya."

Yosua 5:9

Konteks
5:9 Dan berfirmanlah TUHAN kepada Yosua: "Hari ini telah Kuhapuskan cela Mesir itu dari padamu." Itulah sebabnya nama tempat itu disebut Gilgal g  sampai sekarang.

Yosua 6:2

Konteks
6:2 Berfirmanlah TUHAN kepada Yosua: "Ketahuilah, Aku serahkan t  ke tanganmu Yerikho ini beserta rajanya dan pahlawan-pahlawannya yang gagah perkasa.

Yosua 6:16

Konteks
6:16 Lalu pada ketujuh kalinya, ketika para imam meniup sangkakala, berkatalah Yosua kepada bangsa itu: "Bersoraklah, sebab TUHAN telah menyerahkan kota e  ini kepadamu!

Yosua 6:24

Konteks
6:24 Tetapi kota v  itu dan segala sesuatu yang ada di dalamnya dibakar mereka dengan api; hanya emas dan perak, barang-barang tembaga dan besi w  ditaruh mereka di dalam perbendaharaan rumah x  TUHAN.

Yosua 7:20

Konteks
7:20 Lalu Akhan menjawab Yosua, katanya: "Benar, akulah yang berbuat dosa terhadap TUHAN, Allah Israel, sebab beginilah perbuatanku:

Yosua 7:23

Konteks
7:23 Maka mereka mengambil semuanya itu dari dalam kemah, lalu membawanya kepada Yosua dan kepada semua orang Israel, dan mencurahkannya di hadapan TUHAN.

Yosua 8:8

Konteks
8:8 Segera setelah kamu merebut kota itu, haruslah kamu membakarnya; s  sesuai dengan firman t  TUHAN kamu harus melakukan semuanya itu; ingatlah, itulah perintahku kepadamu."

Yosua 8:27

Konteks
8:27 Hanya ternak dan barang-barang kota itu dijarah oleh orang Israel, sesuai dengan firman TUHAN, yang diperintahkan-Nya kepada Yosua. p 

Yosua 9:9

Konteks
9:9 Jawab mereka kepadanya: "Dari negeri u  yang sangat jauh hamba-hambamu ini datang karena nama TUHAN, Allahmu, sebab kami telah mendengar kabar v  tentang Dia, yakni segala yang dilakukan-Nya di Mesir, w 

Yosua 9:18-19

Konteks
9:18 Orang Israel tidak menewaskan, sebab para pemimpin umat telah bersumpah g  kepada mereka demi TUHAN, Allah Israel. Lalu bersungut-sungutlah h  segenap umat kepada para pemimpin. 9:19 Berkatalah pemimpin-pemimpin itu kepada seluruh umat: "Kami telah bersumpah kepada mereka demi TUHAN, Allah Israel; oleh sebab itu kita tidak dapat mengusik mereka.

Yosua 9:27

Konteks
9:27 Dan pada waktu itu Yosua menjadikan mereka r  tukang belah kayu dan tukang timba air s  untuk umat itu dan untuk mezbah TUHAN, sampai sekarang, di tempat yang akan dipilih-Nya. t 

Yosua 10:8

Konteks
10:8 Berfirmanlah TUHAN kepada Yosua: "Janganlah takut k  kepada mereka 2 , sebab Aku menyerahkan mereka kepadamu. l  Tidak seorangpun dari mereka yang akan dapat bertahan menghadapi engkau. m "

Yosua 10:10

Konteks
10:10 Dan TUHAN mengacaukan n  mereka di depan orang Israel, o  sehingga Yosua menimbulkan kekalahan yang besar di antara mereka dekat Gibeon, p  mengejar mereka ke arah pendakian Bet-Horon q  dan memukul mereka mundur sampai dekat Azeka r  dan Makeda. s 

Yosua 10:19

Konteks
10:19 Tetapi kamu, janganlah kamu berhenti, kejarlah musuhmu dan hantamlah barisan belakangnya; janganlah biarkan mereka masuk ke dalam kota-kota mereka, sebab TUHAN, Allahmu, menyerahkan mereka kepadamu!"

Yosua 10:42

Konteks
10:42 Semua raja ini dan negeri mereka telah dikalahkan Yosua sekaligus, sebab yang berperang c  untuk orang Israel ialah TUHAN, Allah Israel.

Yosua 11:9

Konteks
11:9 Yosua melakukan terhadap mereka seperti yang difirmankan TUHAN kepadanya: kuda mereka dilumpuhkan dan kereta mereka dibakar dengan api.

Yosua 13:1

Konteks
Daerah-daerah yang belum direbut
13:1 Setelah Yosua menjadi tua 3  dan lanjut umurnya, g  berfirmanlah TUHAN kepadanya: "Engkau telah tua dan lanjut umur, dan dari negeri ini masih amat banyak yang belum diduduki.

Yosua 13:8

Konteks
Pembagian tanah yang di seberang sungai Yordan
13:8 Bersama-sama dengan suku Manasye yang setengah lagi, orang Ruben dan orang Gad telah menerima milik pusaka mereka, yang telah diberikan Musa kepada mereka di sebelah timur sungai Yordan, seperti yang ditentukan z  Musa, hamba TUHAN itu, kepada mereka, a 

Yosua 13:14

Konteks
13:14 Hanya kepada suku Lewi tidak diberikan milik pusaka: yang menjadi milik pusakanya ialah TUHAN, Allah Israel, seperti yang dijanjikan-Nya kepada mereka. q 

Yosua 13:33

Konteks
13:33 Tetapi kepada suku Lewi Musa tidak memberikan milik pusaka: d  TUHAN, Allah Israel, Dialah yang menjadi milik pusaka e  mereka, seperti yang dijanjikan-Nya kepada mereka. f 

Yosua 14:8

Konteks
14:8 Sedang saudara-saudaraku, yang bersama-sama pergi ke sana dengan aku, membuat tawar hati a  bangsa itu, aku tetap mengikuti TUHAN, Allahku, dengan sepenuh hati. b 

Yosua 18:6

Konteks
18:6 Kamu catat keadaan negeri itu dalam tujuh bagian dan kamu bawa ke mari kepadaku; lalu aku akan membuang undi e  di sini bagi kamu di hadapan TUHAN, Allah kita.

Yosua 18:10

Konteks
18:10 Lalu Yosua membuang undi j  bagi mereka di Silo, di hadapan k  TUHAN, dan di sanalah Yosua membagikan negeri itu kepada orang Israel, sesuai dengan pembagian l  mereka.

Yosua 21:2-3

Konteks
21:2 dan berkata kepada mereka di Silo u  di tanah Kanaan, demikian: "TUHAN telah memerintahkan dengan perantaraan Musa, supaya diberikan kepada kami kota-kota v  untuk didiami dan tanah-tanah penggembalaannya untuk ternak w  kami." 21:3 Lalu orang Israel memberikan dari milik pusaka mereka kota-kota yang berikut dengan tanah-tanah penggembalaannya kepada orang Lewi, seperti yang dititahkan TUHAN.

Yosua 21:8

Konteks
21:8 Demikianlah diberikan orang Israel kota-kota tadi dengan tanah-tanah penggembalaannya kepada orang Lewi dengan undian seperti yang diperintahkan TUHAN dengan perantaraan Musa.

Yosua 21:43

Konteks
Keamanan di negeri yang dijanjikan TUHAN
21:43 Jadi seluruh negeri itu diberikan TUHAN kepada orang Israel, yakni negeri yang dijanjikan-Nya dengan bersumpah untuk diberikan kepada nenek moyang g  mereka. Mereka menduduki h  negeri itu dan menetap di sana. i 

Yosua 21:45

Konteks
21:45 Dari segala yang baik yang dijanjikan n  TUHAN kepada kaum Israel, tidak ada yang tidak dipenuhi 4 ; semuanya terpenuhi.

Yosua 22:2-3

Konteks
22:2 dan berkata kepada mereka: "Kamu telah memelihara segala yang diperintahkan o  kepadamu oleh Musa, hamba TUHAN itu, dan telah mendengarkan perkataanku dalam segala yang kuperintahkan kepadamu. 22:3 Kamu tidak meninggalkan saudara-saudaramu selama waktu ini, sampai sekarang, tetapi kamu setia memelihara perintah TUHAN, Allahmu, kepadamu.

Yosua 22:17

Konteks
22:17 Belum cukupkah bagi kita noda yang di Peor o  itu, yang dari padanya kita belum mentahirkan diri sampai hari ini dan yang menyebabkan umat TUHAN kena tulah,

Yosua 22:24

Konteks
22:24 Tetapi sesungguhnya, kami telah melakukannya karena cemas. Sebab pikir kami: Di kemudian hari anak-anak kamu mungkin berkata kepada anak-anak kami, demikian: Apakah sangkut pautmu dengan TUHAN, Allah Israel?

Yosua 22:34--23:1

Konteks
22:34 Dan bani Ruben dan bani Gad menamai mezbah itu: Saksi, j  karena inilah saksi antara kita, bahwa TUHAN itulah Allah 5 .
Pidato perpisahan Yosua kepada para pemimpin bangsa itu
23:1 Lama setelah TUHAN mengaruniakan keamanan k  kepada orang Israel ke segala penjuru terhadap semua musuhnya, dan ketika Yosua telah tua dan lanjut umur, l 

Yosua 23:9-10

Konteks
23:9 Bukankah TUHAN telah menghalau bangsa-bangsa c  yang besar dan kuat dari depanmu, dan akan kamu ini, seorangpun tidak ada yang tahan menghadapi kamu d  sampai sekarang. 23:10 Satu orang saja dari pada kamu dapat mengejar seribu e  orang, sebab TUHAN Allahmu, Dialah yang berperang bagi kamu, f  seperti yang dijanjikan-Nya kepadamu.

Yosua 24:20

Konteks
24:20 Apabila kamu meninggalkan TUHAN b  dan beribadah kepada allah asing, maka Ia akan berbalik c  dari padamu dan melakukan yang tidak baik d  kepada kamu serta membinasakan kamu, e  setelah Ia melakukan yang baik kepada kamu dahulu."

Yosua 24:22-23

Konteks
24:22 Kemudian berkatalah Yosua kepada bangsa itu: "Kamulah saksi f  terhadap kamu sendiri, bahwa kamu telah memilih g  TUHAN untuk beribadah kepada-Nya." Jawab mereka: "Kamilah saksi! h " 24:23 Ia berkata: "Maka sekarang, jauhkanlah allah i  asing yang ada di tengah-tengah kamu dan condongkanlah hatimu j  kepada TUHAN, Allah Israel."

Yosua 24:26

Konteks
24:26 Yosua menuliskan o  semuanya itu dalam kitab hukum Allah, p  lalu ia mengambil batu q  yang besar dan mendirikannya di sana, di bawah pohon besar, r  di tempat kudus TUHAN.

Yosua 24:29

Konteks
Yosua dan Eleazar mati dan dikuburkan Tulang-tulang Yusuf dikuburkan
24:29 Dan sesudah peristiwa-peristiwa ini, maka matilah x  Yosua bin Nun, hamba TUHAN itu, ketika berumur y  seratus sepuluh tahun.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:2]  1 Full Life : SUNATLAH.

Nas : Yos 5:2

Di bawah perjanjian yang lama, sunat menjadi tanda setiap laki-laki sebagai anak Abraham dan hamba Tuhan. Sunat membuatnya berhak untuk ikut ambil bagian dalam berkat-berkat perjanjian

(lihat cat. --> Kej 17:11).

[atau ref. Kej 17:11]

Apalagi, sunat merupakan tanda ketaatan mereka kepada perjanjian. Sekalipun umat Allah telah memasuki tanah perjanjian, persiapan rohani berupa sunat dan Paskah (ayat Yos 5:10) diperlukan sebelum mereka dapat memulai penaklukan yang sesungguhnya.

[10:8]  2 Full Life : JANGANLAH TAKUT KEPADA MEREKA.

Nas : Yos 10:8

Sekalipun Israel membuat kesalahan dengan mengikat perjanjian bersama bangsa Gibeon

(lihat cat. --> Yos 9:14 sebelumnya),

[atau ref. Yos 9:14]

Allah menolong umat-Nya membela mereka (bd. Yos 9:18-20). Sering kali kegagalan, yang menyebabkan kita tidak mencapai kehendak Allah yang sempurna, dipakai-Nya sebagai kesempatan untuk menunjukkan kesetiaan dan kasih-Nya kepada kita.

[13:1]  3 Full Life : YOSUA MENJADI TUA.

Nas : Yos 13:1

Pasal ini mengawali bagian kedua dari kitab ini. Tanah itu sudah dikuasai sedemikian rupa sehingga perlawanan terarah sudah tidak ada lagi. Negeri itu "berhenti dari perang" (Yos 11:23), sekalipun masih ada daerah-daerah yang harus ditaklukkan (ayat Yos 13:2-6).

[21:45]  4 Full Life : DARI SEGALA YANG BAIK YANG DIJANJIKAN TUHAN ... TIDAK ADA YANG TIDAK DIPENUHI.

Nas : Yos 21:45

Ayat Yos 21:43-45 menekankan kesetiaan Allah dalam memenuhi janji-Nya kepada nenek moyang mereka (Kej 24:7; 26:3; 50:24), karena Ia telah memberikan tanah perjanjian kepada keturunan Abraham.

  1. 1) Perhatikan bahwa kitab Yosua ini menyajikan penaklukan Kanaan sebagai sudah lengkap (Yos 10:40-42; 11:23; 12:7-24) dan belum lengkap (Yos 13:2-6; 14:12; 17:12-18; 23:5). Allah setia dalam menggenapi janji-Nya kepada bangsa Israel; namun mereka harus melaksanakan bagian mereka dengan setia menaati perjanjian itu, jika tidak mereka akan gagal memiliki seluruh tanah itu (Yos 1:6-9; Yos 23:6-14).
  2. 2) Demikian pula, di bawah perjanjian yang baru Allah akan memenuhi dengan setia semua janji-Nya kepada kita, orang percaya; namun kita harus melaksanakan bagian kita dengan ketaatan yang setia jika kita hendak memperoleh janji-janji dan kerajaan Allah seluruhnya (Luk 12:31). Jikalau kita tidak menerima semua janji Allah, maka kitalah yang gagal bukan Tuhan. Allah ingin memberikan kerajaan-Nya kepada umat-Nya (bd. Luk 12:32).

[22:34]  5 Full Life : SAKSI ... BAHWA TUHAN ITU ALLAH.

Nas : Yos 22:34

Mezbah yang didirikan di sebelah timur Yordan akan berfungsi sebagai saksi dan peringatan bagi angkatan yang akan datang bahwa suku-suku tersebut harus tinggal setia kepada Tuhan dan hidup bagi Dia saja. Ikatan iman yang nyata diteruskan dari keturunan kepada keturunan, seperti sebuah Alkitab khusus, sebuah hadiah, sebuah foto, sebuah tanda peringatan atau tradisi keluarga, juga dapat mengingatkan orang Kristen dan anak-anak mereka akan komitmen mereka kepada Allah.



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA