TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 14:24

Konteks
14:24 Dan pada waktu jaga pagi, TUHAN yang di dalam tiang api dan awan b  itu memandang kepada tentara orang Mesir, lalu dikacaukan-Nya c  tentara orang Mesir itu.

Keluaran 34:30

Konteks
34:30 Ketika Harun dan segala orang Israel melihat Musa, tampak kulit mukanya bercahaya, maka takutlah mereka mendekati dia.

Keluaran 24:11

Konteks
24:11 Tetapi kepada pemuka-pemuka orang Israel itu tidaklah diulurkan-Nya tangan-Nya; mereka memandang w  Allah, lalu makan dan minum 1 . x 

Keluaran 3:6

Konteks
3:6 Lagi Ia berfirman: "Akulah Allah ayahmu, Allah Abraham, Allah Ishak dan Allah Yakub. x " Lalu Musa menutupi y  mukanya, sebab ia takut memandang Allah. z 

Keluaran 24:10

Konteks
24:10 Lalu mereka melihat t  Allah Israel; kaki-Nya berjejak pada sesuatu yang buatannya seperti lantai dari batu nilam u  dan yang terangnya seperti langit v  yang cerah.

Keluaran 14:10

Konteks
14:10 Ketika Firaun telah dekat, orang Israel menoleh, maka tampaklah orang Mesir bergerak menyusul mereka. Lalu sangat ketakutanlah orang Israel dan mereka berseru-seru a  kepada TUHAN,

Keluaran 16:7

Konteks
16:7 Dan besok pagi kamu melihat kemuliaan x  TUHAN, karena Ia telah mendengar sungut-sungutmu y  kepada-Nya. Sebab, apalah kami ini maka kamu bersungut-sungut kepada kami? z "

Keluaran 30:36-37

Konteks
30:36 Sebagian dari ukupan itu haruslah kaugiling sampai halus, dan sedikit dari padanya kauletakkanlah di hadapan tabut hukum di dalam Kemah Pertemuan, di mana Aku akan bertemu h  dengan engkau; haruslah itu maha kudus i  bagimu. 30:37 Dan tentang ukupan yang harus kaubuat menurut campuran yang seperti itu juga janganlah kamu buat bagi kamu sendiri; itulah bagian untuk TUHAN, yang kudus j  bagimu.

Keluaran 33:8

Konteks
33:8 Apabila Musa keluar pergi ke kemah itu, bangunlah seluruh bangsa itu dan berdirilah mereka, masing-masing di pintu kemahnya, q  dan mereka mengikuti Musa dengan matanya, sampai ia masuk ke dalam kemah.

Keluaran 33:20

Konteks
33:20 Lagi firman-Nya: "Engkau tidak tahan memandang wajah-Ku, sebab tidak ada orang yang memandang m  Aku dapat hidup."

Keluaran 3:2

Konteks
3:2 Lalu Malaikat TUHAN 2  p  menampakkan diri kepadanya di dalam nyala api q  yang keluar dari semak duri. r  Lalu ia melihat, dan tampaklah: semak duri itu menyala, tetapi tidak dimakan api.

Keluaran 8:26

Konteks
8:26 Tetapi Musa berkata: "Tidak mungkin kami berbuat demikian, sebab korban yang akan kami persembahkan kepada TUHAN, Allah kami, adalah kekejian bagi orang Mesir. z  Apabila kami mempersembahkan korban yang menjadi kekejian bagi orang Mesir itu, di depan mata mereka, tidakkah mereka akan melempari kami dengan batu?

Keluaran 24:17

Konteks
24:17 Tampaknya kemuliaan TUHAN sebagai api h  yang menghanguskan di puncak gunung itu pada pemandangan orang Israel.

Keluaran 10:29

Konteks
10:29 Kemudian Musa berkata: "Tepat seperti ucapanmu itu! Aku takkan melihat b  mukamu lagi!"

Keluaran 13:22

Konteks
13:22 Dengan tidak beralih k  tiang awan itu tetap ada pada siang hari dan tiang api pada waktu malam di depan bangsa itu.

Keluaran 10:28

Konteks
10:28 Lalu Firaun berkata kepadanya: "Pergilah dari padaku; awaslah engkau, jangan lihat mukaku lagi, sebab pada waktu engkau melihat mukaku, engkau akan mati."

Keluaran 11:3

Konteks
11:3 Lalu TUHAN membuat orang Mesir bermurah hati f  terhadap bangsa itu; lagipula Musa adalah seorang yang sangat terpandang g  di tanah Mesir, di mata pegawai-pegawai Firaun dan di mata rakyat.

Keluaran 19:11

Konteks
19:11 Menjelang hari ketiga x  mereka harus bersiap, sebab pada hari ketiga TUHAN akan turun y  di depan mata seluruh bangsa itu di gunung Sinai. z 

Keluaran 33:23

Konteks
33:23 Kemudian Aku akan menarik tangan-Ku dan engkau akan melihat belakang-Ku, tetapi wajah-Ku tidak akan kelihatan."

Keluaran 37:9

Konteks
37:9 Kerub-kerub itu mengembangkan kedua sayapnya ke atas, sayap-sayapnya menudungi d  tutup pendamaian e  itu dan mukanya menghadap kepada masing-masing; kepada tutup pendamaian itulah menghadap muka kerub-kerub itu.

Keluaran 33:13

Konteks
33:13 Maka sekarang, jika aku kiranya mendapat kasih karunia di hadapan-Mu, beritahukanlah kiranya jalan-Mu z  kepadaku 3 , sehingga aku mengenal Engkau, supaya aku tetap mendapat kasih karunia di hadapan-Mu. Ingatlah, bahwa bangsa ini umat-Mu. a "

Keluaran 3:21

Konteks
3:21 Dan Aku akan membuat orang Mesir bermurah hati k  terhadap bangsa ini, sehingga, apabila kamu pergi, kamu tidak pergi dengan tangan hampa, l 

Keluaran 12:36

Konteks
12:36 Dan TUHAN membuat orang Mesir bermurah hati d  terhadap bangsa itu, sehingga memenuhi permintaan mereka. Demikianlah mereka merampasi e  orang Mesir itu.

Keluaran 25:20

Konteks
25:20 Kerub-kerub e  itu harus mengembangkan kedua sayapnya ke atas, sedang sayap-sayapnya menudungi f  tutup pendamaian itu dan mukanya menghadap kepada masing-masing; kepada tutup pendamaian itulah harus menghadap muka kerub-kerub itu.

Keluaran 33:17

Konteks
33:17 Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Juga hal yang telah kaukatakan g  ini akan Kulakukan, karena engkau telah mendapat kasih karunia di hadapan-Ku 4  dan Aku mengenal h  engkau."

Keluaran 15:26

Konteks
15:26 firman-Nya: "Jika kamu sungguh-sungguh mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, dan melakukan apa yang benar di mata-Nya, dan memasang telingamu kepada perintah-perintah-Nya dan tetap mengikuti i  segala ketetapan-Nya, j  maka Aku tidak akan menimpakan kepadamu penyakit k  manapun, yang telah Kutimpakan kepada orang Mesir; sebab Aku Tuhanlah yang menyembuhkan l  engkau 5 ."

Keluaran 16:10

Konteks
16:10 Dan sedang Harun berbicara kepada segenap jemaah Israel, mereka memalingkan mukanya ke arah padang gurun--maka tampaklah kemuliaan c  TUHAN dalam awan. d 

Keluaran 33:12

Konteks
33:12 Lalu berkatalah Musa 6  kepada TUHAN: "Memang Engkau berfirman kepadaku: Suruhlah bangsa ini w  berangkat, tetapi Engkau tidak memberitahukan kepadaku, siapa yang akan Kauutus bersama-sama dengan aku. Namun demikian Engkau berfirman: Aku mengenal namamu x  dan juga engkau mendapat kasih karunia y  di hadapan-Ku.

Keluaran 33:16

Konteks
33:16 Dari manakah gerangan akan diketahui, bahwa aku telah mendapat kasih karunia di hadapan-Mu, yakni aku dengan umat-Mu ini? Bukankah karena Engkau berjalan bersama-sama dengan kami, e  sehingga kami, aku dengan umat-Mu ini, dibedakan dari segala bangsa yang ada di muka bumi f  ini?"

Keluaran 34:9

Konteks
34:9 serta berkata: "Jika aku telah mendapat kasih karunia g  di hadapan-Mu, ya Tuhan, berjalanlah kiranya Tuhan di tengah-tengah kami; h  sekalipun bangsa ini suatu bangsa yang tegar tengkuk, i  tetapi ampunilah kesalahan dan dosa j  kami; ambillah kami menjadi milik-Mu. k "

Keluaran 20:7

Konteks
20:7 Jangan menyebut nama TUHAN, Allahmu, dengan sembarangan 7 , sebab TUHAN akan memandang bersalah orang yang menyebut nama-Nya o  dengan sembarangan.

Keluaran 40:38

Konteks
40:38 Sebab awan o  TUHAN itu ada di atas Kemah Suci pada siang hari, dan pada malam hari ada api di dalamnya, di depan mata seluruh umat Israel pada setiap tempat mereka berkemah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[24:11]  1 Full Life : MEMANDANG ALLAH, LALU MAKAN DAN MINUM.

Nas : Kel 24:11

Kita tidak diberi tahu bagaimana Allah menyatakan diri. Yang diketahui ialah bahwa Ia tidak menunjukkan seluruh diri-Nya, karena tidak ada orang yang bisa melihat seluruh kemuliaan Allah dan tetap hidup (lih. Kel 33:18-23). Penampakan diri Allah dan perjamuan yang menyertainya menandakan bahwa setelah pendamaian dilaksanakan dan umat itu telah mengabdikan diri mereka kepada Tuhan, maka dapatlah mereka bersekutu dengan-Nya; ini juga menjadi prinsip PB (bd. Mat 26:28; Ibr 12:18-24).

[3:2]  2 Full Life : MALAIKAT TUHAN.

Nas : Kel 3:2

"Malaikat Tuhan" adalah Tuhan sendiri (ayat Kel 3:4-6). Allah juga menampakkan diri kepada Abraham sebagai "malaikat Tuhan" (Kej 22:11;

lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN).

[33:13]  3 Full Life : BERITAHUKANLAH KIRANYA JALAN-MU KEPADAKU.

Nas : Kel 33:13

Semua anak Tuhan harus dengan sungguh-sungguh berdoa agar mengenal jalan-jalan Tuhan, yaitu hati, tujuan, hikmat, prinsip-prinsip kudus, dan bahkan penderitaan-Nya; dengan demikian kita mengenal diri-Nya Allah.

[33:17]  4 Full Life : ENGKAU TELAH MENDAPAT KASIH KARUNIA DI HADAPAN-KU

Nas : Kel 33:17

(versi Inggris NIV -- engkau berkenan kepada-Ku). Allah menjawab doa Musa karena menghormatinya, memandangnya sebagai sahabat dan berkenan kepada-Nya. Musa diperkenan Allah karena, sekalipun Harun dan seluruh bangsa tidak taat kepada Allah, ia tetap setia kepada Tuhan dan menjadi perantara di antara Tuhan dengan Israel.

[15:26]  5 Full Life : AKU TUHANLAH YANG MENYEMBUHKAN ENGKAU.

Nas : Kel 15:26

Jikalau orang Israel sungguh-sungguh mendengarkan dan menaati Allah, Ia tidak akan membiarkan salah satu penyakit atau tulah yang dikenakan-Nya kepada orang Mesir menimpa mereka. Janji ini menunjukkan bahwa Allah lebih ingin menyembuhkan umat-Nya daripada menimpakan penyakit dan kesusahan atas mereka (juga lih. Kel 23:25; Ul 7:15; Mazm 103:3; 107:20; Yeh 18:23,32; Yeh 33:11). Mengenai janji Allah untuk menyembuhkan di bawah perjanjian yang baru

lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI.

[33:12]  6 Full Life : BERKATALAH MUSA.

Nas : Kel 33:12

Melalui doa Musa, Allah menyesal, mengubah keputusan-Nya (bd. ayat Kel 33:3) dan setuju untuk pergi bersama Musa dan umat-Nya (ayat Kel 33:14;

lihat cat. --> Kel 33:3).

[atau ref. Kel 33:3]

[20:7]  7 Full Life : JANGAN MENYEBUT NAMA TUHAN, ALLAHMU, DENGAN SEMBARANGAN.

Nas : Kel 20:7

Menyalahgunakan nama Allah termasuk membuat janji palsu dengan memakai nama ini (Im 19:12; bd. Mat 5:33-37), menyebutnya dengan tidak sungguh-sungguh atau sembarangan, atau mengutuk dan menghujat (Im 24:10-16). Nama Allah harus dikuduskan, dihormati, dan disegani sebagai amat kudus dan hanya dapat dipergunakan dengan cara yang suci

(lihat cat. --> Mat 6:9).

[atau ref. Mat 6:9]



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA