TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 1:16

Konteks
1:16 Maka Allah menjadikan kedua benda penerang yang besar itu, yakni yang lebih besar r  untuk menguasai s  siang dan yang lebih kecil untuk menguasai t  malam, u  dan menjadikan juga bintang-bintang. v 

Kejadian 1:25

Konteks
1:25 Allah menjadikan segala jenis binatang liar l  dan segala jenis ternak dan segala jenis m  binatang melata di muka bumi. Allah melihat bahwa semuanya itu baik. n 

Kejadian 3:19

Konteks
3:19 dengan berpeluh m  engkau akan mencari makananmu, n  sampai engkau kembali lagi menjadi tanah, karena dari situlah engkau diambil; sebab engkau debu dan engkau akan kembali o  menjadi debu."

Kejadian 6:7

Konteks
6:7 Berfirmanlah TUHAN: "Aku akan menghapuskan manusia yang telah Kuciptakan itu dari muka bumi, e  baik manusia maupun hewan dan binatang-binatang melata dan burung-burung di udara, sebab Aku menyesal, bahwa Aku telah menjadikan mereka. f "

Kejadian 6:18

Konteks
6:18 Tetapi dengan engkau Aku akan mengadakan perjanjian-Ku 1 , y  dan engkau akan masuk ke dalam bahtera z  itu: engkau bersama-sama dengan anak-anakmu dan isterimu dan isteri anak-anakmu.

Kejadian 13:18

Konteks
13:18 Sesudah itu Abram memindahkan kemahnya dan menetap di dekat pohon-pohon tarbantin di Mamre, d  dekat Hebron, e  lalu didirikannyalah mezbah di situ bagi TUHAN. f 

Kejadian 15:18

Konteks
15:18 Pada hari itulah TUHAN mengadakan perjanjian dengan Abram 2  c  serta berfirman: "Kepada keturunanmulah Kuberikan negeri d  ini, mulai dari sungai Mesir e  sampai ke sungai yang besar itu, sungai Efrat: f 

Kejadian 18:29-30

Konteks
18:29 Lagi Abraham melanjutkan perkataannya kepada-Nya: "Sekiranya empat puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan berbuat demikian karena yang empat puluh itu." 18:30 Katanya: "Janganlah kiranya Tuhan murka, e  kalau aku berkata sekali lagi. Sekiranya tiga puluh didapati di sana?" Firman-Nya: "Aku tidak akan berbuat demikian, jika Kudapati tiga puluh di sana."

Kejadian 19:33

Konteks
19:33 Pada malam itu mereka memberi ayah mereka minum anggur 3 , lalu masuklah yang lebih tua untuk tidur dengan ayahnya; dan ayahnya itu tidak mengetahui ketika anaknya itu tidur dan ketika ia bangun. p 

Kejadian 20:17

Konteks
20:17 Lalu Abraham berdoa kepada Allah, c  dan Allah menyembuhkan Abimelekh dan isterinya dan budak-budaknya perempuan, sehingga mereka melahirkan anak.

Kejadian 21:19

Konteks
21:19 Lalu Allah membuka mata e  Hagar, sehingga ia melihat sebuah sumur; f  ia pergi mengisi kirbatnya dengan air, kemudian diberinya anak itu minum.

Kejadian 22:6-7

Konteks
22:6 Lalu Abraham mengambil kayu untuk korban bakaran itu dan memikulkannya ke atas bahu Ishak, l  anaknya, sedang di tangannya dibawanya api dan pisau. m  Demikianlah keduanya berjalan bersama-sama. 22:7 Lalu berkatalah Ishak kepada Abraham, ayahnya: "Bapa." Sahut Abraham: "Ya, anakku." Bertanyalah ia: "Di sini sudah ada api dan kayu, tetapi di manakah anak domba n  untuk korban bakaran itu?"

Kejadian 22:16

Konteks
22:16 kata-Nya: "Aku bersumpah demi diri-Ku j  sendiri--demikianlah firman TUHAN--:Karena engkau telah berbuat demikian, dan engkau tidak segan-segan untuk menyerahkan anakmu k  yang tunggal kepada-Ku,

Kejadian 26:4

Konteks
26:4 Aku akan membuat banyak keturunanmu g  seperti bintang di langit; h  Aku akan memberikan kepada keturunanmu seluruh negeri i  ini, dan oleh keturunanmu semua bangsa di bumi akan mendapat berkat, j 

Kejadian 27:31

Konteks
27:31 Ia juga menyediakan makanan yang enak, lalu membawanya kepada ayahnya. Katanya kepada ayahnya: "Bapa, bangunlah dan makan daging buruan masakan anakmu, agar engkau memberkati aku. z "

Kejadian 31:52

Konteks
31:52 timbunan batu dan tugu inilah menjadi kesaksian, f  bahwa aku tidak akan melewati timbunan batu g  ini mendapatkan engkau, dan bahwa engkaupun tidak akan melewati timbunan batu dan tugu ini mendapatkan aku, dengan berniat jahat. h 

Kejadian 34:9

Konteks
34:9 dan biarlah kita ambil-mengambil: berikanlah gadis-gadis kamu kepada kami dan ambillah b  gadis-gadis kami.

Kejadian 37:3

Konteks
37:3 Israel f  lebih mengasihi Yusuf dari semua anaknya g  yang lain, sebab Yusuf itulah anaknya yang lahir pada masa tuanya; h  dan ia menyuruh membuat jubah i  yang maha indah 4  bagi dia. j 

Kejadian 42:36

Konteks
42:36 Dan Yakub, ayah mereka, berkata kepadanya: "Kamu membuat aku kehilangan anak-anakku: Yusuf tidak ada lagi, i  dan Simeon tidak ada lagi, sekarang Benyaminpun j  hendak kamu bawa juga. Aku inilah yang menanggung k  segala-galanya itu!"

Kejadian 46:3

Konteks
46:3 Lalu firman-Nya: "Akulah Allah, Allah ayahmu, a  janganlah takut 5  b  pergi ke Mesir, c  sebab Aku akan membuat engkau menjadi bangsa d  yang besar di sana. e 

Kejadian 47:26

Konteks
47:26 Yusuf membuat hal itu menjadi suatu ketetapan mengenai tanah di Mesir sampai sekarang, yakni bahwa seperlima a  dari hasilnya menjadi milik Firaun; hanya tanah para imam tidak menjadi milik Firaun. b 

Kejadian 49:6

Konteks
49:6 Janganlah kiranya jiwaku turut dalam permupakatan mereka, janganlah kiranya rohku bersatu dengan perkumpulan k  mereka, sebab dalam kemarahannya l  mereka telah membunuh orang dan dalam keangkaraannya mereka telah memotong urat keting m  lembu.

Kejadian 50:20

Konteks
50:20 Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, z  tetapi Allah telah mereka-rekakannya a  untuk kebaikan 6 , b  dengan maksud melakukan seperti yang terjadi sekarang ini, yakni memelihara hidup c  suatu bangsa yang besar.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:18]  1 Full Life : DENGAN ENGKAU AKU AKAN MENGADAKAN PERJANJIAN-KU.

Nas : Kej 6:18

Melalui perjanjian ini, Allah berjanji kepada Nuh bahwa ia akan selamat dari hukuman melalui air bah. Nuh menanggapi perjanjian Allah ini dengan percaya kepada Dia dan Firman-Nya (ayat Kej 6:13; Ibr 11:7). Imannya ditunjukkan dalam tanggapan "ketakutan kudus" (Ibr 11:7 -- versi Inggris NIV) dan tindakannya mempersiapkan dan memasuki bahtera itu (ayat Kej 6:22; 7:7;

lihat cat. --> 1Pet 3:21;

[atau ref. 1Pet 3:21]

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

[15:18]  2 Full Life : TUHAN MENGADAKAN PERJANJIAN DENGAN ABRAM.

Nas : Kej 15:18

Pelaksanaan perjanjian diuraikan dalam ayat Kej 15:9-17.

  1. 1) Itu terdiri dari mengambil hewan yang sudah dibunuh, dibelahnya menjadi dua lalu belahan-belahan itu diletakkan saling berhadapan dalam dua deret (ayat Kej 15:10). Setelah itu kedua pihak yang mengadakan perjanjian berjalan di antara kedua deret belahan hewan itu, yang melambangkan bahwa apabila mereka tidak setia kepada perjanjian itu maka mereka akan binasa seperti hewan tersebut (ayat Kej 15:17; bd. Yer 34:18). "Perapian yang berasap" melambangkan kehadiran Allah (ayat Kej 15:17; bd. Kel 3:2; 14:24).
  2. 2) Perhatikan bahwa sekalipun perjanjian sering kali menetapkan kewajiban-kewajiban bagi kedua belah pihak (bd. Kej 17:9-14), dalam peristiwa ini hanya Allah yang lewat di antara potongan-potongan daging itu (ayat Kej 15:17). Allah sendiri yang menentukan janji dan kewajiban-kewajiban perjanjian itu; Abram hanya perlu menerimanya dengan iman yang taat

    (lihat cat. --> Kej 17:2).

    [atau ref. Kej 17:2]

[19:33]  3 Full Life : MEMBERI AYAH MEREKA MINUM ANGGUR.

Nas : Kej 19:33

Kedua putri Lot salah karena melakukan dosa berzina dengan ayahnya dan Lot salah karena mabuk.

  1. 1) Rupanya pergaulan akrab gadis-gadis itu dengan orang fasik di Sodom, yang dibiarkan oleh ayahnya (ayat Kej 19:14), telah menyebabkan mereka menerima standar moral yang sangat rendah. Karena Lot membiarkan orang fasik itu, ia kehilangan keluarganya dan keturunannya menjadi orang kafir.
  2. 2) Lot tetap merupakan contoh dari seorang ayah beriman yang imannya dan penyerahannya adalah cukup untuk menyelamatkan dirinya sendiri, namun tidak cukup untuk menyelamatkan keluarganya. Dia sadar terlambat bahwa jalan iman yang sejati ialah mengajar keluarganya menjauhi diri dan "tidak mengasihi dunia" (1Yoh 2:15,17;

    lihat cat. --> 2Kor 6:14).

    [atau ref. 2Kor 6:14]

[37:3]  4 Full Life : JUBAH YANG MAHA INDAH.

Nas : Kej 37:3

Jubah maha indah yang diterima Yusuf dari ayahnya sangat berbeda dengan jubah sederhana yang dipakai kakak-kakaknya. Pemberian itu menunjukkan sikap pilih kasih dan penghormatan khusus dari ayahnya.

[46:3]  5 Full Life : AKULAH ALLAH ... JANGANLAH TAKUT.

Nas : Kej 46:3

Allah sekali lagi berjanji untuk menyertai Yakub dan keturunannya, sambil mengulangi janji bahwa keturunan Yakub akan menjadi bangsa yang besar dan bahwa mereka akan kembali ke Kanaan. Kita semua membutuhkan kepastian akan kasih, perhatian, dan kehadiran Allah selama hidup di bumi ini dan mengalami berbagai kesulitan dan keputusan yang tidak dapat dielakkan di dunia yang berdosa ini. Jikalau saudara sungguh-sungguh berusaha mengikut Tuhan, saudara berhak untuk memohon Allah menegaskan kembali kasih dan bimbingan-Nya di dalam kehidupan saudara (bd. Yoh 1:12-13).

[50:20]  6 Full Life : ALLAH TELAH MEREKA-REKAKANNYA UNTUK KEBAIKAN.

Nas : Kej 50:20

Lihat art. PEMELIHARAAN ALLAH.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA