TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 5:20

Konteks
5:20 Celakalah p  mereka yang menyebutkan kejahatan itu baik 1  q  dan kebaikan itu jahat, r  yang mengubah kegelapan menjadi terang dan terang menjadi kegelapan, s  yang mengubah pahit menjadi manis, dan manis menjadi pahit. t 

Yesaya 13:9

Konteks
13:9 Sungguh, hari h  TUHAN datang dengan kebengisan, i  dengan gemas j  dan dengan murka k  yang menyala-nyala, untuk membuat bumi menjadi sunyi sepi dan untuk memunahkan dari padanya orang-orang yang berdosa.

Yesaya 41:15

Konteks
41:15 Sesungguhnya, Aku membuat engkau menjadi papan pengirik o  yang tajam dan baru, dengan gigi dua jajar; engkau akan mengirik gunung-gunung p  dan menghancurkannya, dan bukit-bukitpun akan kaubuat seperti sekam. q 

Yesaya 45:8

Konteks
45:8 Hai langit, teteskanlah x  keadilan y  dari atas, dan baiklah awan-awan mencurahkannya! Baiklah bumi membukakan diri dan bertunaskan keselamatan, z  dan baiklah ditumbuhkannya keadilan! Akulah TUHAN yang menciptakan semuanya ini."

Yesaya 46:4

Konteks
46:4 Sampai masa tuamu Aku tetap Dia u  dan sampai masa putih rambutmu v  Aku menggendong kamu 2 . Aku telah melakukannya dan mau menanggung kamu terus; Aku mau memikul w  kamu dan menyelamatkan kamu.

Yesaya 54:5

Konteks
54:5 Sebab yang menjadi suamimu q  ialah Dia yang menjadikan r  engkau, TUHAN semesta alam nama-Nya; yang menjadi Penebusmu s  ialah Yang Mahakudus, t  Allah Israel, Ia disebut Allah seluruh bumi. u 

Yesaya 59:15

Konteks
59:15 Dengan demikian kebenaran l  telah hilang, dan siapa yang menjauhi kejahatan, ia menjadi korban rampasan. Tetapi TUHAN melihatnya, dan adalah jahat di mata-Nya bahwa tidak ada hukum. m 

Yesaya 65:17

Konteks
Janji mengenai langit yang baru dan bumi yang baru
65:17 "Sebab sesungguhnya, Aku menciptakan langit yang baru dan bumi n  yang baru 3 ; hal-hal yang dahulu tidak akan diingat o  lagi, dan tidak akan timbul lagi dalam hati.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:20]  1 Full Life : MENYEBUTKAN KEJAHATAN ITU BAIK.

Nas : Yes 5:20

Pada satu pihak, masyarakat sering kali mengagungkan dosa dengan menyebutkan kebobrokan akhlak itu kekuatan jantan, atau dengan menyebutkan kebejatan dan perbuatan tidak wajar itu kebajikan sejati dan kebebasan yang patut dipuji; pada pihak yang lain, masyarakat menentang kebenaran dengan menyebutnya kejahatan. Perhatikan kedua contoh umum ini di mana pola ini terjadi:

  1. 1) Ketidakwajaran seksual (mis. homoseksualitas atau lesbianisme) disebut sebagai gaya hidup alternatif yang sah yang harus diterima secara terbuka, sedangkan penentang perilaku semacam itu, yaitu orang yang menerima standar alkitabiah, disebut orang fanatik yang mengabadikan prasangka yang menindas

    (lihat art. NORMA-NORMA MORALITAS SEKSUAL).

  2. 2) Golongan yang menyetujui pengguguran kandungan disebut orang "peka" dengan komitmen tinggi kepada hak-hak asasi seorang wanita, sedangkan golongan pro-hidup aktif disebut "ekstremis" atau "fanatik agama". Akan tetapi, orang percaya tetap harus mengabdi dengan sepenuh hati dan tidak goyah kepada semua standar Allah mengenai baik dan buruk sebagaimana dinyatakan dalam Firman-Nya yang tertulis.

[46:4]  2 Full Life : AKU MENGGENDONG KAMU.

Nas : Yes 46:4

Bertentangan dengan dewa-dewa ciptaan manusia (Yes 44:12-17) yang harus diangkut oleh penciptanya (ayat Yes 46:1), Tuhan, Pencipta kita, sanggup menggendong kita. Ia telah memperhatikan kita sejak awal kehidupan kita, terus bertindak demi kepentingan kita dan akan memelihara kita sampai ke akhir sekalipun.

[65:17]  3 Full Life : MENCIPTAKAN LANGIT YANG BARU DAN BUMI YANG BARU.

Nas : Yes 65:17-25

Nubuat ini meramalkan Kerajaan Allah di bumi kelak. Yesaya memadukan zaman kekekalan di mana tidak ada dosa dan kematian lagi (ayat Yes 65:17-19) dengan zaman Mesias (yaitu, kerajaan seribu tahun) yang mendahuluinya (ayat Yes 65:19-25; Wahy 20:4-6). Perhatikan bahwa ayat Yes 65:18 dimulai dengan kata yang menunjukkan perlawanan (tetapi): memang akan ada langit baru dan bumi baru, tetapi Allah juga mempunyai rencana bagi Yerusalem yang sekarang dalam kerajaan seribu tahun-Nya.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA