TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 3:21

Konteks
3:21 Barangsiapa menang, e  ia akan Kududukkan bersama-sama dengan Aku di atas takhta-Ku, f  sebagaimana Akupun telah menang g  dan duduk bersama-sama dengan Bapa-Ku di atas takhta-Nya.

Wahyu 21:3

Konteks
21:3 Lalu aku mendengar suara yang nyaring dari takhta itu berkata: "Lihatlah, kemah Allah ada di tengah-tengah manusia dan Ia akan diam bersama-sama dengan mereka. s  Mereka akan menjadi umat-Nya dan Ia akan menjadi Allah t  mereka.

Wahyu 21:11

Konteks
21:11 Kota itu penuh dengan kemuliaan Allah p  dan cahayanya sama seperti permata yang paling indah, bagaikan permata yaspis, q  jernih seperti kristal. r 

Wahyu 21:23

Konteks
21:23 Dan kota itu tidak memerlukan matahari dan bulan untuk menyinarinya, sebab kemuliaan Allah k  meneranginya l  dan Anak Domba m  itu adalah lampunya.

Wahyu 22:4-5

Konteks
22:4 dan mereka akan melihat wajah-Nya 1 , c  dan nama-Nya akan tertulis di dahi d  mereka. 22:5 Dan malam e  tidak akan ada lagi di sana, dan mereka tidak memerlukan cahaya lampu dan cahaya matahari, sebab Tuhan Allah akan menerangi f  mereka, dan mereka akan memerintah sebagai raja sampai selama-lamanya. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[22:4]  1 Full Life : MEREKA AKAN MELIHAT WAJAH-NYA.

Nas : Wahy 22:4

Ini merupakan tujuan terakhir dari sejarah penebusan: Allah yang berdiam di antara umat-Nya yang setia di suatu bumi yang bersih dari segala yang jahat. Di bumi yang baru ini, orang kudus akan melihat dan tinggal bersama dengan Yesus, Anak Domba Allah, yang oleh kasih-Nya telah menebus mereka dengan kematian-Nya di kayu salib. Kesukacitaan mereka yang terbesar adalah, "Berbahagialah orang yang suci hatinya, karena mereka yang akan melihat Allah" (Mat 5:8; bd. Kel 33:20,23; Yes 33:17; Yoh 14:9; 1Yoh 3:2).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA