TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 2:11

Konteks
2:11 baik orang Yahudi maupun penganut agama Yahudi, orang Kreta dan orang Arab, kita mendengar mereka berkata-kata dalam bahasa kita sendiri tentang perbuatan-perbuatan besar yang dilakukan Allah."

Kisah Para Rasul 3:21

Konteks
3:21 Kristus itu harus tinggal di sorga n  sampai waktu pemulihan segala sesuatu 1 , o  seperti yang difirmankan Allah dengan perantaraan nabi-nabi-Nya p  yang kudus di zaman dahulu.

Kisah Para Rasul 9:11

Konteks
9:11 Firman Tuhan: "Mari, pergilah ke jalan yang bernama Jalan Lurus, dan carilah di rumah Yudas seorang dari Tarsus p  yang bernama Saulus. Ia sekarang berdoa 2 ,

Kisah Para Rasul 17:29

Konteks
17:29 Karena kita berasal dari keturunan Allah, kita tidak boleh berpikir, bahwa keadaan ilahi sama seperti emas atau perak atau batu, ciptaan kesenian dan keahlian t  manusia.

Kisah Para Rasul 19:31

Konteks
19:31 Bahkan beberapa pembesar yang berasal dari Asia yang bersahabat dengan Paulus, mengirim peringatan kepadanya, supaya ia jangan masuk ke gedung kesenian itu.

Kisah Para Rasul 22:4

Konteks
22:4 Dan aku telah menganiaya h  pengikut-pengikut Jalan Tuhan i  sampai mereka mati; laki-laki dan perempuan kutangkap dan kuserahkan ke dalam penjara. j 

Kisah Para Rasul 27:2

Konteks
27:2 Kami naik ke sebuah kapal dari Adramitium yang akan berangkat ke pelabuhan-pelabuhan di sepanjang pantai Asia, s  lalu kami bertolak. Aristarkhus, t  seorang Makedonia u  dari Tesalonika, v  menyertai kami.

Kisah Para Rasul 27:6

Konteks
27:6 Di situ perwira kami menemukan sebuah kapal c  dari Aleksandria yang hendak berlayar ke Italia. d  Ia memindahkan kami ke kapal itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:21]  1 Full Life : WAKTU PEMULIHAN SEGALA SESUATU.

Nas : Kis 3:21

Kristus akan datang dari sorga untuk memberantas kejahatan dan mendirikan kerajaan Allah di atas muka bumi yang bebas dari segala dosa. Pada akhirnya semua hal yang dinubuatkan PL untuk dipulihkan (bd. pasal Za 12:1-14:21; Luk 1:32-33) akan dipulihkan. Kristus akan menebus atau membaharui seluruh alam semesta (Rom 8:18-23) dan akan memerintah atas bumi (lih. pasal Wahy 20:1-21:27). Perhatikan bahwa yang mendatangkan kemenangan Allah dan kerajaan-Nya bukanlah umat manusia yang ada di atas bumi, melainkan Kristus dan bala tentara dari sorga (Wahy 19:11-20:9).

[9:11]  2 Full Life : IA SEKARANG BERDOA.

Nas : Kis 9:11

Setelah berjumpa dengan Yesus dan menerima Dia sebagai Tuhan dan Mesias, Paulus berpuasa dan berdoa memohon bimbingan dengan sikap penyerahan yang sepenuh hati kepada Allah. Iman yang menyelamatkan dan kelahiran baru sesudah itu akan selalu mengakibatkan orang percaya mencari persekutuan dengan Tuhan dan Juruselamat baru mereka.



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA