TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 1:8

Konteks
1:8 Puteri Sion j  tertinggal k  sendirian seperti pondok l  di kebun anggur, seperti gubuk di kebun mentimun dan seperti kota yang terkepung.

Yesaya 5:11

Konteks
5:11 Celakalah p  mereka yang bangun pagi-pagi dan terus mencari minuman keras, dan duduk-duduk sampai malam hari, sedang badannya dihangatkan anggur! q 

Yesaya 13:12

Konteks
13:12 Aku akan membuat orang u  lebih jarang dari pada emas tua, dan manusia lebih jarang dari pada emas Ofir. v 

Yesaya 15:7

Konteks
15:7 Sebab itu segala harta yang mereka tumpuk c  dan segala yang mereka simpan mereka bawa ke seberang sungai Haarabim.

Yesaya 16:6

Konteks
16:6 Kami telah mendengar tentang keangkuhan w  Moab 1 , x  alangkah angkuhnya dia, tentang kecongkakannya, keangkuhannya dan kegemasannya, dan tentang cakap anginnya yang tidak benar.

Yesaya 17:5

Konteks
17:5 keadaannya seperti gandum yang digenggam orang untuk dituai p  dan tangannya memetik bulir-bulir; atau seperti bulir-bulir q  yang dipungut orang di lembah orang Refaim. r 

Yesaya 21:4

Konteks
21:4 Hatiku d  gelisah, kekejutan meliputi e  aku, malam hari yang selalu kurindukan itu sekarang menggentarkan f  aku.

Yesaya 28:11

Konteks
28:11 Sungguh, oleh orang-orang yang berlogat ganjil 2  m  dan oleh orang-orang yang berbahasa asing akan berbicara kepada bangsa n  ini

Yesaya 29:17

Konteks
Keselamatan sesudah penindasan
29:17 Bukankah hanya sedikit waktu g  lagi, Libanon h  akan berubah menjadi kebun i  buah-buahan 3 , dan kebun buah-buahan itu akan dianggap hutan? j 

Yesaya 30:5

Konteks
30:5 sekaliannya akan mendapat malu karena bangsa t  itu tidak dapat memberi faedah u  kepada mereka, dan tidak dapat memberi pertolongan v  atau faedah; melainkan hanya memalukan, bahkan mengaibkan w  mereka.

Yesaya 41:29

Konteks
41:29 Sesungguhnya, sekaliannya mereka seperti tidak ada, perbuatan-perbuatan mereka hampa, l  patung-patung m  tuangan mereka angin n  dan kesia-siaan.

Yesaya 45:22

Konteks
45:22 Berpalinglah w  kepada-Ku dan biarkanlah dirimu diselamatkan, x  hai ujung-ujung bumi 4 ! y  Sebab Akulah Allah dan tidak ada yang lain. z 

Yesaya 48:12

Konteks
TUHAN menebus Israel
48:12 "Dengarkanlah g  Aku, hai Yakub 5 , dan engkau Israel yang Kupanggil! h  Akulah i  yang tetap sama, Akulah yang terdahulu, Akulah juga yang terkemudian! j 

Yesaya 63:18

Konteks
63:18 Mengapa orang-orang fasik menghina tempat kudus-Mu, f  para lawan kami memijak-mijak g  bait kudus-Mu? h 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:6]  1 Full Life : KEANGKUHAN MOAB.

Nas : Yes 16:6-13

Sekalipun peperangan dan kebinasaan suatu saat akan berakhir

(lihat cat. --> Yes 16:4 sebelumnya),

[atau ref. Yes 16:4]

orang Moab pada zaman Yesaya akan menghadapi hukuman karena keangkuhan dan kelalaian mereka untuk mengakui Allah dan kebenaran-Nya.

[28:11]  2 Full Life : BERLOGAT GANJIL.

Nas : Yes 28:11

Jikalau orang Israel menolak untuk mendengarkan Yesaya, Allah akan memaksa mereka untuk mendengar melalui keperkasaan militer kekuatan asing, yaitu pasukan Asyur yang berbicara dengan bahasa yang tidak mereka pahami.

[29:17]  3 Full Life : MENJADI KEBUN BUAH-BUAHAN

Nas : Yes 29:17-24

(versi Inggris NIV -- menjadi ladang yang subur). Nubuat-nubuat Yesaya mengenai hukuman tidak pernah tanpa harapan, karena ciri khasnya mencakup tema pemulihan Israel. Ayat-ayat ini meramalkan hari-hari terakhir zaman ini ketika orang Israel yang rendah hati dan miskin akan berbalik kepada Allah (ayat Yes 29:18-19) dan orang jahat akan dibinasakan (ayat Yes 29:20-21). Pemulihan Israel sepenuhnya akan terjadi menjelang kedatangan kembali Kristus ke bumi untuk memerintah

(lihat cat. --> Rom 11:26;

lihat cat. --> Wahy 12:6;

[atau ref. Rom 11:26; Wahy 12:6]

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

Berkat-berkat berupa penglihatan bagi yang buta dan pendengaran bagi yang tuli menyertai kedatangan Kristus yang pertama (ayat Yes 29:18; bd. Yes 32:3; 35:5); umat Allah akan menerima penebusan penuh pada kedatangan-Nya yang kedua.

[45:22]  4 Full Life : BIARKANLAH DIRIMU DISELAMATKAN, HAI UJUNG-UJUNG BUMI!

Nas : Yes 45:22

Allah mengundang semua orang di bumi untuk bertobat dan berbalik kepada-Nya untuk menerima keselamatan. Injil Kristus berisi undangan yang sama, dan Allah telah memerintahkan gereja-Nya untuk membawa kabar baik ini ke seluruh dunia (Mat 28:19-20; Kis 1:8;

lihat cat. --> Yes 42:1).

[atau ref. Yes 42:1]

Tuhan menginginkan pertobatan semua orang (2Pet 3:9).

[48:12]  5 Full Life : DENGARKANLAH AKU, HAI YAKUB.

Nas : Yes 48:12-15

Nubuat ini lagi menunjuk kepada Koresy sebagai alat pilihan Allah untuk menggulingkan Babel

(lihat cat. --> Yes 41:2;

lihat cat. --> Yes 45:1).

[atau ref. Yes 41:2; 45:1]



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA