Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 121 - 140 dari 624 ayat untuk Mengapa (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.19) (Kis 5:4) (full: MENGAPA ENGKAU MERENCANAKAN PERBUATAN ITU. )

Nas : Kis 5:4

Akar dosa Ananias dan Safira adalah cinta mereka akan uang dan pujian orang lain. Hal ini menyebabkan mereka menentang Roh Kudus (ayat Kis 5:9). Setelah cinta akan uang dan pujian manusia memenuhi seseorang, rohnya terbuka terhadap segala macam kejahatan Iblis (1Tim 6:10). Orang tidak dapat mencintai uang dan pada waktu yang sama mencintai dan melayani Allah (Mat 6:24; Yoh 5:41-44).

(0.19) (Rm 3:18) (full: TAKUT KEPADA ALLAH TIDAK ADA. )

Nas : Rom 3:18

Mengapa keadaan manusia yang begitu parah terus berlangsung? Karena "rasa takut kepada Allah tidak ada pada orang itu". Jikalau takut kepada Dia itu ada, mereka sudah berusaha untuk diperdamaikan. "Karena takut akan Tuhan orang menjauhi kejahatan" (Ams 16:6; bd. Ams 3:7; 8:13; 9:10;

lihat cat. --> Kis 5:11;

[atau ref. Kis 5:11]

lihat art. TAKUT AKAN TUHAN).

(0.19) (1Tes 5:9) (full: TIDAK MENETAPKAN KITA UNTUK DITIMPA MURKA. )

Nas : 1Tes 5:9

Satu alasan mengapa harapan akan kedatangan Kristus merupakan penghiburan besar bagi orang percaya (1Tes 4:17-18) ialah bahwa Dia menyelamatkan kita dari murka Allah yang dahsyat, yaitu hukuman-hukuman pada hari Tuhan (ayat 1Tes 5:2-3; bd. Wahy 6:16-17; 11:18; 14:10,19; Wahy 15:1,7; 16:1,19; 19:15).

(0.19) (2Ptr 2:4) (full: MALAIKAT-MALAIKAT ... MELEMPARKAN MEREKA KE DALAM NERAKA. )

Nas : 2Pet 2:4

Ayat ini rupanya menunjuk kepada malaikat yang ikut memberontak bersama Iblis melawan Allah

(lihat cat. --> Yeh 28:12),

[atau ref. Yeh 28:12]

menjadi roh jahat yang dibicarakan dalam PB. Mengapa ada roh-roh jahat dalam gua-gua gelap, dan yang lain bebas untuk bekerja bersama dengan Iblis di bumi ini tidak dijelaskan dalam Alkitab (bd. Yud 1:6;

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN).

(0.19) (Kej 19:25) (jerusalem: di tanah) Berdasarkan nas ini dapat disimpulkan bahwa malapetaka yang disebut tadi (tanah longsor yang disertai keluarnya gas bumi?) terjadi di daerah di sebelah selatan laut Asin. Mengapa tumbung tanah yang terdapat di bagian selatan Laut Asin, ditinjau dari segi geologi, masih agak baru. Sampai di zaman modern daerah itu kurang mantap dan stabil tanahnya. Kecuali Sodom dan Gomora (Ams 4:11; Yes 1:9,10) Kitab Suci menyebutkan juga dua kota terkutuk lain, yaitu Adma dan Zeboim, Kej 14:8; Ula 29:23; Hos 11:8.
(0.19) (Bil 20:12) (jerusalem) Mana kesalahan Musa dan Harun itu belum juga diketahui. Adakah Musa kurang percaya dengan memukul bukit batu sebanyak dua kali? Unsur ini memang tidak ada dalam Kel 17:1-7. Barangkali penyusun ceritera yang berasal dari kalangan Para Imam dengan jalan itu mau menerangkan mengapa Musa dan Harun tidak memasuki Tanah yang dijanjikan. Karena itupun kiranya ia menempatkan peristiwa itu sebelum Harun wafat sambil mengolah ceritera seperlunya. Kembali ia menyinggung peristiwa itu waktu menceritakan wafatnya Musa, Ula 32:51. Menurut Ula 1:37; 3:26; 4:21 Musa dihukum oleh karena rakyat yang dari Kadesy tidak mau langsung memasuki negeri Kanaan, bdk Bil 14.
(0.19) (Ul 10:8) (jerusalem: TUHAN menunjuk suku Lewi) Ula 10:8-9 berupaya sisipan yang tidak bersangkutan dengan Ula 10:6-7 yang juga berupa sisipan dan berceritera tentang wafatnya Harun. Maka dipilihnya suku Lewi sebenarnya tidak ada sangkut pautnya dengan wafatnya Harun. Menurut Kel 32:15-29 suku Lewi diangkat menjadi petugas ibadat sebagai balas jasa oleh karena mereka membunuh saudara-saudara mereka yang telah menyembah anak lembu emas. Itulah sebabnya mengapa Ulangan memasukkan berita itu ke dalam ceritera ini. Tetapi menurut Bil 1:50; 3:6-8 suku Lewi dipilih Allah sendiri sebagai pengganti semua anak sulung yang seharusnya dipersembahkan kepada Tuhan, Bil 3:12; 8:16.
(0.19) (Yos 11:7) (jerusalem: mata air Merom) Artinya: mata air yang menjamin air minum bagi kota Merom. Kota itu barangkali terletak di tempat yang sekarang disebut Tell(=bukit puing-puing) el-Khureibeh 15 km di sebelah barat Hazor. Ini sebuah daerah rata di mana kereta-kereta perang dapat dimanfaatkan. Mengapa tentara Israel yang kurang kuat (bdk Yos 17:16; tentara Israel tidak mengenai kereta-kereta perang sebelum raja Salomo, 1Ra 9:19; 10:26dst) dapat mengalahkan tentang orang Kanaan barangkali dijelaskan dalam Yos 11:6-7,9 yang kiranya mengenai sebab kemenangan, bukannya akibatnya.
(0.19) (Hak 2:1) (jerusalem) Penyusun kitab Hakim yang berhaluan tradisi Ulangan menambah bab 1 pada kitab dan dalam Hak 2:1-5 ia menambah suatu pertimbangan teologis mengapa perebutan negeri tidak berhasil seluruhnya. Pertimbangan ini sesuai dengan pikiran yang terungkap dalam Yos 23:12-13. Pertimbangan teologis itu dipersatukan dengan penjelasan atas nama sebuah tempat di daerah Betel. Hak 2:4-5.
(0.19) (Hak 19:1) (jerusalem) Seorang penyusun di masa sesudah pembuangan menggabungkan dalam bab 19-21 dua tradisi yang jelas tampil dalam bab 20-21. Tradisi yang satu bersangkutan dengan tempat kudus di Mizpa dan yang lain dengan tempat kudus di Betel. Penggabungan itu menjelaskan mengapa ada dua ceritera mengenai orang Benyamin yang dikalahkan dan tentang Gibea yang direbut (bdk misalnya Hak 20:30-32 dan Hak 20:36-44+), dan kedua sarana untuk menjamin kelanjutan suku Benyamin, Hak 21:1-12,15-23.
(0.19) (2Taw 28:9) (jerusalem) Kisah ini tidak ada bekasnya dalam 2Raja-raja. Mengherankan sedikit bahwa si Muwarikh mencantumkan kisah ini mengingat bahwa ia sekali-kali tidak senang dengan kerajaan utara. Adapun sebabnya mengapa si Muwarikh mengambil ceritera itu ialah: di dalamnya tampil seorang nabi Tuhan yang sejati. Ia menyebut orang Yehuda sebagai "saudaranya" dan berhasil mendorong pemimpin-pemimpin Israel untuk melepaskan tawanan perang. Pandangan seluas ini tidak lagi terdapat dalam kitab Tawarikh. Semangat yang terungkap di dalamnya berdekatan dengan semangat yang terungkap dalam perumpamaan tentang Orang Samaria, Luk 10:30-37.
(0.19) (Mzm 52:1) (jerusalem: Hukuman terhadap orang fasik) Ini mazmur berupa "pengajaran" yang memperlawankan orang jahat yang kaya tetapi oleh Tuhan dihukum, Maz 52:3-7, dengan orang benar yang diberkati Tuhan dan boleh menyaksikan hukuman atas orang fasik, Maz 52:8-9. Ini termasuk ke dalam kebahagiaan orang benar selama belum ada pengetahuan tentang pembalasan di dunia akhirat, bdk Maz 5:11+.
(0.19) (Mzm 56:7) (jerusalem: Runtuhkanlah....) Tidak jelas mengapa mazmur ini tiba-tiba menyebut bangsa-bangsa (kafir). Ada ahli-ahli yang menganggap baris ini sebagai sisipan. Lain ahli berpendapat bahwa pemazmur adalah orang Yahudi di luar negeri (perantauan) atau di Yehuda, yang mendapat kesusahan (dan kesal hati) dari pihak orang-orang asing. Mungkin sekali baris ini benar-benar sebuah sisipan demi keperluan ibadat umat, bdk Yes 14:6; Maz 59:12; 144:2. Memang Allah kerap kali diminta supaya menghakimi bangsa-bangsa lain, Maz 7:9; 9:6, dll; bdk Maz 149:7+.
(0.19) (Yes 51:1) (jerusalem: Dengarkanlah Aku) Mulailah sebuah sajak panjang (Yes 51:1-52:12) mengenai pemulihan Sion. Mungkin seluruh sajak ini sekali jadi diciptakan tetapi mungkin pula terdiri atas sejumlah sajak kecil yang dipersatukan melalui pokok yang sama, yaitu keselamatan, dan ajakan yang sama agar orang mendengarkan, Yes 51:1,4,7 dan "terjaga", Yes 51:9,17; 52:1
(0.19) (Yeh 27:19) (jerusalem: dan anggur... barang-barangmu) Dalam naskah Ibrani tertulis: Dan dan Yawan. Tetapi mengapa disebut sebuah suku Israel (Dan) dan Yawan yang sudah tampil dalam Yeh 27:13? Naskah Ibrani pasti rusak dan dengan satu atau lain jalan perlu diperbaiki. Dalam terjemahan Yunani nama Dan tidak ada dan sebagai pengganti Yawan terbaca: air anggur. Dengan hanya sedikit memperbaikinya naskah Ibrani dapat diterjemahkan sbb: Wedan dan Yawan dari Uzal menukar besi yang sudah dikerjakan, kayu teja.... Wedan dan Yawan kiranya dua suku Arab
(0.19) (Yeh 44:6) (jerusalem) Bagian ini mengenai para petugas bait Allah dan merupakan sebuah sisipan. Tetapi sisipan itu mungkin sekali berasal dari masa pembuangan juga. Bagian ini meresmikan perbedaan yang pada kenyataannya sudah ada sejak pembaharuan agama yang dilancarkan raja Yosia berdasarkan kitab hukum Ulangan, yaitu perbedaan antara orang-orang Lewi yang dahulu bertugas pada tempat-tempat kudus di daerah, dengan para imam keturunan Zadok yang menjabat di Yerusalem. Orang-orang Lewi tsb dijadikan petugas rendahan. Kedudukan rendah orang Lewi itu kiranya menjelaskan mengapa mereka kurang berhasrat kembali dari pembuangan, Ezr 2:40; 8:18-19.
(0.19) (Luk 5:1) (jerusalem) Dalam cerita ini Lukas mengumpulkan: 1) catatan mengenai tempat dan pewartaan Yesus, Luk 5:1-3, yang mengingatkan Mar 4:1-2 dan Mar 1:16,19; 2) cerita tentang penangkapan ikan yang ajaib, Luk 5:4-10, yang serupa dengan Yoh 21:4-11; 3) panggilan Simon, Luk 10-11 yang berdekatan dengan Mar 1:17,20. Lukas menceritakan panggilan murid-murid pertama setelah Yesus sudah agak lama mengajar dan mengerjakan mujizat, dengan maksud menjelaskan mengapa murid-murid itu segera menanggapi panggilan Yesus.
(0.19) (Luk 23:33) (jerusalem) Kalau cerita Lukas ini dibandingkan dengan cerita Markus dan Matius, maka jelaslah bahwa Lukas berhasil memperlunak kekejaman: orang banyak, Luk 23:27,35,48, lebih ingin tahu saja daripada bermusuh dan akhirnya malah menyesal, Luk 23:48; Yesus tidak mengucapkan kata yang nampaknya kata putus harapan ini: AllahKu, AllahKu, mengapa Engkau meninggalkan Aku; sampai akhir Yesus melakukan karyaNya ialah mengampuni dosa, Luk 23:34,39-43; Yesus wafat dengan "menyerahkan nyawaNya ke dalam tangan Bapa".
(0.19) (Mzm 44:1) (sh: Iman yang bertumbuh melampaui batas pemahaman dan pengalaman (Selasa, 14 Agustus 2001))
Iman yang bertumbuh melampaui batas pemahaman dan pengalaman

Realita kehidupan orang percaya tidaklah selalu dapat dimengerti dengan sederhana dan mudah. Adakalanya kita menemui hal-hal yang nampaknya saling bertentangan dan sulit dipahami, dimana harapan-harapan dan kebenaran-kebenaran yang kita yakini seakan-akan tidak mampu memberikan jawaban yang memadai. Konteks pergumulan seperti inilah yang mewarnai penulisan Mazmur 44.

Pada mazmur ini, umat Tuhan bergumul menghadapi krisis iman dan tekanan batin yang berat (ayat 26) ketika mereka mencoba menemukan jawaban, makna, dan rencana Tuhan di balik kesengsaraan yang mereka alami (ayat 10-17). Sulit bagi mereka untuk memahami mengapa Allah justru "meremukkan mereka di tempat serigala" dan "menyelimuti mereka dengan kekelaman" pada saat mereka tidak melupakan ataupun mengkhianati perjanjian Tuhan, dan juga tidak membangkang ataupun menyimpang dari jalan-Nya (ayat 18-20). Mereka tidak dapat mengerti: mengapa pertolongan Allah tidak mereka alami secara nyata? Mengapa Allah seolah-olah tertidur, membuang mereka, menyembunyikan wajah-Nya, dan melupakan penindasan yang menimpa mereka (ayat 23-25), padahal Dia secara nyata melakukan perbuatan- perbuatan ajaib dan memberikan kemenangan kepada nenek moyang mereka pada zaman dahulu (ayat 2-6)?

Di balik keterbatasannya untuk memahami jalan-jalan Allah yang tak terselami, pemazmur mengemukakan pertanyaan-pertanyaan yang lahir dari keraguan yang jujur kepada Allah. Pertanyaan seperti ini bukanlah suatu indikasi adanya dosa melainkan bagian yang wajar dari pertumbuhan iman, yang menuntun pada penghayatan akan kasih setia Tuhan yang tetap berlaku walaupun tidak dapat dirasakan secara nyata (ayat 27). Melalui pertanyaan seperti ini, iman mereka dipacu untuk terus bertumbuh melampaui batas-batas pemahaman dan pengalaman mereka, sehingga mereka dapat memiliki pengharapan dan keberanian untuk berdoa, walaupun tidak dapat mengerti mengapa Allah mengizinkan umat-Nya yang setia mengalami penderitaan (ayat 24-27).

Renungkan: Ketika kita menghadapi situasi yang tidak dapat kita mengerti, ingatlah bahwa sebenarnya itulah saatnya bagi kita untuk memperdalam akar iman kita yang terus bertumbuh melampaui pemahaman dan pengalaman kita.

(0.19) (Yer 33:1) (sh: Memahami lebih lanjut yang sudah kita pahami (Senin, 30 April 2001))
Memahami lebih lanjut yang sudah kita pahami

Banyak kebenaran firman Tuhan tentang penderitaan yang sudah kita pelajari dan pahami. Namun ketika kita benar- benar sedang dalam penderitaan, mengapa kebenaran- kebenaran yang sudah kita ketahui itu seringkali tiba- tiba tidak bermakna. Melalui pasal penutup dari Kitab Penghiburan (pasal 31-33), kita akan melihat apa yang Allah perintahkan kepada Yeremia ketika ia sedang bergumul dalam penderitaan bangsanya dan dirinya.

Firman Allah datang lagi kepada Yeremia ketika ia masih sebagai tawanan raja Zedekia dan Yerusalem masih dikepung oleh Babel. Kondisi hati dan jiwa Yeremia pasti gundah-gulana sebab ia mengetahui bahwa Yehuda tidak mungkin terlepas dari cengkeraman dan keganasan Babel. Bangsa Yehuda akan mengalami penderitaan yang dahsyat. Yeremia pun tidak akan terluput. Apa yang seharusnya dilakukan oleh Yeremia? Allah memerintahkan Yeremia untuk memohon penyataan Allah yang lebih besar (3). Ada yang menarik untuk diperhatikan dari perintah Allah ini. Bukankah Yeremia sudah mengetahui bahwa Yehuda akan hancur, mengapa Allah menyatakan lagi (4- 5)? Bukankah Yeremia juga sudah mengetahui bahwa pada suatu saat Yehuda akan dipulihkan, sehingga mereka akan bergirang dan bersukacita karena berkat Allah, mengapa harus diulang lagi (6-13)? Mengapa Allah memerintahkan Yeremia secara pribadi untuk memohon penyataan Allah yang lebih besar? Yeremia nampaknya tidak memahami sepenuhnya maksud dan rencana Allah atas Yehuda. Ternyata memahami apa yang menimpa dirinya dalam terang kebenaran firman Tuhan yang sudah ia ketahui tidaklah semudah membalik telapak tangan. Yeremia membutuhkan perjumpaan dengan penyataan Allah yang lebih lanjut. Yeremia membutuhkan perjumpaan dengan Allah yang lebih dekat.

Renungkan: Seperti Yeremia, kita pun seringkali melihat bahwa pemahaman firman yang sudah kita miliki seakan tidak bermakna di tengah-tengah kesulitan dan penderitaan yang sedang kita alami. Kita butuh perjumpaan dengan Allah secara pribadi yang lebih dekat. Walaupun kebenaran firman yang akan diungkapkan mungkin sudah kita ketahui sebelumnya, namun dalam perjumpaan dengan- Nya secara pribadi firman itu akan mengungkapkan kebenaran yang lebih dalam.

Pengantar kitab Yeremia 33-52

Pengantar Yeremia kali ini difokuskan kepada nubuat melawan bangsa-bangsa lain karena bagian ini yang seringkali disalahtafsirkan. Sementara itu untuk bagian lainnya tiap-tiap renungannya berisi pengantar singkat.

Nubuat melawan bangsa-bangsa lain ada dalam setiap kitab nabi kecuali kitab Hosea. Kumpulan nubuat ini dapat ditemukan dalam Amos 1-2; Yesaya 13-23; Yehezkiel 25- 32; Zefania 2:2-15, dan Yeremia 46-51.

Dalam nubuat ini faktor terpenting yang harus diperhatikan adalah kekuasaan Allah sebagai Raja atas seluruh dunia. Konsep kedaulatan Allah secara universal, penggunaan bangsa-bangsa lain untuk mencapai maksud dan rencana-Nya khususnya yang berhubungan dengan Israel sudah dapat ditemukan dalam nubuat nabi- nabi sejak abad ke-8 s.M. Dalam kitab-kitab nabi, bangsa-bangsa lain seringkali dihukum karena kesombongan, agresi militer, dan penyembahan berhala. Dengan demikian nubuat melawan bangsa-bangsa lain mempunyai 3 tujuan: o mengumumkan penghukuman bangsa lain yang kadang-kadang disebabkan karena perlakuan mereka atas Israel. o memberikan dorongan dan penghiburan kepada Israel. o memperingatkan Israel untuk tidak menggantungkan keselamatan mereka kepada bangsa-bangsa lain.

Nubuat dalam kitab Yeremia, khususnya yang terdapat dalam pasal 47-49, harus ditafsirkan dalam konteks perjanjian antar 2 negara atau lebih yang menyangkut masalah perdagangan, perdamaian, kerja sama, atau pakta. Negara- negara yang ada dalam pasal-pasal tersebut menjadi bagian dari kerajaan Babel. Karena firman Tuhan melalui Yeremia menyatakan bahwa Nebukadnezar adalah ‘hamba’- Nya di bawah kedaulatan Allah atas bangsa-bangsa lain, maka nubuat penghukuman yang disampaikan oleh Yeremia pasti berhubungan dengan pemberontakan bangsa-bangsa lain terhadap Babel, atau peringatan supaya mereka tidak memberontak.

Kesimpulannya adalah nubuat itu, baik dinyatakan atau tidak kepada bangsa-bangsa itu, berfungsi untuk menyatakan kedaulatan Allah atas seluruh dunia. Nubuat itu juga merupakan peringatan bagi Yehuda agar mereka tidak bersekutu dengan atau bergantung pada negara lain yang berada di bawah penghukuman Allah. Belaskasihan Allah kepada umat-Nya juga dinyatakan melalui nubuat ini. Hal ini digambarkan dengan pengisahan ulang pembebasan Yoyakhin karena belaskasihan Babel.



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA