TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 7:4

Konteks
7:4 Aku tidak akan merasa sayang y  kepadamu dan tidak akan kenal belas kasihan, tetapi Aku akan membalaskan kepadamu selaras dengan tingkah lakumu dan perbuatan-perbuatanmu yang keji akan tertimpa atasmu. Maka kamu akan mengetahui, bahwa Akulah TUHAN. z 

Yehezkiel 11:17

Konteks
11:17 oleh sebab itu katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku akan menghimpunkan kamu dari bangsa-bangsa dan mengumpulkan kamu dari negeri-negeri di mana kamu berserak, dan Aku akan memberikan kamu tanah 1  Israel. h 

Yehezkiel 14:3

Konteks
14:3 "Hai anak manusia, orang-orang ini menjunjung berhala-berhala mereka dalam hatinya 2  z  dan menempatkan di hadapan mereka batu sandungan, a  yang menjatuhkan mereka ke dalam kesalahan. Apakah Aku mau mereka meminta petunjuk dari pada-Ku? b 

Yehezkiel 16:46

Konteks
16:46 Kakakmu j  yang tertua ialah Samaria, yang beserta anak-anaknya perempuan diam di sebelah utaramu, dan kakakmu yang termuda ialah Sodom, k  yang beserta anak-anaknya perempuan diam di sebelah selatanmu.

Yehezkiel 16:48

Konteks
16:48 Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, m  sesungguh-sungguhnya Sodom, n  kakakmu yang termuda beserta anak-anaknya perempuan tidak berbuat seperti engkau lakukan o  beserta anak-anakmu perempuan.

Yehezkiel 16:57

Konteks
16:57 sebelum kejahatanmu menjadi nyata, seperti pada saat ini engkau diaibkan c  oleh anak-anak perempuan Edom d  dengan semua yang di sekitarnya dan anak-anak perempuan Filistin, yang menghina engkau dari sekitarmu?

Yehezkiel 20:7

Konteks
20:7 Dan Aku berkata kepada mereka: Biarlah setiap orang membuangkan dewa-dewanya c  yang menjijikkan, ke mana ia selalu melihat dan janganlah menajiskan dirimu dengan berhala-berhala d  Mesir; Akulah TUHAN, Allahmu. e 

Yehezkiel 21:4

Konteks
21:4 Oleh karena Aku hendak melenyapkan dari tengah-tengahmu orang benar dan orang fasik, maka pedang-Ku f  akan terhunus dari sarungnya terhadap semua manusia dari selatan sampai utara. g 

Yehezkiel 21:13-15

Konteks
21:13 Sebab percobaan datang dan tidak suatupun yang dapat tahan, demikianlah firman Tuhan ALLAH. 21:14 Dan engkau anak manusia, bernubuatlah dan tepuklah tanganmu, u  biarlah pedang itu menjadi dua kali lipat, tiga kali lipat. Itu pedang pembunuh, pedang untuk pembunuhan besar-besaran, yang berkeliling v  menghabiskan mereka. 21:15 Supaya hati mereka hancur w  dan yang jatuh berebahan bertambah-tambah di tiap pintu gerbang mereka, Aku memerintahkan penumpahan darah dengan pedang itu. Aduh, pedang itu dibuat menyamai petir dan digosok untuk menumpahkan darah. x 

Yehezkiel 21:26-27

Konteks
21:26 beginilah firman Tuhan ALLAH: Jauhkanlah serbanmu dan buangkanlah mahkotamu! o  Tiada yang tetap seperti keadaannya sekarang. Yang rendah harus ditinggikan, yang tinggi harus direndahkan. p  21:27 Puing, puing, puing akan Kujadikan dia! Inipun tidak akan tetap. Sampai ia datang 3  yang berhak atasnya, q  dan kepadanya akan Kuberikan itu. r "

Yehezkiel 21:31

Konteks
21:31 Aku akan mencurahkan geram-Ku atasmu dan menyemburkan y  api murka-Ku z  kepadamu dan menyerahkan engkau ke dalam tangan orang-orang dungu, yang menimbulkan kemusnahan. a 

Yehezkiel 23:22

Konteks
23:22 Oleh sebab itu, hai Oholiba, beginilah firman Tuhan ALLAH, memang engkau sudah menjauhkan dirimu dari kekasih-kekasihmu, h  tetapi sungguh, Aku akan menyuruh mereka bergerak melawan engkau; Aku akan membawa mereka melawan engkau dari sekitarmu: i 

Yehezkiel 23:28

Konteks
23:28 Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku akan menyerahkan v  engkau ke dalam tangan orang yang kaubenci, walaupun engkau sudah menjauhkan diri dari mereka.

Yehezkiel 26:5

Konteks
26:5 Ia akan menjadi penjemuran pukat m  di tengah lautan, n  sebab Aku yang mengatakannya, demikianlah firman Tuhan ALLAH; ia akan menjadi jarahan o  bagi bangsa-bangsa. p 

Yehezkiel 26:15

Konteks
26:15 Beginilah firman Tuhan ALLAH kepada Tirus: Apakah daerah pesisir g  tidak akan gemetar h  mendengar derum kejatuhanmu, kalau orang-orang yang berebahan mengerang i  karena pembunuhan bersimaharajalela di tengah-tengahmu?

Yehezkiel 27:11

Konteks
27:11 Orang Arwad dan tentaranya memanjat di atas tembok-tembokmu sekeliling dan orang Gamad di atas menara-menaramu; mereka menggantungkan perisai-perisainya pada tembok-tembokmu sekeliling, mereka membuat keindahanmu sempurna. s 

Yehezkiel 28:16

Konteks
28:16 Dengan dagangmu yang besar engkau penuh dengan kekerasan v  dan engkau berbuat dosa. Maka Kubuangkan engkau dari gunung Allah dan kerub w  yang berjaga membinasakan engkau dari tengah batu-batu yang bercahaya.

Yehezkiel 31:5

Konteks
31:5 Maka dari itu tumbuhnya lebih tinggi s  dari segala pohon di padang; ranting-rantingnya menjadi banyak, cabang-cabangnya menjadi panjang lantaran air t  yang melimpah datang.

Yehezkiel 32:21

Konteks
32:21 Orang-orang berkuasa yang gagah perkasa beserta pembantu-pembantunya akan berbicara mengenai dia dari tengah dunia orang mati: y  Mereka telah turun dan telentang, orang-orang yang tidak bersunat z  itu, yang mati terbunuh oleh pedang.

Yehezkiel 33:33

Konteks
33:33 Kalau hal itu datang--dan sungguh akan datang! --mereka akan mengetahui bahwa seorang nabi ada di tengah-tengah mereka. v "

Yehezkiel 34:20

Konteks
34:20 Oleh sebab itu, beginilah firman Tuhan ALLAH terhadap mereka. Dengan sesungguhnya Aku sendiri akan menjadi hakim di antara domba yang gemuk dengan domba j  yang kurus;

Yehezkiel 35:8

Konteks
35:8 Aku akan memenuhi juga pegunungannya dengan orang-orang yang mati terbunuh. Di bukit-bukitmu, di lembah-lembahmu dan alur-alur z  sungaimu akan berebahan orang-orang yang mati terbunuh oleh pedang.

Yehezkiel 37:28

Konteks
37:28 Maka bangsa-bangsa akan mengetahui bahwa Aku, TUHAN, menguduskan y  Israel, pada waktu tempat kudus-Ku berada di tengah-tengah mereka untuk selama-lamanya. z  a "

Yehezkiel 40:22

Konteks
40:22 Jendela-jendelanya, balai gerbangnya k  dan gambar-gambar pohon kormanya seukuran juga dengan pintu gerbang yang menghadap ke timur. Orang dapat naik ke situ melalui tangga yang tujuh tingkat dan balai gerbangnya ada sebelah dalam. l 

Yehezkiel 40:24

Konteks
40:24 Kemudian ia membawa aku menuju selatan, sungguh, ada sebuah pintu gerbang yang menghadap ke selatan; ia mengukur kamar-kamar jaganya, tiang-tiang temboknya dan balai gerbangnya, ukurannya n  sama saja dengan yang lain-lain.

Yehezkiel 40:26

Konteks
40:26 Tangga ke situ adalah tujuh tingkat, dan balai gerbangnya ada sebelah dalam. Pada pintu gerbang itu juga, di tiang-tiang temboknya, terukir gambar pohon-pohon korma, satu batang di sebelah p  sini dan satu batang di sebelah sana.

Yehezkiel 41:19

Konteks
41:19 Dari sebelah yang satu muka manusia dan dari sebelah yang lain muka singa yang menghadap ke pohon korma itu dan begitulah dibuat di seluruh Bait Suci. l 

Yehezkiel 45:19

Konteks
45:19 Imam harus mengambil sedikit dari darah korban penghapus dosa dan membubuhnya pada tiang-tiang Bait Suci dan pada keempat sudut jalur i  keliling yang ada pada mezbah j  dan pada tiang-tiang pintu gerbang pelataran dalam.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:17]  1 Full Life : AKU AKAN MEMBERI KAMU TANAH.

Nas : Yeh 11:17-21

Nubuat ini tergenapi sebagian ketika sekelompok sisa kembali dari pembuangan di Babel (awal 538 SM). Selanjutnya, ayat-ayat ini menunjuk kepada pengumpulan orang Israel pada akhir zaman

(lihat cat. --> Wahy 12:6).

[atau ref. Wahy 12:6]

[14:3]  2 Full Life : BERHALA-BERHALA MEREKA DALAM HATINYA.

Nas : Yeh 14:3

Para tua-tua Israel (ayat Yeh 14:1) bersalah karena menyembah berhala di dalam hati mereka, yaitu, mereka tidak setia kepada Allah dan firman-Nya. Mereka dengan angkuh menolak kehendak Allah dan mendambakan jalan hidup fasik; karena itu, Allah menolak untuk menuntun mereka dengan menjawab doa-doa mereka. Dengan cara yang sama, orang yang dewasa ini mengharapkan bimbingan dari Allah tidak akan memperoleh pertolongan Roh-Nya apabila hati mereka penuh dengan keinginan fasik akan hal-hal berdosa dari dunia ini

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

[21:27]  3 Full Life : SAMPAI IA DATANG.

Nas : Yeh 21:27

Yehezkiel bernubuat bahwa sekalipun keturunan Daud akan tetap hidup, takhta Daud tidak akan didirikan kembali sehingga Raja Mesias datang untuk menetapkan pemerintahan-Nya (bd. Kej 49:10; Za 9:9; Mat 21:1-11; Wahy 19:11-16; 20:4). Yesus Kristus, Sang Mesias, akan memerintah Israel kelak.



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA