TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 14:29

Konteks
14:29 Janganlah bersukaria, hai segenap Filistea 1 , j  karena walaupun gada orang yang memukul engkau sudah patah, tetapi dari keturunan ular itu akan keluar ular beludak, k  dan anaknya akan menjadi ular naga l  terbang.

Yesaya 53:12

Konteks
53:12 Sebab itu Aku akan membagikan kepadanya orang-orang besar s  sebagai rampasan, t  dan ia akan memperoleh orang-orang kuat sebagai jarahan, yaitu sebagai ganti karena ia telah menyerahkan nyawanya ke dalam maut 2  u  dan karena ia terhitung di antara pemberontak-pemberontak, v  sekalipun ia menanggung w  dosa banyak x  orang dan berdoa y  untuk pemberontak-pemberontak 3 .

Yesaya 58:9

Konteks
58:9 Pada waktu itulah engkau akan memanggil d  dan TUHAN akan menjawab, e  engkau akan berteriak minta tolong dan Ia akan berkata: Ini Aku! Apabila engkau tidak lagi mengenakan kuk kepada sesamamu dan tidak lagi menunjuk-nunjuk orang dengan jari f  dan memfitnah, g 

Yesaya 59:21

Konteks
59:21 Adapun Aku, inilah perjanjian-Ku f  dengan mereka, firman TUHAN: Roh-Ku g  yang menghinggapi engkau dan firman-Ku 4  yang Kutaruh dalam mulutmu h  tidak akan meninggalkan mulutmu i  dan mulut keturunanmu dan mulut keturunan mereka, dari sekarang sampai selama-lamanya, firman TUHAN.

Yesaya 64:7

Konteks
64:7 Tidak ada y  yang memanggil nama-Mu z  atau yang bangkit untuk berpegang kepada-Mu; sebab Engkau menyembunyikan a  wajah-Mu terhadap kami, dan menyerahkan b  kami ke dalam kekuasaan dosa kami.

Yesaya 65:16

Konteks
65:16 sehingga orang yang hendak mendapat berkat j  di negeri akan memohon berkat demi Allah yang setia, k  dan orang yang hendak bersumpah di negeri akan bersumpah l  demi Allah yang setia, sebab kesesakan-kesesakan m  yang dahulu sudah terlupa, dan sudah tersembunyi dari mata-Ku."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[14:29]  1 Full Life : FILISTEA.

Nas : Yes 14:29

Yesaya menubuatkan kekalahan Filistea (ayat Yes 14:30). Yehuda tidak boleh menerima tawaran para utusan Filistea untuk membentuk persekutuan, tetapi mereka harus tetap percaya Tuhan (ayat Yes 14:32).

[53:12]  2 Full Life : MENYERAHKAN NYAWANYA KE DALAM MAUT.

Nas : Yes 53:12

Karena kematian Yesus di salib, suatu warisan besar tekah disalurkan kepada umat Allah. Setiap pemberitaan Injil yang tidak memberitakan salib Kristus dan tuntutannya untuk memisahkan diri dari dosa pada akhirnya akan gagal; usaha-usaha tersebut akan hampa kehadiran Kristus dan Roh-Nya.

[53:12]  3 Full Life : BERDOA UNTUK PEMBERONTAK-PEMBERONTAK.

Nas : Yes 53:12

Dalam kesengsaraan-Nya di salib, Yesus menaikkan syafaat bagi orang berdosa (Luk 23:34); pelayanan syafaat-Nya ini masih diteruskan di sorga (bd. Rom 8:34;

lihat cat. --> Ibr 7:25).

[atau ref. Ibr 7:25]

[59:21]  4 Full Life : ROH-KU ... FIRMAN-KU.

Nas : Yes 59:21

Allah berjanji kepada mereka yang berbalik dari dosa-dosanya dan menerima Mesias bahwa Roh-Nya akan turun ke atas mereka (bd. Yoh 16:13; Kis 2:4) dan firman-Nya tidak akan meninggalkan mulut mereka. Roh dan firman Tuhan akan mengesahkan kesaksian gereja sejati dan keturunannya untuk selama-lamanya. Umat Allah harus memberitakan Injil di dalam kuasa dan kebenaran Roh Kudus

(lihat cat. --> Kis 1:8;

[atau ref. Kis 1:8]

lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA