TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 8:32

Konteks
8:32 Nas yang dibacanya itu berbunyi seperti berikut: Seperti seekor domba Ia dibawa ke pembantaian; dan seperti anak domba yang kelu di depan orang yang menggunting bulunya, demikianlah Ia tidak membuka mulut-Nya.

Kisah Para Rasul 11:17

Konteks
11:17 Jadi jika Allah memberikan karunia-Nya j  kepada mereka sama seperti kepada kita k  pada waktu kita mulai percaya 1  kepada Yesus Kristus, bagaimanakah mungkin aku mencegah Dia?"

Kisah Para Rasul 20:7

Konteks
20:7 Pada hari pertama dalam minggu itu, q  ketika kami berkumpul untuk memecah-mecahkan roti, r  Paulus berbicara dengan saudara-saudara di situ, karena ia bermaksud untuk berangkat pada keesokan harinya. Pembicaraan itu berlangsung sampai tengah malam.

Kisah Para Rasul 23:11

Konteks
23:11 Pada malam berikutnya Tuhan datang berdiri di sisinya 2  dan berkata kepadanya: "Kuatkanlah hatimu, n  sebab sebagaimana engkau dengan berani telah bersaksi tentang Aku di Yerusalem, demikian jugalah hendaknya engkau pergi bersaksi di Roma. o "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:17]  1 Full Life : KEPADA KITA PADA WAKTU KITA MULAI PERCAYA.

Nas : Kis 11:17

Suatu terjemahan yang lebih harfiah adalah, "Allah memberikan mereka karunia yang sama seperti diberikan kepada kita juga setelah percaya." Pernyataan ini selaras dengan fakta historis bahwa para rasul percaya kepada Yesus dan dibaharui oleh Roh Kudus sebelum hari Pentakosta

(lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID).

[23:11]  2 Full Life : TUHAN DATANG BERDIRI DI SISINYA.

Nas : Kis 23:11

Paulus cemas dan gelisah mengenai apa yang akan terjadi atas dirinya. Tampaknya dia akan dibunuh di Yerusalem sehingga rencananya untuk membawa Injil ke Roma dan ke bagian barat yang lebih jauh mungkin tidak akan terwujud. Pada saat genting ini Allah menampakkan diri kepadanya, menguatkan hatinya serta meyakinkan Paulus bahwa dia akan bersaksi bagi Allah di Roma. Alkitab mencatat bahwa Tuhan menampakkan diri tiga kali kepada Paulus untuk meyakinkan dia (Kis 18:9-10; 22:17-18; 23:11; bd. Kis 27:23-24;

lihat cat. --> Kis 18:10).

[atau ref. Kis 18:10]



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA