Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 81 - 100 dari 279 ayat untuk (41-11) Dari AND book:24 (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.80) (Yer 49:34) (jerusalem: Elam) Begitu dinamakan dataran tinggi yang terletak di sebelah timur Mesopotamia. Dari situ orang Madai dan Persia menyerbu. Yeremia sekitar th 597 dapat memfirasatkan bahwa orang Persia akan merebut dataran tinggi itu.
(0.80) (Yer 50:41) (jerusalem) Nubuat ini memanfaatkan suatu nubuat melawan Yehuda, Yer 6:22-24, yang mengancamkan penyerbuan oleh musuh yang datang dari sebelah utara, dan sebuah nubuat melawan Edom, Yer 49:19-21.
(0.80) (Yer 1:14) (full: DARI UTARA ... MALAPETAKA. )

Nas : Yer 1:14

Ayat ini mengacu kepada operasi tentara Babel terhadap Yehuda dan pengepungan Yerusalem. Penyerbuan secara besar-besaran akan datang dari utara karena umat Allah telah meninggalkan Dia, mempersembahkan korban kepada allah lain, dan menyembah benda buatan tangannya sendiri (ayat Yer 1:16).

(0.80) (Yer 19:1) (full: BULI-BULI YANG DIBUAT DARI TANAH. )

Nas : Yer 19:1-15

Melalui sebuah perumpamaan yang dramatis, Yeremia menyatakan bahwa Yerusalem dan Yehuda akan mengalami hukuman yang demikian menghancurkan sehingga mereka akan pecah berantakan tanpa dapat diperbaiki lagi.

(0.80) (Yer 37:17) (full: ADAKAH DATANG FIRMAN DARI TUHAN? )

Nas : Yer 37:17

Karena mengetahui bahwa Yeremia seorang nabi Tuhan yang sejati, Zedekia mengharapkan berita yang lebih menggembirakan dari Allah. Tetapi perkataan Yeremia tetap sama -- Yerusalem akan jatuh dan Zedekia akan diserahkan kepada raja Babel. Nabi itu tidak akan mengurangi kebenaran bahkan di dalam situasi separah itu.

(0.80) (Yer 50:17) (full: ISRAEL ADALAH SEPERTI DOMBA YANG DICERAIBERAIKAN. )

Nas : Yer 50:17

Asyur membinasakan Israel, kerajaan utara, pada tahun 722 SM (2Raj 17:1-6), dan Babel membinasakan Yehuda, kerajaan selatan, pada tahun 586 SM (pasal 2Raj 24:1-20). Kedua bangsa ini menawan orang-orang dari umat Allah dan menempatkan mereka jauh dari tanah air mereka.

(0.80) (Yer 52:28) (jerusalem) Catatan ini hanya terdapat di sini dalam kitab Yeremia. ia kiranya menyalin salah satu dokumen dari Bebal. Rupanya orang dewasa turut dihitung. Masa pemerintahan Nebukadnezar dihitung sesuai dengan kebiasaan Babel sehingga tahun (tidak lengkap) naik takhtanya tidak turut dihitung. Disebutkan tiga pembuangan yang masing-masing terjadi pada th 598,587 dan 582 seb Mas. Pembuangan yang ketiga kiranya dikarenakan pemberontakan orang Amon dan Moab yang agaknya mendapat dukungan dari pihak orang Yehuda juga.
(0.79) (Yer 6:16) (full: TANYAKANLAH JALAN-JALAN YANG DAHULU KALA. )

Nas : Yer 6:16

Umat Allah telah menyimpang dari jalan kebenaran ke penyembahan berhala dan kefasikan, dan Ia memanggil mereka kembali kepada jalan-jalan yang sebelumnya dari perjanjian dan hukum Musa. Demikian pula, gereja harus senantiasa mawas diri untuk melihat apakah telah meninggalkan jalan kuasa Roh dan kebenaran yang diberitakan dalam PB. Berkat Allah yang penuh akan dinikmati hanya oleh mereka yang meminta, mencari, dan mengetuk memohon yang terbaik dari Allah (bd. Luk 11:5-13) dan yang berkomitmen untuk hidup sesuai dengan pola yang diberikan dalam PB

(lihat cat. --> Kis 7:44).

[atau ref. Kis 7:44]

(0.79) (Yer 29:24) (sh: Jangan mau dibungkam (Sabtu, 21 April 2001))
Jangan mau dibungkam

Bagaimana perasaan kita jika perhatian dan usaha yang kita lakukan demi kebahagiaan orang lain ditanggapi negatif? Apalagi jika diputarbalikkan orang lain sehingga perhatian dan usaha kita yang baik menjadi jelek di mata orang lain?

Ini yang dialami oleh Yeremia. Perhatian dan usahanya kepada bangsa Yehuda dalam pembuangan sedemikian besar, sehingga ia mau menulis firman Tuhan yang ia terima dan mengirimkannya kepada mereka. Itu dilakukan demi masa depan mereka. Namun apa yang Yeremia terima dari salah seorang dari antara mereka? Semaya memutarbalikkan kabar baik dari Allah yang disampaikan oleh Yeremia hingga menjadi kabar dukacita bagi Yehuda. Untuk menguatkan berita yang ia sampaikan, ia berani melakukan kebohongan yang luar biasa yaitu menyatakan dirinya sebagai pembawa berita dari Allah. Ia juga membungkam Yeremia dengan meminjam tangan imam Zefanya. Betapa jahatnya Semaya. Ia menghalangi bangsa Yehuda untuk mendengar berita pengharapan di tengah-tengah penderitaan dan membungkam pembawa berita. Ini berarti ia juga berusaha membungkam Allah.

Ironis sekali pengalaman Yeremia. Ia menyampaikan pengharapan kepada orang yang menderita namun dirinya kini seakan-akan tiada pengharapan karena ancaman dari Semaya. Bagaimanakah respons Yeremia? Ia tidak heran sebab ia menyadari bahwa nabi palsu akan bersuara lebih keras darinya. Ia juga tidak takut namun ia tetap berpegang teguh dan memberitakan berita pengharapan dari Allah. Namun Allah tidak membiarkannya sendiri. Ia menjaganya melalui imam Zefanya. Ia seharusnya menyingkirkan Yeremia tetapi mengapa ia malah membacakan surat Semaya kepada Yeremia? Allah juga menyatakan penghukuman atas Semaya dan keturunannya. Walaupun penghukuman-Nya itu baru pernyataan, ini sudah memanifestasikan bahwa Allah tidak membiarkan hamba-Nya yang memberitakan firman-Nya dilecehkan bahkan disakiti.

Renungkan: Karena itu jangan kaget bila apa yang dialami Yeremia menimpa kita pada masa kini. Manusia mempunyai kemampuan yang luar biasa untuk memutarbalikkan Injil menjadi berita duka. Namun jika ini terjadi pada kita, jangan biarkan mereka berhasil membungkam kita. Tetaplah beritakan dan bersandar kepada Allah.

(0.79) (Yer 6:1) (full: LARILAH ... DARI ... YERUSALEM! )

Nas : Yer 6:1-30

Pasal ini melukiskan kebinasaan besar yang segera akan dialami Yerusalem dan penduduknya yang tidak mau bertobat; sabda ini digenapi pada masa hidup Yeremia. Yeremia telah memperingatkan baik Yehuda maupun Yerusalem dan memanggil mereka untuk bertobat. Bila saja umat itu berbalik kepada Allah dan memperbaharui perjanjian dengan-Nya, mereka akan berkesempatan untuk luput dari malapetaka. Seruan tetap Yeremia ditampik dengan penuh ejekan; karena itu hukuman makin dekat.

(0.79) (Yer 26:2) (full: SEGALA FIRMAN YANG KUPERINTAHKAN. )

Nas : Yer 26:2

Karena menyadari bahwa nubuatnya akan melukai perasaan orang dan mengakibatkan permusuhan dan pertentangan, Yeremia mungkin cenderung menahan beberapa kata yang agak keras dari Tuhan; Tuhan memberitahunya agar jangan mengurangi satu kata pun. Seluruh berita Allah harus disampaikan. Para pendeta yang setia tidak boleh lalai memberitakan kata-kata keras dari semua perintah dan peringatan Allah, sekalipun mereka mengetahui bahwa beberapa orang akan berbalik memusuhi mereka. Mereka yang mengabaikan sebagian firman Allah dan menyesuaikan berita itu dengan dosa-dosa jemaatnya tidak layak disebut hamba Tuhan.

(0.79) (Yer 33:17) (full: TAKHTA KERAJAAN KAUM ISRAEL. )

Nas : Yer 33:17

Melalui garis keturunan yang tidak terputus dari Daud akan datang Tunas keadilan, yang akan memerintah selaku Raja atas umat Allah (bd. Luk 1:31-33). Yesus Kristus menggenapi janji ini; garis keturunan-Nya menurut hukum dapat ditelusuri melalui Yusuf ke Daud (Mat 1:1-16), dan garis jasmaniah-Nya dari Maria hingga Daud (Luk 3:23-31). Pemerintahan Kristus akan berlangsung untuk selama-lamanya.

(0.79) (Yer 51:6) (full: LARILAH DARI ... BABEL. )

Nas : Yer 51:6

Allah meminta umat-Nya meninggalkan Babel sebelum kebinasaannya terakhir. Demikian pula, PB menasihatkan orang percaya untuk keluar dari Babel akhir zaman (yaitu sistem dunia yang fasik), agar jangan mereka mengambil bagian dalam dosa-dosanya dan menerima hukumannya

(lihat cat. --> Wahy 18:4;

[atau ref. Wahy 18:4]

lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

(0.79) (Yer 11:1) (jerusalem) Pada th 622 raja Yosia melancarkannya suatu pembaharuan agama, 2Ra 22:3-23:27. Dalam usahanya itu raja mendapat dukungan dari pihak kalangan para imam dan para nabi. Rupanya nabi Yeremiapun giat mendukung usaha raja. Dalam bagian kitab Yeremia ini terpelihara kenangan akan kegiatan nabi Yeremia itu. Nas ini memang memakai banyak ungkapan yang menjadi milik khas kitab Ulangan. Kitab ini - setidak-tidaknya bagian inti -- menjadi landasan pembaharuan agama tsb setelah kitab itu ditemukan, 2Ra 22:8. Bagian inti nas ini, yaitu Yer 11:6,8,9-12, agaknya langsung berasal dari nabi Yeremia sendiri. Bagian-bagian lain di kemudian hari barulah ditambahkan.
(0.79) (Yer 39:3) (jerusalem) Dalam naskah Ibrani bagian kedua ayat ini agak sukar diartikan dan rupanya rusak. Secara harafiah berbunyi begini: mereka itu ialah Nergal-Sarezer, Samgar-Nebo, Sar-Sekim, panglima, Nergal-Sarezer, kepala istana, dan para perwira lainnya dari raja Babel. Terjemahan Indonesia ini berusaha memperbaiki naskah Ibrani. Nergal-Sarezer yang anehnya disebut sampai dua kali, satu kali diganti dengan Nebusyazban yang memang disebut dalam Yer 38:13. Nama Samgar-Nebo dan Sar-Sekim yang hanya disebut di sini, diperbaiki menjadi pembesar dari Sin Magir, panglima. Hanya perbaikan-perbaikan semacam itu kiranya belaka.
(0.78) (Yer 31:29) (ende)

Disini suatu ungkapan dikutip, jang menentang anggapan tertentu mengenai kesalahan kolektif. Itu dirasakan sebagai sesuatu jang tidak adil dari pihak Allah. Sungguh suatu keberatan riil dan suatu soal jang pada djaman Jeremia belum dapat dipetjahkan setjara memuaskan. Disini dikatakan sadja, bahwa pada masa depan suatu asas lain akan berlangsung.

(0.78) (Yer 49:23) (ende: kabar jang buruk)

jaitu mengenai keruntuhan Damsjik. Hamat dan Arpad bukan kota2 taklukan Damsjik. Disini kota2 itupun diantjam, sehingga musuh tidak datang dari utara, djadi bukan Nebukadnezar. Itulah sebabnja (diantara lain2 lagi), maka banjak ahli berpendapat nubuat tentang Aram ini tidaklah aseli.

(0.78) (Yer 2:32) (full: UMAT-KU MELUPAKAN AKU. )

Nas : Yer 2:32

Yeremia mengungkapkan kesedihan dan kesusahan Allah yang amat mendalam karena ketidaksetiaan umat-Nya. Mereka telah melakukan hal yang tidak terpikirkan yaitu melupakan Dia yang telah menebus mereka dari Mesir dan memelihara mereka di padang gurun.

(0.78) (Yer 4:6) (full: MALAPETAKA DARI UTARA DAN KEHANCURAN YANG BESAR. )

Nas : Yer 4:6

Dalam murka-Nya kepada umat-Nya, Allah akan menyebabkan Babel menyerbu Yehuda dan membiarkan mereka memusnahkan negeri itu

(lihat cat. --> Yer 1:14).

[atau ref. Yer 1:14]

(0.78) (Yer 27:8) (full: TIDAK MAU TAKLUK KEPADA NEBUKADNEZAR. )

Nas : Yer 27:8

Nasihat bersifat nubuat dari Yeremia kepada Yehuda ialah menyerah pada kekuasaan Babel dan tidak menolak kehendak Allah bagi mereka. Akan tetapi, jikalau mereka memberontak dan melawan Babel, Yeremia memperingatkan bahwa mereka akan mengalami penderitaan dan kekalahan besar.



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA