TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 29:13

Konteks
29:13 Dan Tuhan telah berfirman: "Oleh karena bangsa s  ini datang mendekat dengan mulutnya dan memuliakan Aku dengan bibirnya, t  padahal hatinya menjauh dari pada-Ku 1 , u  dan ibadahnya kepada-Ku hanyalah perintah manusia v  yang dihafalkan,

Yesaya 42:25

Konteks
42:25 Maka Ia telah menumpahkan kepadanya kepanasan amarah-Nya u  dan peperangan yang hebat, yang menghanguskan v  dia dari sekeliling, tetapi ia tidak menginsafinya, w  dan yang membakar dia, tetapi ia tidak memperhatikannya. x 

Yesaya 48:16

Konteks
48:16 Mendekatlah u  kepada-Ku, dengarlah v  ini: Dari dahulu tidak pernah Aku berkata dengan sembunyi w  dan pada waktu hal itu terjadi Aku ada di situ." Dan sekarang, Tuhan ALLAH x  mengutus y  aku dengan Roh-Nya 2 . z 

Yesaya 50:4

Konteks
Ketaatan hamba TUHAN
50:4 Tuhan ALLAH e  telah memberikan kepadaku 3  lidah f  seorang murid, supaya dengan perkataan aku dapat memberi semangat baru kepada orang yang letih lesu 4 . g  Setiap pagi h  Ia mempertajam pendengaranku untuk mendengar seperti seorang murid. i 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[29:13]  1 Full Life : HATINYA MENJAUH DARIPADA-KU.

Nas : Yes 29:13

Umat Allah menghampiri Dia di dalam doa, ibadah, nyanyian dan pujian, sekalipun hati mereka tidak mengabdi kepada Dia atau perintah-perintah-Nya. Mereka bertindak seakan-akan penyataan Allah dan standar-standar kebenaran-Nya itu tidak mengikat. Sebagai ganti menaati Allah dan firman-Nya, mereka mengisi hidup mereka dengan upacara keagamaan dan tradisi yang diajarkan oleh pemimpin mereka, dan dengan rasa aman yang palsu mereka hidup untuk diri sendiri (bd. Yer 4:3-4; 24:7; 31:31-34). Keadaan rohani yang merusak seperti itu terjadi di beberapa gereja dewasa ini. Orang memuji dan memuliakan Allah dengan bibir mereka, sedangkan mereka tidak sungguh-sungguh mengasihi Allah atau ketetapan-ketetapan-Nya yang benar. Ketika kebaktian mereka selesai, mereka mencari kesenangan dosa dan dunia untuk memuaskan keinginan duniawi mereka

(lihat cat. --> Mr 7:6;

lihat cat. --> Mr 7:8);

[atau ref. Mr 7:6,8]

hasilnya ialah kebutaan rohani dan penipuan diri (ayat Yes 29:14).

[48:16]  2 Full Life : MENGUTUS AKU DENGAN ROH-NYA.

Nas : Yes 48:16

Ayat ini mengacu kepada Mesias yang akan datang, yang diberi kuasa oleh Roh Kudus (bd. Yes 61:1).

[50:4]  3 Full Life : TUHAN ALLAH TELAH MEMBERIKAN KEPADAKU.

Nas : Yes 50:4-11

Terjalin dengan pengalaman pribadi sang nabi dan nasihat-nasihatnya di dalam ayat-ayat ini terdapat kata-kata nubuat mengenai sifat dan penderitaan Mesias.

[50:4]  4 Full Life : SEMANGAT BARU KEPADA ORANG YANG LETIH LESU.

Nas : Yes 50:4

Mesias akan menghibur orang yang lemah dan penuh kesusahan (bd. Yes 42:3; Mat 11:28); Ia sendiri akan bersekutu "setiap pagi" dengan Bapa-Nya (bd. Mr 1:35).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA