kecilkan semua  

Teks -- Nahum 1:1-15 (TB)

Tampilkan Strong
Konteks
Judul
1:1 Ucapan ilahi tentang Niniwe. Kitab penglihatan Nahum, orang Elkosh.
Murka TUHAN
1:2 TUHAN itu Allah yang cemburu dan pembalas, TUHAN itu pembalas dan penuh kehangatan amarah. TUHAN itu pembalas kepada para lawan-Nya dan pendendam kepada para musuh-Nya. 1:3 TUHAN itu panjang sabar dan besar kuasa, tetapi Ia tidak sekali-kali membebaskan dari hukuman orang yang bersalah. Ia berjalan dalam puting beliung dan badai, dan awan adalah debu kaki-Nya. 1:4 Ia menghardik laut dan mengeringkannya, dan segala sungai dijadikan-Nya kering. Basan dan Karmel menjadi merana dan kembang Libanon menjadi layu. 1:5 Gunung-gunung gemetar terhadap Dia, dan bukit-bukit mencair. Bumi menjadi sunyi sepi di hadapan-Nya, dunia serta seluruh penduduknya. 1:6 Siapakah yang tahan berdiri menghadapi geram-Nya? Dan siapakah yang tahan tegak terhadap murka-Nya yang bernyala-nyala? Kehangatan amarah-Nya tercurah seperti api, dan gunung-gunung batu menjadi roboh di hadapan-Nya. 1:7 TUHAN itu baik; Ia adalah tempat pengungsian pada waktu kesusahan; Ia mengenal orang-orang yang berlindung kepada-Nya 1:8 dan menyeberangkan mereka pada waktu banjir. Ia menghabisi sama sekali orang-orang yang bangkit melawan Dia, dan musuh-Nya dihalau-Nya ke dalam gelap.
Firman TUHAN kepada Yehuda dan Niniwe
1:9 Apakah maksudmu menentang TUHAN? Ia akan menghabisi sama sekali; kesengsaraan tidak akan timbul dua kali! 1:10 Sebab merekapun akan lenyap seperti duri yang berjalin-jalin, dimakan habis seperti jerami kering. 1:11 Bukankah dari padamu muncul orang yang merancang kejahatan terhadap TUHAN, orang yang memberi nasihat dursila? 1:12 Beginilah firman TUHAN: "Sekalipun mereka utuh dan begitu banyak jumlahnya, tetapi mereka akan hilang terbabat dan mati binasa; sekalipun Aku telah merendahkan engkau, tetapi Aku tidak akan merendahkan engkau lagi. 1:13 Sekarang, Aku akan mematahkan gandarnya yang memberati engkau, dan akan memutuskan belenggu-belenggu yang mengikat engkau." 1:14 Terhadap engkau, inilah perintah TUHAN: "Tidak akan ada lagi keturunan dengan namamu. Dari rumah allahmu Aku akan melenyapkan patung pahatan dan patung tuangan; kuburmu akan Kusediakan, sebab engkau hina." 1:15 Lihatlah! Di atas gunung-gunung berjalan orang yang membawa berita, yang mengabarkan berita damai sejahtera. Rayakanlah hari rayamu, hai Yehuda, bayarlah nazarmu! Sebab tidak akan datang lagi orang dursila menyerang engkau; ia telah dilenyapkan sama sekali!
Paralel   Ref. Silang (TSK)   Ref. Silang (FULL)   ITL  

Nama Orang, Nama Tempat, Topik/Tema Kamus

Nama Orang dan Nama Tempat:
 · Basan a region east of Lake Galilee between Mt. Hermon and Wadi Yarmuk
 · Libanon a mountain range and the adjoining regions (IBD)
 · Nahum a son of Esli; the father of Amos; an ancestor of Jesus; a Hebrew prophet.,a minor prophet from "Elkosh"
 · Niniwe a town located on the left bank of the Tigris River in northeastern Mesopotamia (Iraq).,the capital city of Assyria
 · perempuan Karmel a woman resident of the town of Carmel
 · Siryon a high mountain
 · Yehuda the son of Jacob and Leah; founder of the tribe of Judah,a tribe, the land/country,a son of Joseph; the father of Simeon; an ancestor of Jesus,son of Jacob/Israel and Leah; founder of the tribe of Judah,the tribe of Judah,citizens of the southern kingdom of Judah,citizens of the Persian Province of Judah; the Jews who had returned from Babylonian exile,"house of Judah", a phrase which highlights the political leadership of the tribe of Judah,"king of Judah", a phrase which relates to the southern kingdom of Judah,"kings of Judah", a phrase relating to the southern kingdom of Judah,"princes of Judah", a phrase relating to the kingdom of Judah,the territory allocated to the tribe of Judah, and also the extended territory of the southern kingdom of Judah,the Province of Judah under Persian rule,"hill country of Judah", the relatively cool and green central highlands of the territory of Judah,"the cities of Judah",the language of the Jews; Hebrew,head of a family of Levites who returned from Exile,a Levite who put away his heathen wife,a man who was second in command of Jerusalem; son of Hassenuah of Benjamin,a Levite in charge of the songs of thanksgiving in Nehemiah's time,a leader who helped dedicate Nehemiah's wall,a Levite musician who helped Zechariah of Asaph dedicate Nehemiah's wall


Topik/Tema Kamus: Niniwe | Nahum | Marah, Kemarahan Tuhan Allah | Pemeliharaan Allah Terhadap | Gunung, Pegunungan | Orang Kudus Yang Menderita | Nabi | Allah | Karmel | Percaya Kepercayaan | Susah, Kesusahan | Sungai | Libanon | Laut | Bumi | Batu | Baik, Kebaikan (Kebajikan) Allah | Gempa Bumi | Angin Puting Beliung Dan Taufan | Kuasa Allah | selebihnya
Daftar Isi

Catatan Kata/Frasa
Full Life , BIS , Jerusalem , Ende , Endetn , Ref. Silang FULL

Catatan Rentang Ayat
SH , Topik Teologia

kecilkan semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Kata/Frasa (per frasa)

Full Life: Nah 1:1 - NINIWE. Nas : Nah 1:1 Bernubuat di antara 663-612 SM, Nahum memberitahukan kejatuhan ibu kota Asyur, Niniwe (lih. Pendahuluan Nahum). Niniwe pern...

Nas : Nah 1:1

Bernubuat di antara 663-612 SM, Nahum memberitahukan kejatuhan ibu kota Asyur, Niniwe

(lih. Pendahuluan Nahum).

Niniwe pernah bertobat akibat khotbah Yunus sekitar 100 tahun sebelumnya, tetapi bangsa itu kembali menyembah berhala, bertindak kejam dan menindas. Orang Asyur telah mengalahkan kerajaan utara Israel dan kini mereka menjarah wilayah-wilayah tertentu di Yehuda. Nahum menghibur umat Allah dengan mengatakan bahwa kelak Allah akan membinasakan bangsa Asyur; jatuhnya Niniwe terjadi pada tahun 612 SM ketika ditaklukkan oleh persekutuan tentara Babel, Media, dan Skit.

Full Life: Nah 1:2 - ALLAH YANG CEMBURU DAN PEMBALAS. Nas : Nah 1:2 "Cemburu" di sini dipakai dalam arti semangat Tuhan untuk melindungi umat-Nya (bd. Ul 4:24; 5:9). Dia akan membalas mereka yang menen...

Nas : Nah 1:2

"Cemburu" di sini dipakai dalam arti semangat Tuhan untuk melindungi umat-Nya (bd. Ul 4:24; 5:9). Dia akan membalas mereka yang menentang firman dan kerajaan-Nya dengan mengganjar mereka secara adil karena permusuhan dan dosa-dosa mereka (lih. Ul 32:35,41).

Full Life: Nah 1:3 - TUHAN ITU PANJANG SABAR. Nas : Nah 1:3 Allah ingin memberikan kesempatan pada orang berdosa untuk bertobat (2Pet 3:9), tetapi kemurahan dan kesabaran-Nya itu ada batasnya; ...

Nas : Nah 1:3

Allah ingin memberikan kesempatan pada orang berdosa untuk bertobat (2Pet 3:9), tetapi kemurahan dan kesabaran-Nya itu ada batasnya; orang yang terus saja berbuat kejahatan akhirnya akan mengalami murka-Nya (bd. Rom 11:22).

Full Life: Nah 1:9 - MENENTANG TUHAN. Nas : Nah 1:9 Orang Asyur sedang memikirkan cara-cara untuk membinasakan Yerusalem dan Yehuda, tetapi Allah tidak akan mengizinkan rencana mereka t...

Nas : Nah 1:9

Orang Asyur sedang memikirkan cara-cara untuk membinasakan Yerusalem dan Yehuda, tetapi Allah tidak akan mengizinkan rencana mereka terlaksana.

Full Life: Nah 1:15 - BERITA DAMAI SEJAHTERA Nas : Nah 1:15 (versi Inggris NIV -- kabar baik). Ayat ini mirip dengan Yes 52:7 (lihat cat. --> Yes 52:7 di situ). [atau ref. ...

Nas : Nah 1:15

(versi Inggris NIV -- kabar baik). Ayat ini mirip dengan Yes 52:7

(lihat cat. --> Yes 52:7 di situ).

[atau ref. Yes 52:7]

  1. 1) Kabar baik bagi Yehuda ialah bahwa bangsa Asyur akan dimusnahkan sama sekali sehingga tidak dapat menyerang kota-kota mereka lagi.
  2. 2) Demikian pula, para pengkhotbah PB membawa berita baik tentang pembebasan dari belenggu dosa dan kuasa Iblis oleh iman kepada Tuhan Yesus Kristus (Rom 10:15). Pada waktu yang telah ditetapkan di masa depan, penyakit, kesusahan, dunia fasik dan Iblis sendiri akan dibinasakan sama sekali (lih. pasal Wahy 19:1-21:27).

BIS: Nah 1:8 - musuh-musuh-Nya Beberapa terjemahan kuno: musuh-musuh-Nya; Ibrani: tempatnya.

Beberapa terjemahan kuno: musuh-musuh-Nya; Ibrani: tempatnya.

BIS: Nah 1:9 - musuh-musuh-Nya Sebuah terjemahan kuno: musuh-musuh-Nya; Ibrani: kesengsaraan.

Sebuah terjemahan kuno: musuh-musuh-Nya; Ibrani: kesengsaraan.

BIS: Nah 1:10 - -- Dalam naskah Ibrani ayat 10 tidak jelas.

Dalam naskah Ibrani ayat 10 tidak jelas.

Jerusalem: Nah 1:2-8 - -- Bagian ini berupa mazmur dan tersusun menurut abjad Ibrani, bdk Ams 31:10+ (hanya abjad Ibrani tidak lengkap). Mazmur itu mengenai "murka Allah" sebua...

Bagian ini berupa mazmur dan tersusun menurut abjad Ibrani, bdk Ams 31:10+ (hanya abjad Ibrani tidak lengkap). Mazmur itu mengenai "murka Allah" sebuah pokok yang sering tampil dalam tradisi alkitabiah, Bil 11:33; 2Sa 6:7; 24:1; Maz 2:12; 60:3; 79:5; 110:5. dll. Begitu bagian pertama ini menjadi kata pendahuluan bagi nubuat mengenai kota Niniwe yang akan dihancurkan.

Jerusalem: Nah 1:3 - -- Ayat ini (empat baris) agaknya tidak termasuk ke dalam sajak aseli, sebab tidak menurut abjad Ibrani. Tambahan ini berupa keterangan atas Nah 1:2.

Ayat ini (empat baris) agaknya tidak termasuk ke dalam sajak aseli, sebab tidak menurut abjad Ibrani. Tambahan ini berupa keterangan atas Nah 1:2.

Jerusalem: Nah 1:4 - Basyan Rupanya pada awal ayat hilang sebuah kata (yang mulai dengan huruf Dalet).

Rupanya pada awal ayat hilang sebuah kata (yang mulai dengan huruf Dalet).

Jerusalem: Nah 1:5 - menjadi sunyi sepi Dalam naskah Ibrani tertulis: mengangkat (diri). Dalam menggambarkan murka Allah pesajak memakai unsur-unsur dari dongeng kuno mengenai kejadian dunia...

Dalam naskah Ibrani tertulis: mengangkat (diri). Dalam menggambarkan murka Allah pesajak memakai unsur-unsur dari dongeng kuno mengenai kejadian dunia (ALlah pencipta mengalahkan naga air, bdk Ayu 7:12+) dan unsur-unsur dari kitab mengenai sejarah umat Israel dahulu (peristiwa di Laut Teberau dan di gunung Sinai). Bdk Maz 114:3-8; Yes 51:10, dll.

Jerusalem: Nah 1:8 - menyeberangkan mereka Ini tidak ada dalam naskah Ibrani. Secara harafiah dapat diterjemahkan: waktu banjir menelan. Ini barangkali menyinggung Nuh yang selamat dari air bah...

Ini tidak ada dalam naskah Ibrani. Secara harafiah dapat diterjemahkan: waktu banjir menelan. Ini barangkali menyinggung Nuh yang selamat dari air bah. Nama Nuh dan nama Nahum berarti: penghiburan (bdk Kej 5:29)

Jerusalem: Nah 1:8 - yang bangkit melawan Dia Begitulah terbaca dalam terjemahan Yunani, sedangkan dalam naskah Ibrani tertulis: tempatnya.

Begitulah terbaca dalam terjemahan Yunani, sedangkan dalam naskah Ibrani tertulis: tempatnya.

Jerusalem: Nah 1:9-10 - -- Ayat-ayat ini ditujukan kepada penduduk negeri Yehuda.

Ayat-ayat ini ditujukan kepada penduduk negeri Yehuda.

Jerusalem: Nah 1:9 - Apakah maksudmu menentang TUHAN Terjemahan lain: Bagaimana pikiranmu tentang TUHAN, atau: Apa renunganmu tentang TUHAN, atau: Alangkah kamu mesti mengandaikan TUHAN.

Terjemahan lain: Bagaimana pikiranmu tentang TUHAN, atau: Apa renunganmu tentang TUHAN, atau: Alangkah kamu mesti mengandaikan TUHAN.

Jerusalem: Nah 1:10 - yang berjalin-jalin Naskah Ibrani rusak dan diperbaiki. Selebihnya naskah Ibrani memuat dua kata yang artinya tidak diketahui.

Naskah Ibrani rusak dan diperbaiki. Selebihnya naskah Ibrani memuat dua kata yang artinya tidak diketahui.

Jerusalem: Nah 1:11 - -- Ayat ini ditujukan kepada Asyur

Ayat ini ditujukan kepada Asyur

Jerusalem: Nah 1:11 - dursila Bdk Ula 13:13+; Maz 18:5. Orang yang dimaksud mungkin raja Asyur Sanherib, bdk 2Ra 18:1-19:37.

Bdk Ula 13:13+; Maz 18:5. Orang yang dimaksud mungkin raja Asyur Sanherib, bdk 2Ra 18:1-19:37.

Jerusalem: Nah 1:12-13 - -- Ayat ini ditujukan kepada raja Niniwe.

Ayat ini ditujukan kepada raja Niniwe.

Jerusalem: Nah 1:15 - -- Ayat ini kembali ditujukan kepada penduduk negeri Yehuda

Ayat ini kembali ditujukan kepada penduduk negeri Yehuda

Jerusalem: Nah 1:15 - dursila bdk Nah 1:11+.

bdk Nah 1:11+.

Ende: Nah 1:2-8 - -- Mazmur jang tersusun menurut abdjad Hibrani ini, menggambarkan dengan bahasa kiasan jang lazim kekuatan dan kebesaran Jahwe dalam pelaksanaan hukuman....

Mazmur jang tersusun menurut abdjad Hibrani ini, menggambarkan dengan bahasa kiasan jang lazim kekuatan dan kebesaran Jahwe dalam pelaksanaan hukuman. Lagu ini merupakan suatu pendahuluan untuk nubuat Nahum jang mengantjam Ninive dan meramalkan hukuman, jang ditimpakan Jahwe atasnja

Ende: Nah 1:2 - -- Allah "tjemburu", sehingga Ia membela hak2Nja dengan kekuatanNja jang dahsjat.

Allah "tjemburu", sehingga Ia membela hak2Nja dengan kekuatanNja jang dahsjat.

Ende: Nah 1:3 - -- Meskipun murka Jahwe dihalangi kebaikanNja, tetapi bila terpaksa dilampiaskan djuga, maka dahsjatlah ia karena Jahwe mahakuasa dan segenap seteruNja d...

Meskipun murka Jahwe dihalangi kebaikanNja, tetapi bila terpaksa dilampiaskan djuga, maka dahsjatlah ia karena Jahwe mahakuasa dan segenap seteruNja diketemukanNja.

Ende: Nah 1:4 - -- Basjan dan Karmel, daerah2 jang subur,"melaju", karena tumbuhannja mengering, oleh karena Jahwe telah melenjapkan segenap air.

Basjan dan Karmel, daerah2 jang subur,"melaju", karena tumbuhannja mengering, oleh karena Jahwe telah melenjapkan segenap air.

Ende: Nah 1:7 - -- Bagi orang jang pertjaja padaNja, Jahwe baik hati. Ia mengenal(=mentjintai, melindungi) orang itu, bila hukumanNja (bandjir jang sebak) menimpa seteru...

Bagi orang jang pertjaja padaNja, Jahwe baik hati. Ia mengenal(=mentjintai, melindungi) orang itu, bila hukumanNja (bandjir jang sebak) menimpa seteruNja.

Ende: Nah 1:9-10 - -- Itu dikatakan kepada Juda. Ninive (kamu) tidak dapat berbuat apa2 terhadap Tuhan, sehingga djuga tidak dapat menjerang umat radja Asjur jang telah mer...

Itu dikatakan kepada Juda. Ninive (kamu) tidak dapat berbuat apa2 terhadap Tuhan, sehingga djuga tidak dapat menjerang umat radja Asjur jang telah merebut negeri2 lain, djuga Juda.

Ende: Nah 1:12-13 - -- Itu dikatakan kepada Juda lagi. Kebinasaan musuh-penindas di ramalkan.

Itu dikatakan kepada Juda lagi. Kebinasaan musuh-penindas di ramalkan.

Ende: Nah 1:14 - -- Sekali lagi Asjur diantjam.

Sekali lagi Asjur diantjam.

Ende: Nah 1:15--2:2 - -- Juda dihibur dengan ramalan, akan diselamatkan.

Juda dihibur dengan ramalan, akan diselamatkan.

Ende: Nah 1:15 - Belial ialah suatu machluk jang dahsjat, sebangsa dewa di Babel. Disini dipakai sebagai nama musuh (Asjur).

ialah suatu machluk jang dahsjat, sebangsa dewa di Babel. Disini dipakai sebagai nama musuh (Asjur).

Endetn: Nah 1:5 - punah diperbaiki. Tertulis: "(bumi) mengangkat (diri)".

diperbaiki. Tertulis: "(bumi) mengangkat (diri)".

Endetn: Nah 1:6 - terhadapNja diperbaiki. Tertulis: "dihadapan".

diperbaiki. Tertulis: "dihadapan".

Endetn: Nah 1:6 - -- Kedua kata pertama ajat itu tertukar dalam naskah Hibrani.

Kedua kata pertama ajat itu tertukar dalam naskah Hibrani.

Endetn: Nah 1:7 - -- Tanda batja dipindahkan.

Tanda batja dipindahkan.

Endetn: Nah 1:8 - jang durhaka kepadaNja diperbaiki menurut terdjemahan Junani. Tertulis: "tempatnja".

diperbaiki menurut terdjemahan Junani. Tertulis: "tempatnja".

Endetn: Nah 1:10 - Laksana semak-samun diperbaiki. Tertulis: "sebab sampai".

diperbaiki. Tertulis: "sebab sampai".

Endetn: Nah 1:10 - -- Dua kata ditinggalkan, jang tidak dapat diartikan.

Dua kata ditinggalkan, jang tidak dapat diartikan.

Endetn: Nah 1:12 - lenjap diperbaiki menurut terdjemahan2 kuno. Naskah Hibrani pakai mufrad.

diperbaiki menurut terdjemahan2 kuno. Naskah Hibrani pakai mufrad.

Endetn: Nah 1:14 - -- Satu huruf (dan) ditinggalkan.

Satu huruf (dan) ditinggalkan.

Endetn: Nah 1:14 - terkutuklah diperbaiki. Tertulis: "ringanlah".

diperbaiki. Tertulis: "ringanlah".

Ref. Silang FULL: Nah 1:1 - Ucapan ilahi // tentang Niniwe // Kitab penglihatan · Ucapan ilahi: Yes 13:1; Yes 13:1; Yes 19:1; Yer 23:33-34 · tentang Niniwe: Kej 10:11; Kej 10:11; Yer 50:18; Yer 50:18; Nah 2:8; 3:7 &...

· Ucapan ilahi: Yes 13:1; [Lihat FULL. Yes 13:1]; Yes 19:1; Yer 23:33-34

· tentang Niniwe: Kej 10:11; [Lihat FULL. Kej 10:11]; Yer 50:18; [Lihat FULL. Yer 50:18]; Nah 2:8; 3:7

· Kitab penglihatan: Yes 1:1; [Lihat FULL. Yes 1:1]

Ref. Silang FULL: Nah 1:2 - yang cemburu // itu pembalas // para musuh-Nya · yang cemburu: Kel 20:5; Kel 20:5 · itu pembalas: Kej 4:24; Kej 4:24; Ul 32:41; Ul 32:41; Mazm 94:1 · para musuh-Nya: Ul 7:10; U...

· yang cemburu: Kel 20:5; [Lihat FULL. Kel 20:5]

· itu pembalas: Kej 4:24; [Lihat FULL. Kej 4:24]; Ul 32:41; [Lihat FULL. Ul 32:41]; Mazm 94:1

· para musuh-Nya: Ul 7:10; [Lihat FULL. Ul 7:10]

Ref. Silang FULL: Nah 1:3 - panjang sabar // dari hukuman // puting beliung // dan badai // dan awan · panjang sabar: Neh 9:17; Neh 9:17 · dari hukuman: Kel 34:7; Kel 34:7 · puting beliung: Kel 14:21; Kel 14:21; 2Raj 2:1; 2Raj 2:1...

· panjang sabar: Neh 9:17; [Lihat FULL. Neh 9:17]

· dari hukuman: Kel 34:7; [Lihat FULL. Kel 34:7]

· puting beliung: Kel 14:21; [Lihat FULL. Kel 14:21]; 2Raj 2:1; [Lihat FULL. 2Raj 2:1]

· dan badai: Mazm 50:3; [Lihat FULL. Mazm 50:3]

· dan awan: 2Sam 22:10; [Lihat FULL. 2Sam 22:10]; Mazm 104:3; [Lihat FULL. Mazm 104:3]

Ref. Silang FULL: Nah 1:4 - Ia menghardik // dan mengeringkannya // dan Karmel · Ia menghardik: 2Sam 22:16; 2Sam 22:16 · dan mengeringkannya: Kel 14:22; Kel 14:22 · dan Karmel: Yes 33:9; Yes 33:9

· Ia menghardik: 2Sam 22:16; [Lihat FULL. 2Sam 22:16]

· dan mengeringkannya: Kel 14:22; [Lihat FULL. Kel 14:22]

· dan Karmel: Yes 33:9; [Lihat FULL. Yes 33:9]

Ref. Silang FULL: Nah 1:5 - Gunung-gunung gemetar // bukit-bukit mencair // sunyi sepi // seluruh penduduknya · Gunung-gunung gemetar: Kel 19:18; Kel 19:18; Ayub 9:6; Ayub 9:6 · bukit-bukit mencair: Mi 1:4; Mi 1:4 · sunyi sepi: Yoel 2:10; ...

· Gunung-gunung gemetar: Kel 19:18; [Lihat FULL. Kel 19:18]; Ayub 9:6; [Lihat FULL. Ayub 9:6]

· bukit-bukit mencair: Mi 1:4; [Lihat FULL. Mi 1:4]

· sunyi sepi: Yoel 2:10; [Lihat FULL. Yoel 2:10]

· seluruh penduduknya: Yeh 38:20; [Lihat FULL. Yeh 38:20]

Ref. Silang FULL: Nah 1:6 - yang tahan // yang tahan // terhadap murka-Nya // seperti api // menjadi roboh · yang tahan: Mazm 130:3; Mazm 130:3 · yang tahan: Yeh 22:14; Yeh 22:14 · terhadap murka-Nya: Mazm 76:8; Mazm 76:8 · seper...

· yang tahan: Mazm 130:3; [Lihat FULL. Mazm 130:3]

· yang tahan: Yeh 22:14; [Lihat FULL. Yeh 22:14]

· terhadap murka-Nya: Mazm 76:8; [Lihat FULL. Mazm 76:8]

· seperti api: Yes 5:24-25; [Lihat FULL. Yes 5:24]; [Lihat FULL. Yes 5:25]; Yes 42:25; [Lihat FULL. Yes 42:25]; Yer 10:10; [Lihat FULL. Yer 10:10]

· menjadi roboh: 1Raj 19:11

Ref. Silang FULL: Nah 1:7 - itu baik // waktu kesusahan // Ia mengenal // berlindung kepada-Nya · itu baik: Yer 33:11; Yer 33:11 · waktu kesusahan: Yer 17:17; Yer 17:17 · Ia mengenal: Mazm 1:6; Mazm 1:6 · berlindung ke...

· itu baik: Yer 33:11; [Lihat FULL. Yer 33:11]

· waktu kesusahan: Yer 17:17; [Lihat FULL. Yer 17:17]

· Ia mengenal: Mazm 1:6; [Lihat FULL. Mazm 1:6]

· berlindung kepada-Nya: Mazm 22:10; [Lihat FULL. Mazm 22:10]

Ref. Silang FULL: Nah 1:8 - waktu banjir · waktu banjir: Yes 8:7; Yes 8:7; Dan 9:26; Dan 9:26

· waktu banjir: Yes 8:7; [Lihat FULL. Yes 8:7]; Dan 9:26; [Lihat FULL. Dan 9:26]

Ref. Silang FULL: Nah 1:9 - Apakah maksudmu · Apakah maksudmu: Hos 7:15; Hos 7:15

· Apakah maksudmu: Hos 7:15; [Lihat FULL. Hos 7:15]

Ref. Silang FULL: Nah 1:10 - seperti duri // jerami kering · seperti duri: 2Sam 23:6; 2Sam 23:6 · jerami kering: Yes 5:24; Yes 5:24; Mal 4:1

· seperti duri: 2Sam 23:6; [Lihat FULL. 2Sam 23:6]

· jerami kering: Yes 5:24; [Lihat FULL. Yes 5:24]; Mal 4:1

Ref. Silang FULL: Nah 1:12 - hilang terbabat // engkau lagi · hilang terbabat: Yes 10:34; Yes 10:34 · engkau lagi: Yes 54:6-8; Rat 3:31-32; Rat 3:31; Rat 3:32

· hilang terbabat: Yes 10:34; [Lihat FULL. Yes 10:34]

· engkau lagi: Yes 54:6-8; Rat 3:31-32; [Lihat FULL. Rat 3:31]; [Lihat FULL. Rat 3:32]

Ref. Silang FULL: Nah 1:13 - mematahkan gandarnya // akan memutuskan · mematahkan gandarnya: Yes 9:3; Yes 9:3 · akan memutuskan: Ayub 12:18; Ayub 12:18; Mazm 107:14; Mazm 107:14

· mematahkan gandarnya: Yes 9:3; [Lihat FULL. Yes 9:3]

· akan memutuskan: Ayub 12:18; [Lihat FULL. Ayub 12:18]; Mazm 107:14; [Lihat FULL. Mazm 107:14]

Ref. Silang FULL: Nah 1:14 - dengan namamu // melenyapkan patung // kuburmu // engkau hina · dengan namamu: Yes 14:22; Yes 14:22 · melenyapkan patung: Mi 5:12 · kuburmu: Yer 28:8; Yer 28:8; Yeh 32:22-23 · engkau h...

· dengan namamu: Yes 14:22; [Lihat FULL. Yes 14:22]

· melenyapkan patung: Mi 5:12

· kuburmu: Yer 28:8; [Lihat FULL. Yer 28:8]; Yeh 32:22-23

· engkau hina: Yes 40:9; Rom 10:15

Ref. Silang FULL: Nah 1:15 - berita damai // hari rayamu // menyerang engkau · berita damai: Yes 52:7; Yes 52:7; Kis 10:36 · hari rayamu: Im 23:2-4 · menyerang engkau: Yes 52:1; Yes 52:1

· berita damai: Yes 52:7; [Lihat FULL. Yes 52:7]; Kis 10:36

· hari rayamu: Im 23:2-4

· menyerang engkau: Yes 52:1; [Lihat FULL. Yes 52:1]

buka semua
Tafsiran/Catatan -- Catatan Rentang Ayat

SH: Nah 1:1-15 - Pembalas tapi sabar?! (Minggu, 15 Desember 2002) Pembalas tapi sabar?! Kini kita sudah terbiasa dengan mengunyah permen yang sekaligus memberikan rasa manis, asam dan asin. Sayang, wawasan dan ...

SH: Nah 1:1--2:2 - Murka Allah dinyatakan (Sabtu, 26 November 2005) Murka Allah dinyatakan Banyak orang tidak dapat menerima pandangan Kristen bahwa Allah murka terhadap orang berdosa dan akan menghukum mereka ...

SH: Nah 1:1-8 - Allah Pembalas (Senin, 11 Juli 2016) Allah Pembalas Allah kita bukan hanya Allah yang penuh kasih, tetapi juga Allah pembalas. Nahum 1 dibuka dengan pernyataan "TUHAN itu Allah yang cem...

SH: Nah 1:1-8 - Tuhan Selalu Beri Kesempatan (Jumat, 28 Mei 2021) Tuhan Selalu Beri Kesempatan Kitab Nahum adalah kitab yang berisi ucapan ilahi dan penglihatan yang diberikan Tuhan kepada Nabi Nahum untuk memberika...

SH: Nah 1:9--2:2 - Tuhan yang Membela Umat-Nya (Selasa, 12 Juli 2016) Tuhan yang Membela Umat-Nya Tuhan kita adalah Tuhan yang mengidentifikasikan dirinya dengan umat-Nya. Menyerang umat Tuhan berarti menyerang Tuhan se...

SH: Nah 1:9--2:2 - Tuhan Tidak Tinggal Diam (Sabtu, 29 Mei 2021) Tuhan Tidak Tinggal Diam Berhadapan dengan penindasan dari pihak yang lebih besar dan hebat sering kali mengecilkan nyali, bahkan membuat takut dan p...

Topik Teologia: Nah 1:2 - -- Allah yang Berpribadi Pribadi Allah Dosa Sikap Allah Terhadap Dosa Secara Negatif, Sikap Allah: Murka Kel 22:22-24 Kel 32:9-10 Bil...

Topik Teologia: Nah 1:3 - -- Allah yang Berpribadi Kaki Kej 3:8 Kel 24:9-10 2Sa 22:10 Yes 66:1 Nah 1:3 Allah itu Panjang Sabar Kel 34:6-7 B...

Topik Teologia: Nah 1:5 - -- Pekerjaan-Pekerjaan Allah Pemeliharaan Allah Pemeliharaan Berlaku atas Urutan Alamiah Pemeliharaan Allah terhadap Benda-benda di L...

Topik Teologia: Nah 1:6 - -- Dosa Sikap Allah Terhadap Dosa Secara Negatif, Sikap Allah: Murka Kel 22:22-24 Kel 32:9-10 Bil 12:9 Ula 9:8,22 Yos 7:1 Yos 23:1...

Topik Teologia: Nah 1:9 - -- Pekerjaan-Pekerjaan Allah Pemeliharaan Allah Pemeliharaan dan Penderitaan Pemeliharaan-Nya Menyelamatkan dari Kesengsaraan ...

Topik Teologia: Nah 1:10 - -- Dosa Deskripsi tentang Dosa-dosa dan Pendosa Metafora untuk Para Pendosa Para Pendosa seperti Jerami yang Terbakar Yes 47:14 Nah 1...

buka semua
Pendahuluan / Garis Besar

Full Life: Nahum (Pendahuluan Kitab) Penulis : Nahum Tema : Kebinasaan Niniwe yang Menjelang Tanggal Penulisan: + 630-620 SM Latar Belakang Kitab nubuat yang singk...

Full Life: Nahum (Garis Besar) Garis Besar Judul (Nah 1:1) I. Sifat Allah dan Hukuman-Nya (Nah 1:2-15) A. Ciri-Ciri Khas Pelaksanaan Keadilan Al...

Jerusalem: Nahum (Pendahuluan Kitab) NAHUM Kitab Nahum diawali sebuah mazmur mengenai murka Yahwe terhadap orang-orang fasik dan sejumlah firman kenabian yang memperlawankan hukuman yang ...

Ende: Nahum (Pendahuluan Kitab) KITAB KEDUABELAS NABI PENDAHULUAN Dalam sastera kenabian dari kanon Hibrani dan Junani terdapat sedjumlah naskah ketjilan, jang besarnja toh agak berl...

Ende: Nahum (Pendahuluan Kitab) PENGANTAR KITAB PARA NABI PENDAHULUAN Kitab para nabi, jang terdjemahan Indonesianja kami sadjikan bersama ini, memuat sedjumlah tulisan kenabian, jak...

BIS: Nahum (Pendahuluan Kitab) NAHUM PENGANTAR Buku Nabi Nahum ditulis untuk memperingati jatuhnya kota Niniwe, ibukota bangsa Asyur, musuh bebuyutan Israel. Peristiwa itu terjadi

NAHUM

PENGANTAR

Buku Nabi Nahum ditulis untuk memperingati jatuhnya kota Niniwe, ibukota bangsa Asyur, musuh bebuyutan Israel. Peristiwa itu terjadi menjelang akhir abad ketujuh Sebelum Masehi dan dianggap sebagai hukuman Allah atas bangsa yang kejam dan angkuh itu.

Isi

  1.  Hukuman terhadap Niniwe
    Nah 1:1-15
  2.  Jatuhnya Niniwe
    Nah 2:1-3:19

Ajaran: Nahum (Pendahuluan Kitab) Tujuan Supaya dengan mengetahui isi Kitab Nahum anggota jemaat mengerti dengan jelas akan kekudusan Allah, serta kasih-Nya yang besar kepada orang y

Tujuan

Supaya dengan mengetahui isi Kitab Nahum anggota jemaat mengerti dengan jelas akan kekudusan Allah, serta kasih-Nya yang besar kepada orang yang berlindung kepada-Nya. Tetapi, Ia juga adalah Allah yang dapat murka terhadap mereka yang melawan-Nya.

Pendahuluan

Penulis : Nabi Nahum.

Isi Kitab: Kitab Nahum mempunyai hubungan dengan Kitab Yunus, karena keduanya berisi nubuat tentang Niniwe. Pada jaman nabi Yunus, penduduk Niniwe bertobat. Tetapi lama kelamaan mereka terjerumus lagi ke dalam kejahatan yang lebih besar. Dalam Kitab Yunus ditunjukkan kesabaran Allah. Dalam Kitab Nahum ditunjukkan kemarahan Allah. Kitab Nahum yang berjumlah 3 pasal dapat dibagi menurut isinya: pasal 1; Nah 1:1-15 berisi pernyataan hukuman atas Niniwe, pasal 2; Nah 2:1-13 berisi gambaran tentang hukuman atas Niniwe dan pasal 3 Nah 3:1-19 berisi sebab-sebab hukuman atas Niniwe.

I. Ajaran-ajaran utama dalam Kitab Nahum

  1. Pasal 1 (Nah 1:1-15).

    Nahum memberitakan hukuman atas bangsa Niniwe

    Dalam bagian ini Nahum melukiskan kebesaran Allah sebagai raja yang sabar dan berkuasa atas seluruh dunia. Tetapi Allah juga adil dan suci, sehingga Ia menghukum kejahatan.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Nah 1:1-8. Allah Yang Mahakuasa membalas perbuatan yang jaha dengan penghukuman yang keras.
    2. Bacalah pasal Nah 1:9-15. Nabi Nahum memberitakan penghakiman atas bangsa Niniw dan hal ini justru merupakan pembebasan bangsa Yehud dari penindasan.
  2. Pasal 2 (Nah 2:1-13).

    Gambaran tentang hukuman atas Niniwe

    Hal ini merupakan gambaran atas suatu bangsa yang tidak mau bertobat.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Nah 2:1-13. Nabi Nahum menggambarkan bahwa kota Niniwe akan direbut, dikepung, dijajah dan dihancurkan sehingga tidak ada lagi orang yang membangunnya.
  3. Pasal 3 (Nah 3:1-19).

    Sebab-sebab hukuman atas kota Niniwe Nabi Nahum menjelaskan bahwa pemusnahan kota Niniwe disebabkan karena bangsa itu tidak mau bertobat dari dosanya.

    Pendalaman

    1. Bacalah pasal Nah 3:1-4. Apakah dosa dan kesalahan orang-orang yang tinggal dala kota Niniwe?
    2. Bacalah pasal Nah 3:5-19. Sebagai hukuman Allah terhadap dosa bangsa itu, mak kota Niniwe dihancurkan.

II. Kesimpulan/penerapan

  1. Kitab Nahum mengajarkan bahwa Allah adalah Allah Yang Mahapengampun dan panjang sabar, tetapi Ia juga adalah Allah yang penuh kemurkaan terhadap bangsa/orang yang tidak mau bertobat dari dosa-dosanya.

  2. Kehancuran kota Niniwe merupakan peringatan terhadap bangsa-bangsa yang tidak mau mengenal Allah.

  3. Allah membalaskan perbuatan manusia sesuai dengan perbuatannya.

Pertanyaan-pertanyaan yang Dapat Digunakan untuk Tanya Jawab

  1. Siapakah penulis Kitab Nahum?
  2. Apakah isi Kitab Nahum?
  3. Kitab apakah yang berhubungan erat dengan Kitab Nahum?
  4. Pelajaran rohani apakah yang saudara terima dar mempelajari Kitab Nahum?

Intisari: Nahum (Pendahuluan Kitab) Si Penuntut balas sudah datang PENULISo OBAJA. Namanya berarti "hamba Tuhan", tetapi jati dirinya yang sebenarnya tidak jelas. Beberapa orang dalam P

Si Penuntut balas sudah datang

PENULIS
o OBAJA. Namanya berarti "hamba Tuhan", tetapi jati dirinya yang sebenarnya tidak jelas. Beberapa orang dalam Perjanjian Baru memakai nama ini.
o NAHUM. Namanya berarti "penghibur". Tidak ada yang diketahui tentang dia, kecuali bahwa ia adalah penduduk asli Elkosy, mungkin sebuah kota yang letaknya duapuluh mil di sebelah barat daya Yerusalem. Sebenarnya, kedua "nama" tersebut lebih menunjukkan fungsi kedua nabi tersebut daripada tentang jati diri mereka.

WAKTU PENULISAN
o OBAJA. Penentuan waktu penulisan banyak bergantung pada waktu penaklukkan Yerusalem yang dimaksud dalam ayat Oba 1:10-14. Penaklukkan ini mungkin yang dilakukan oleh bangsa Babel dalam tahun 587 SM (jika demikian halnya, maka Obaja ditulis pada pertengahan abad keenam), atau penaklukkan oleh bangsa Arab dan Filistin di abad kesembilan. Kebanyakan ahli berpegang pada abad keenam.
o NAHUM. Waktu penulisan ialah antara tahun 663 SM, ketika Tebe ditaklukkan oleh bangsa Asyur (lihat Nah 3:8-10) dan kekalahan Niniwe, ibukota Asyur, oleh tentara gabungan antara Medes dan orang Babilonia di tahun 612 SM seperti digambarkan dengan jelas dalam Nah 2:6-8.

LATAR BELAKANG Kesamaan yang terdapat dalam kedua kitab itu ialah suasana kebencian dari musuh-musuh umat Allah. Obaja menyerang Edom dan Nahum, Asyur. Kedua bangsa yang sedang berada di puncak kekuasaan itu bersikap congkak dan menindas. Bangsa Edom adalah "sepupu dekat" bangsa Israel -- Esau, nenek moyang bangsa Edom adalah saudara Yakub -- dan permusuhan antara kedua bersaudara itu tercermin dalam peperangan yang sering terjadi antara Israel dan Edom. Asyur yang berada di puncak kejayaannya merupakan sumber ketakutan bagi seluruh Asia barat, dan bertanggung jawab atas kekejaman yang luar biasa dalam peperangan, terutama terhadap Mesir.

CIRI-CIRI Kedua kitab nubuatan ini ditulis dalam bentuk puisi, dan berisi gambaran yang paling realistis mengenai pengepungan dan penyerangan terhadap sebuah kota dalam seluruh Perjanjian Lama. Kedua nabi mengungkapkan keinginan untuk membalas dendam, membayangkan dengan penuh sukacita setiap detail dari keruntuhan musuh-musuh bangsa Israel. Hal yang tidak biasa dari kedua kitab ini ialah tidak adanya tulisan mengenai hukuman terhadap bangsa Israel dan panggilan untuk bertobat yang merupakan hal yang umum dalam tulisan-tulisan Amos dan Mikha di abad kedelapan. Dalam Perjanjian Baru tidak terdapat acuan langsung terhadap kedua kitab ini.

Pesan

OBAJA

1. Tuhan adalah musuh Edom
o Ia akan mengalahkan Edom. Oba 2-4, 8
o Ia akan menggunakan bangsa-bangsa lain. Oba 1,7

2. Edom tidak dapat luput dari Tuhan
o Pertahanan alami tidak dapat menyelamatkan. Oba 3,4
o Sumber bualannya akan musnah. Oba 6,8,9

3. Edom layak dihukum
o Israel adalah saudaranya. Oba 12
o Edom bersukacita di atas kekalahan Israel. Oba 12,13
o Edom gagal menolong Israel. Oba 11
o Edom secara aktif membantu musuh-musuh Israel. Oba 14
o Edom akan mendapat perlakuan yang sama. Oba 15

4. Israel akan bangkit lagi
o Israel pernah mengalami kehancuran dan bencana. Oba 12,13
o Gunung Sion, tumpah darah Israel, akan menjadi kudus. Oba 17
o Israel akan memperluas wilayahnya. Oba 17-20

5. Tuhan akan ditinggikan
o Semua bangsa akan menghadapi penghakiman. Oba 15,16
o Tuhan akan memerintah sebagai raja seluruh alam semesta. Oba 21

NAHUM

1. Dua sisi sifat Allah
o Pelilndung umat yang pasti. Nah 1:7
o Penggempur musuh-musuhNya. Nah 1:2,6

2. Kejahatan dan hukuman atas Asyur
o Asyur telah berbohong, merampas dan menyesatkan. Nah 3:1,4
o Semua bangsa menderita di tangan Asyur. Nah 3:19
o Asyur mengadakan persekongkolan untuk melawan Tuhan. Nah 1:11
o Asyur harus memberi pertanggungjawaban kepada Tuhan. Nah 3:5
o Dewa-dewa Asyur tidak dapat menyelamatkan mereka. Nah 1:14
o Pemerintahan tangan besi Asyur sudah menurun. Nah 2:11-13
o Asyur akan dipermalukan dan dihina. Nah 2:10; 3:5-7
o Asyur akan mengalammi kekalahan total. Nah 1:14,15

3. Tragedi dan kemenangan Israel
o Israel dipersulit dan menderita. Nah 1:7, 12; 2:2
o Israel akan merayakan kemenangan dengan penuh sukacita. Nah 1:15

Penerapan

1. Kita hidup dalam dunia bermoral
Kita hidup dalam dunia yang dikendalikan oleh Tuhan yang pada akhirnya akan meluruskan yang salah.

2. Allah itu kudus dan penuh kasih
Kita sering membayangkan bahwa Dia bukanlah Allah yang mengampuni dan tidak perduli.

3. Allah mengendalikan sejarah
Hal ini seringkali terlihat dalam percaturan politik internasional. "Pada akhirnya, Allah..." akan menjadi komentar terakhir dari semua sejarah.

4. Kecongkakan selalu membawa kehancuran
Hal ini akan menjadi kenyataan khususnya apabila kecongkakan tidak memberikan tempat bagi Allah.

5. Kita semua harus bertanggungjawab kepada Allah
Kita semua hasur mempertanggungjawabkan segala cara yang kitaa pakai dalam memperlakukan sesama, dan kita tidak dapat luput dari hadapan Allah

6. Umat Allah tidak kebal terhadap penderitaan
Tetapi, Allah merupakan sumber keselamatan yang besar bagi mereka yang menjadi milik-Nya, dan Tuhan dapat dijadikan tempat bergantung bagi kebahagiaaan mereka.

7. Pertanyaan "berapa lama?" penderita
Pada suatu katika tangisan mereka akan berubah menjadi seruan kemenangan "Akhirnya!"

Tema-tema Kunci

1. Kemurahan dan kekerasan Allah
Paulus berbicara tentang "kemurahan dan kekerasan Allah" (Roma 11:22). Obaja dan Nahum lebih banyak berbicara tentang kekerasan, namun ada indikasi tentang kebaikan Allah, terutama dalam Nahum. Carilah contoh-contoh seperti itu, dan teruskan dengan mempelajari: Yesaya 55:7; Mikha 7:18; Mazmur 125:2; 139:1-8; Yesaya 54:5-10. Apa aspek-aspek yang berbeda tentang kebaikan Allah yang terdapat dalam ayat-ayat tersebut?

2. Tuhan adalah Allah yang cemburu
Menurut Anda, apa yang dimaksud dengan "cemburu" dalam Nahum 1:22? Ayat-ayat berikut ini dapat membantu anda untuk menjawab pertanyaan tersebut. Keluaran 34:14; Zakharia 8:2,3; 1Korintus 10:21,22; Titus 2:14; 1Petrus 2:9,10.

3. Pertanggungjawaban manusia terhadap Allah
Obaja dan Nahum menegaskan bahwa Edom dan Asyur harus menghadapi penghakiman Allah, oleh karena kejahatan-kejahatan mereka. Mazmur 33:13-15; Galatia 6:7; Ibrani 4:13 akan membantu menegaskan kebenaran bahwa tujuan akhir kita adalah Allah.

4. Pemeliharaan Allah atas semua orang
Obaja dan Nahum hanya memberikan sebagian dari ajaran alkitabiah tentang sikap Allah terhadap mereka yang tidak menjadi milik-Nya secara istimewa. Untuk bahan perbandingan, pelajari Yunus 4:11; Yesaya 19:25; 45:22; Yohanes 3:17; 1Timotius 2:3-6.

5. Kerajaan akan menjadi milik Tuhan
Obaja 21: Alkitab sering menunjuk kepada kekuasaan Allah atas manusia dalam pengertian "kedudukan sebagai raja" atau "kerajaan", dan menegaskan bahwa pemerintahan ini berpusat pada Kristus. Kebenaran apa saja tentang Kerajaan Allah yang dapat anda temukan dalam ayat-ayat berikut ini: Matius 12:28; Yohanes 18:36; Roma 14:17; Wahyu 12:10?

Garis Besar Intisari: Nahum (Pendahuluan Kitab) NAHUM [1] GAMBARAN TENTANG ALLAH Nah 1:1-8 Nah 1:1-3Murka dan belas kasihan Allah Nah 1:4-6Kuasa Allah atas alam Nah 1:7Perlindungan Allah terha

NAHUM

[1] GAMBARAN TENTANG ALLAH Nah 1:1-8

Nah 1:1-3Murka dan belas kasihan Allah
Nah 1:4-6Kuasa Allah atas alam
Nah 1:7Perlindungan Allah terhadap orang yang setia
Nah 1:8Allah menghalau musuh-musuh-Nya

[2] PENGHANCURAN NINIWE Nah 1:9-15

Nah 1:9-11Ketidakberdayaan melawan Allah
Nah 1:12,13Pembebasan Yehuda
Nah 1:14Niniwe dilenyapkan
Nah 1:15Sukacita di Yehuda

[3] SERANGAN TERHADAP NINIWE Nah 2:1-3:4

Nah 2:1-5Persiapan untuk berperang
Nah 2:6,7Serangan dan penaklukkan
Nah 2:8-10Pelarian dan perampasan
Nah 2:11-13Kehancuran kota
Nah 3:1-4Pertumpahan darah di kota

[4] ALLAH MELAWAN NINIWE Nah 3:5-19

Nah 3:5-7Allah si Penuntut Balas
Nah 3:8-11Contoh Tebe
Nah 3:12-15Kesia-siaan perlawanan
Nah 3:16-18Para pemimpin yang sia-sia
Nah 3:19Sukacita musuh-musuh Niniwe
Advanced Commentary (Kamus, Lagu-Lagu Himne, Gambar, Ilustrasi Khotbah, Pertanyaan-Pertanyaan, dll)


TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.99 detik
dipersembahkan oleh YLSA