TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 20:41

Konteks
20:41 Maka pulanglah budak itu, lalu tampillah Daud dari sebelah bukit batu; ia sujud dengan mukanya ke tanah y  dan menyembah tiga kali. Mereka bercium-ciuman dan bertangis-tangisan. Akhirnya Daud dapat menahan diri.

1 Samuel 20:2

Konteks
20:2 Tetapi Yonatan berkata kepadanya: "Jauhlah yang demikian itu! engkau tidak akan mati dibunuh. Ingatlah, ayahku tidak berbuat sesuatu, baik perkara besar maupun perkara kecil, dengan tidak menyatakannya kepadaku. Mengapa ayahku harus menyembunyikan perkara ini kepadaku? Tidak mungkin!"

1 Samuel 15:30

Konteks
15:30 Tetapi kata Saul: "Aku telah berdosa; o  tetapi tunjukkanlah juga hormatmu p  kepadaku sekarang di depan para tua-tua bangsaku dan di depan orang Israel. Kembalilah bersama-sama dengan aku, maka aku akan sujud menyembah kepada TUHAN, Allahmu."

1 Samuel 15:2

Konteks
15:2 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Aku akan membalas apa yang dilakukan orang Amalek 1  i  kepada orang Israel, karena orang Amalek menghalang-halangi mereka, ketika orang Israel pergi dari Mesir.

Kisah Para Rasul 20:3

Konteks
20:3 Sesudah tiga bulan lamanya tinggal di situ ia hendak berlayar ke Siria. c  Tetapi pada waktu itu orang-orang Yahudi bermaksud membunuh dia. d  Karena itu ia memutuskan untuk kembali melalui Makedonia. e 

Ezra 10:1

Konteks
Tindakan Ezra terhadap perkawinan campuran
10:1 Sementara Ezra berdoa dan mengaku f  dosa, sambil menangis g  dengan bersujud di depan rumah Allah, berhimpunlah kepadanya jemaah orang Israel yang sangat besar jumlahnya, laki-laki, perempuan dan anak-anak. Orang-orang itu menangis keras-keras.

Ayub 2:12

Konteks
2:12 Ketika mereka memandang dari jauh, mereka tidak mengenalnya u  lagi. Lalu menangislah mereka dengan suara nyaring. v  Mereka mengoyak jubahnya, w  dan menaburkan debu di kepala x  terhadap langit.

Mazmur 126:5

Konteks
126:5 Orang-orang yang menabur dengan mencucurkan air mata, u  akan menuai v  dengan bersorak-sorai 2 . w 

Mazmur 126:2

Konteks
126:2 Pada waktu itu mulut kita penuh dengan tertawa, n  dan lidah kita dengan sorak-sorai. o  Pada waktu itu berkatalah orang di antara bangsa-bangsa: "TUHAN telah melakukan perkara besar p  kepada orang-orang ini!"

Titus 1:4

Konteks
1:4 Kepada Titus, m  anakku n  yang sah menurut iman kita bersama: kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa dan Kristus Yesus, Juruselamat o  kita, menyertai engkau.

Wahyu 7:17

Konteks
7:17 Sebab Anak Domba yang di tengah-tengah takhta itu, akan menggembalakan u  mereka dan akan menuntun mereka ke mata air kehidupan. v  Dan Allah akan menghapus segala air mata 3  dari mata mereka. w "

Wahyu 21:4

Konteks
21:4 Dan Ia akan menghapus segala air mata dari mata u  mereka 4 , dan maut v  tidak akan ada lagi; tidak akan ada lagi perkabungan, atau ratap tangis, atau dukacita, w  sebab segala sesuatu yang lama itu telah berlalu. x "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[15:2]  1 Full Life : MEMBALAS APA YANG DILAKUKAN ORANG AMALEK.

Nas : 1Sam 15:2

Suku Amalek (yaitu, keturunan Amalek) menjadi suku pertama yang menentang Allah dan bangsa Israel di padang gurun (Kel 17:8-13). Mereka melambangkan kuasa kejahatan dan perlawanan kepada Allah, umat-Nya, dan kebenaran-Nya. Tanggung jawab Saul ialah memusnahkan bangsa Amalek dan cara hidup mereka yang jahat (ayat 1Sam 15:3). Di bawah kedok semangat religius, Saul menolak untuk sepenuhnya menuruti perintah Allah mengenai bangsa Amalek sehingga kemudian ia ditolak sebagai raja oleh Allah (ayat 1Sam 15:18-23).

[126:5]  2 Full Life : MENABUR DENGAN MENCUCURKAN AIR MATA, AKAN MENUAI DENGAN BERSORAK-SORAI.

Nas : Mazm 126:5-6

Kesedihan yang mendalam dan menabur sambil bergumul dalam doa akan mendatangkan berkat-berkat dari Allah berupa pembaharuan, kebangunan, dan perbuatan ajaib (bd. Mat 5:4; 2Kor 9:6). Orang percaya diyakinkan bahwa apa yang mereka taburkan dengan rajin sekarang ini akan diberkati dengan berlimpah-limpah oleh Allah di masa depan. Jadi, marilah kita menabur bagi Allah kesetiaan, kebenaran, dan doa syafaat, kendatipun mengalami kepedihan karena mengetahui bahwa akan ada tuaian berkat Allah yang besar (bd. Yer 31:9).

[7:17]  3 Full Life : ALLAH AKAN MENGHAPUS SEGALA AIR MATA.

Nas : Wahy 7:17

Janji ini bisa menunjuk kepada penghilangan setiap ingatan yang bisa menyebabkan penderitaan, penyesalan atau kesedihan. Di sorga tidak lagi tertinggal sesuatu yang menyangkut kerugian, penderitaan atau dukacita (ayat Wahy 7:16).

[21:4]  4 Full Life : MENGHAPUS SEGALA AIR MATA DARI MATA MEREKA.

Nas : Wahy 21:4

Akibat dosa, seperti dukacita, kesakitan, kemurungan, dan kematian (Wahy 7:16-17; Kej 3:1-24; Yes 35:10; 65:19; Rom 5:12), hilang untuk selama-lamanya, karena hal-hal yang jahat dari langit dan bumi yang pertama telah lenyap sama sekali. Walaupun mengingat segala sesuatu yang layak diingat, orang percaya rupanya tidak akan mengingat apa yang menyebabkan mereka berdukacita (Yes 65:17).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA