Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 77 ayat untuk bagaimanapun juga AND book:45 (0.002 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Rm 9:22) (jerusalem) Kalimat ini sukar diartikan; perlu dimengerti dalam konteksnya. Paulus menjelaskan bahwa ditinjau dari segi rencana Allah ketegaran hati Firaun dahulu dan ketidak-setiaan Israel sekarang tidak bertentangan dengan keadilan Allah. Allah dapat meniadakan saja Firaun, seperti juga dapat meniadakan bangsa Yahudi; tetapi Allah dengan sabar hati menanggung adanya Firaun dan bangsa Yahudi; dengan jalan itu (meskipun tetap memberi mereka kesempatan bertobat, Rom 2:4). "Ia menyatakan kemurkaanNya" (dengan diperbanyaknya dosa, bdk Rom 1-3, yang juga mempersiapkan pertobatan); Ia "memperlihatkan kuasaNya" dengan menyingkirkan segala rintangan, bdk Rom 9:17, dan dengan kini mengatasi permusuhan orang-orang Yahudi terhadap Injil tetapi Allah terutama melaksanakan sebuah rencana belaskasihanNya terhadap orang-orang bukan Yahudi, bdk Rom 1:11,12,15,30. Jika banyak orang Yahudi masuk Gereja, boleh jadi bangsa-bangsa lain mendapat halangan besar. Tetapi bagaimanapun juga oleh karena pemberitaannya ditolak orang Yahudi Paulus pergi kepada orang bukan Yahudi, Kis 13:5+. Hanya ketegaran hati bangsa Yahudi sementara saja dan bahkan terarah kepada pertobatan mereka nanti, Rom 11:13-15,23,31.
(0.86) (Rm 11:21) (jerusalem: Ia juga tidak akan menyayangkan kamu) Var: awaslah, kalau-kalau ia juga tidak menyayangkan kamu.
(0.84) (Rm 8:2) (bis: saya)

saya: beberapa naskah kuno: kalian; ada juga: kita.

(0.81) (Rm 11:31) (bis: Tetapi nanti mereka juga akan)

Tetapi nanti mereka juga akan: beberapa naskah kuno: Tetapi sekarang mereka.

(0.80) (Rm 1:21) (jerusalem: sekalipun mereka mengenal Allah) Pengetahuan tentang Allah yang Esa dan berpribadi mengandung juga pengetahuan tentang kewajiban berdoa dan menyembah.
(0.78) (Rm 8:14) (jerusalem) Roh Kudus tidak hanya semacam "guru batiniah", tetapi juga prinsip hidup yang sungguh-sungguh ilahi, bdk Rom 5:5+; Gal 2:20.
(0.77) (Rm 7:20) (jerusalem: tetapi dosa yang diam di dalam aku) Paulus tidak mau mengatakan bahwa manusia pribadi tidak bertanggung jawab atas yang jahat, sebagaimana juga pertanggungan jawab terhadap yang baik tidak disangkal Paulus dalam Gal 2:20.
(0.77) (Rm 8:4) (jerusalem: tuntutan hukum Taurat) Tuntutan itu hanya dapat dilayani berkat persatuan dengan Kristus melalui iman. Tuntutan itu tersimpul dalam perintah kasih, bdk Rom 13:10; Gal 5:14, lihat juga Mat 22:40. Lih. Rom 7:7.
(0.77) (Rm 11:16) (jerusalem: seluruh adonan juga kudus) Bahkan bagian yang tidak setia tetap termasuk bangsa terpilih dan dengan satu dan lain cara mengambil bagian dalam kekudusannya, tidak ubahnya dengan adonan yang seluruhnya dikuduskan oleh persembahan roti pertama, Bil 15:19-21.
(0.77) (Rm 11:26) (jerusalem: seperti ada tertulis) Perjanjian Lama menubuatkan penyucian Israel yang sepenuh-penuhnya sebagai hasil kedatangan Mesias. Paulus mengajar bahwa nubuat yang sebagian sudah digenapi karena bangsa-bangsa lain sudah bertobat, juga merangkum pertobatan Israel.
(0.77) (Rm 16:24) (jerusalem) Sejumlah naskah tidak memuat salam ini dan dalam naskah-naskah yang memuatnya ada kelainan-kelainan. Ada juga naskah-naskah yang menempatkannya sesudah Rom 16:23 atau Rom 16:27.
(0.76) (Rm 11:22) (full: KAMUPUN AKAN DIPOTONG JUGA. )

Nas : Rom 11:22

Paulus memberikan suatu peringatan yang penting kepada semua orang percaya bukan Israel, yaitu kepada semua gereja, persekutuan atau organisasi Kristen.

  1. 1) Ada kemungkinan yang mengerikan bahwa Allah "akan memotong" setiap orang, pelayanan, gereja atau kelompok gereja, jikalau mereka tidak "tetap dalam kemurahan-Nya" dan di dalam iman rasuli PB dan patokan-patokan kebenaran (ayat Rom 11:20).
  2. 2) Jikalau Allah tidak menyayangkan Israel, Dia juga tidak akan menyayangkan suatu gereja atau persekutuan tertentu (ayat Rom 11:21), jikalau mereka menolak jalan Allah dan mengikuti jalan dunia

    (lihat cat. --> Rom 12:2).

    [atau ref. Rom 12:2]

    Oleh karena itu, semua gereja Kristen hendaknya "takut" (ayat Rom 11:20) dengan "perhatikanlah kemurahan Allah dan juga kekerasan-Nya" (ayat Rom 11:22) dan berusaha sebaik-baiknya untuk tetap di dalam iman dan kelakuan rasuli PB. Tidak ada gereja atau pelayanan Kristen yang dapat beranggapan dengan keyakinan bahwa ia tidak akan pernah jatuh di bawah hukuman Allah. "Allah tidak pernah pilih kasih" (Rom 2:11; juga

    lihat cat. --> Wahy 2:2;

    lihat cat. --> Wahy 2:4 dst. catatan-catatan s/d Wahy 3:22

    lihat cat. --> Wahy 3:22)

    [atau ref. Wahy 2:1-3:22]

    dengan gereja atau dengan perseorangan.
(0.76) (Rm 1:28) (jerusalem: Dan karena mereka tidak merasa perlu) Dalam teks Yunani ada sindiran (merasa perlu...pikiran-pikiran). Oleh karena tidak mengamalkan pengetahuannya tentang Allah dengan semestinya, maka penilaian mereka di bidang tata susila (yang terkandung dalam pengetahuan tentang Allah, Rom 1:21) juga kacau-balau dan tidak tepat, Rom 1:32.
(0.76) (Rm 7:14) (jerusalem) Bagian ini memperbincangkan tentang manusia yang dikuasai oleh dosa sebelum dibenarkan, pada hal bab 8 memperbincangkan tentang manusia yang sudah dibenarkan dan memiliki Roh Kudus. Tetapi juga orang Kristen di dunia ini masih mengalami pertentangan di dalam dirinya, Gal 5:17 dst.
(0.76) (Rm 8:30) (jerusalem: juga dimuliakanNya) Allah telah mengarahkan segala sesuatunya kepada kemuliaan yang diuntukkanNya bagi orang-orang pilihanNya: demi kemuliaan itulah mereka dipanggil untuk percaya dan dibenarkan melalui baptisan; sekarang mereka sudah mengenakan kemuliaan itu, meski sebagai antisipasi saja sekalipun.
(0.76) (Rm 11:11) (jerusalem: sampai kepada bangsa-bangsa lain) Ketidak-percayaan orang-orang Yahudi sekarang hanya suatu "pelanggaran", yang dibiarkan Allah, supaya bangsa-bangsa lain bertobat, Rom 9:22; 11:12,19,25,30, dan pada pokoknya supaya mereka sendiri bertobat juga: demi keselamatan mereka Allah membuat mereka cemburu, Rom 10:19, terhadap bangsa-bangsa lain.
(0.76) (Rm 11:13) (jerusalem: bangsa-bangsa bukan-Yahudi) Ialah orang-orang Kristen dari "bangsa-bangsa lain", orang-orang kafir yang masuk Kristen. Maka juga sebagai "rasul-rasul bangsa-bangsa lain" Paulus masih bekerja demi keselamatan "kaum sebangsanya" (harafiah: dagingku).
(0.75) (Rm 8:19) (jerusalem) Dunia jasmaniah yang diciptakan bagi manusia, juga ikut serta dalam hal ihwal manusia. Oleh karena dosa manusia dunia terkutuk, Kej 3:17, dan kini ada dalam keadaan rusak: kesia-siaan, Rom 8:9 - suatu sifat moril yang terkait pada dosa manusia -, perbudakan kebinasaan, Rom 8:21 - suatu sifat fisik. Tetapi sama seperti tubuh manusia teruntuk bagi kemuliaan, demikianpun dunia jasmaniah turut ditebus, Rom 8:21,23. Ia pun mengambil bagian dalam kemerdekaan kemuliaan anak-anak Allah, Rom 8:21,23. Adapun filsafah Yunani mau membebaskan roh manusia dari kejasmanian yang dianggap buruk; agama Kristen membebaskan kejasmanian itu sendiri. Pikiran yang sama, yang memperluas keselamatan sampai merangkum juga dunia di luar manusia, terungkap dalam Kol 1:20; Efe 1:10; 2Pe 3:13; Wah 21:1-5; 2Ko 5:17+. Tentang penciptaan baru 2Ko 5:17+.
(0.75) (Rm 2:1) (full: ENGKAU ... MELAKUKAN HAL-HAL YANG SAMA. )

Nas : Rom 2:1

Dalam pasal Rom 1:1-32 Paulus menjelaskan bahwa orang-orang bukan Yahudi diserahkan kepada dosa. Kini dalam pasal Rom 2:1-29 dia menunjukkan bahwa orang Yahudi melakukan hal yang sama sehingga juga memerlukan keselamatan melalui Kristus.

(0.75) (Rm 15:3) (full: KRISTUS JUGA TIDAK MENCARI KESENANGAN-NYA SENDIRI. )

Nas : Rom 15:3

Tidak mempertimbangkan keyakinan orang lain supaya menyenangkan diri sendiri menghancurkan pekerjaan Allah (Rom 14:15,20); hidup penuh pengorbanan supaya menolong sesama akan memperkuat kerajaan Allah. Paulus menunjuk kepada teladan Kristus, yang tidak hidup untuk diri-Nya sendiri, tetapi untuk kesejahteraan orang lain.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.10 detik
dipersembahkan oleh YLSA