TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 32:27

Konteks
32:27 tetapi Aku kuatir disakiti hati-Ku oleh musuh, jangan-jangan lawan mereka salah mengerti, z  jangan-jangan mereka berkata: Tangan kami jaya, bukanlah TUHAN yang melakukan semuanya ini. a 

Mazmur 74:8-9

Konteks
74:8 mereka berkata dalam hatinya: "Baiklah kita menindas l  mereka semuanya!" Mereka membakar m  segala tempat pertemuan Allah di negeri. 74:9 Tanda-tanda n  kami tidak kami lihat, tidak ada lagi nabi, o  dan tidak ada di antara kami yang mengetahui berapa lama lagi.

Mazmur 74:22-23

Konteks
74:22 Bangunlah, m  ya Allah, lakukanlah perjuangan-Mu! Ingatlah akan cela kepada-Mu dari pihak orang bebal n  sepanjang hari. 74:23 Janganlah lupa suara o  lawan-Mu, p  deru q  orang-orang yang bangkit melawan r  Engkau, yang terus-menerus makin keras.

Mazmur 140:8

Konteks
140:8 (140-9) Ya TUHAN, jangan penuhi keinginan orang fasik, o  jangan luluskan tipu rencananya! Sela

Yesaya 37:4

Konteks
37:4 Mungkin TUHAN, Allahmu, sudah mendengar perkataan juru minuman agung yang telah diutus oleh raja Asyur, tuannya, untuk mencela w  Allah x  yang hidup, sehingga TUHAN, Allahmu, mau memberi hukuman karena perkataan-perkataan yang telah didengar-Nya. y  Maka baiklah engkau menaikkan doa z  untuk sisa a  yang masih tinggal ini!"

Yesaya 37:17

Konteks
37:17 Sendengkanlah telinga-Mu, ya TUHAN, dan dengarlah; c  bukalah mata-Mu, ya TUHAN, dan lihatlah; d  dengarlah segala perkataan Sanherib e  yang telah dikirimnya untuk mencela f  Allah g  yang hidup.

Yesaya 37:23

Konteks
37:23 Siapakah yang engkau cela dan engkau hujat? t  terhadap siapakah engkau menyaringkan suaramu, u  dan memandang dengan sombong-sombong? v  Terhadap Yang Mahakudus, w  Allah Israel!

Yesaya 37:29

Konteks
37:29 Oleh karena engkau telah mengamuk terhadap Aku, dan kata-kata keangkuhanmu k  telah naik sampai ke telinga-Ku, maka Aku akan menaruh kelikir-Ku l  pada hidungmu dan kekang-Ku pada bibirmu, m  dan Aku akan memulangkan engkau melalui jalan, dari mana engkau datang. n 

Yeremia 48:26

Konteks
48:26 Buatlah dia mabuk, d  sebab dia membesarkan diri e  terhadap TUHAN! Moab akan berguling-guling dalam muntahnya, f  dan ia sendiripun akan menjadi tertawaan g  orang.

Yeremia 50:29

Konteks
50:29 Kerahkanlah penembak-penembak melawan Babel, semua orang pemanah! f  Berkemahlah mengepungnya, supaya jangan ada yang lolos! g  Balaslah h  dia setimpal dengan perbuatannya, i  lakukanlah kepadanya tepat seperti yang dilakukannya sendiri! Sebab ia bertindak kurang ajar j  terhadap TUHAN, terhadap Yang Mahakudus, k  Allah Israel.

Zefanya 2:10

Konteks
2:10 Inilah yang menjadi bagian mereka sebagai ganti kecongkakan x  mereka, sebab mereka telah mencela y  dan membesarkan diri terhadap umat 1  TUHAN semesta alam. z 

Zefanya 2:2

Konteks
2:2 sebelum kamu dihalau seperti sekam x  yang tertiup, sebelum datang ke atasmu murka y  TUHAN yang bernyala-nyala itu, sebelum datang ke atasmu hari kemurkaan z  TUHAN.

Zefanya 2:4-8

Konteks
Hukuman atas bangsa-bangsa
2:4 Sebab Gaza e  akan ditinggalkan 2  orang dan Askelon f  akan menjadi sunyi; Asdod akan dihalau penduduknya pada rembang tengah hari dan Ekron akan dibongkar-bangkirkan. 2:5 Celakalah kamu penduduk Daerah Tepi Laut, kamu bangsa Kreti! g  Terhadap kamulah h  firman TUHAN ini: Hai Kanaan, tanah orang Filistin! Aku akan membinasakan engkau, sehingga tidak ada lagi i  pendudukmu. 2:6 Daerah Tepi Laut akan menjadi tempat kediaman bagi gembala-gembala dan kandang j  berpagar bagi kambing domba. 2:7 Daerah Pinggir Laut akan menjadi kepunyaan sisa-sisa k  kaum Yehuda. Mereka akan merumput di sana dan berbaring di rumah-rumah Askelon pada malam hari; sebab TUHAN, Allah mereka, akan memperhatikan mereka dan akan memulihkan keadaan l  mereka. 2:8 "Aku telah mendengar pencelaan m  dari pihak Moab n  dan kata-kata nista dari pihak bani Amon, o  bagaimana mereka mencela p  umat-Ku dan membesarkan dirinya terhadap daerah q  umat-Ku itu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:10]  1 Full Life : MENCELA DAN MEMBESARKAN DIRI TERHADAP UMAT.

Nas : Zef 2:10

Dunia yang tidak percaya mencela dan mencemooh umat Allah, orang-orang yang mengabdi kepada standar-standar Firman-Nya yang benar dan kudus.

  1. 1) Perlakuan semacam ini tidak terelakkan di dalam dunia yang dikuasai Iblis dan dikuasai orang yang pikirannya telah dibutakan (bd. 2Kor 4:4; Ef 2:2-3; 4:18). Yesus sendiri mengalami cemoohan dan ejekan ketika di bumi (lih. Mat 27:39-44; bd. Mazm 69:11).
  2. 2) Penganiayaan orang benar tidak akan berlangsung selamanya. Allah telah menetapkan suatu hari ketika Ia akan membenarkan orang yang tetap setia kepada jalan-jalan-Nya dan akan mendatangkan hukuman adil atas mereka yang mencemooh orang percaya.

[2:4]  2 Full Life : GAZA AKAN DITINGGALKAN.

Nas : Zef 2:4-15

Setelah mengingatkan Yehuda, Zefanya bernubuat bahwa hukuman Allah juga akan menimpa tetangga mereka yang penuh dosa dan menyembah berhala.



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA