Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 401 - 420 dari 866 ayat untuk bumi (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Pertama Sebelumnya 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.19) (Yes 59:16) (full: IA MELIHAT BAHWA TIDAK SEORANGPUN. )

Nas : Yes 59:16

Tuhan melihat betapa hebatnya dosa-dosa Israel dan sadar bahwa tidak ada pemohon syafaat yang dapat mengubah keadaan ini. Lalu Ia memutuskan untuk mengulurkan "tangan-Nya sendiri" untuk menyelamatkan umat-Nya, yang akhirnya terjadi dalam kedatangan Yesus Kristus. Bahkan sekarang itulah Yesus sendiri yang berdoa untuk kita di sorga (Ibr 7:25); Ia mencari pengantara di bumi untuk ikut bersamanya dalam "mempertahankan negeri" (Yeh 22:30) demi gereja-Nya yang membutuhkan kebangunan, dan demi yang terhilang, yang membutuhkan keselamatan.

(0.19) (Yer 34:11) (full: MENUNDUKKAN MEREKA MENJADI BUDAK ... LAGI. )

Nas : Yer 34:11

Ketika pengepungan Yerusalem oleh pasukan Babel tertunda sejenak karena tantangan pasukan Mesir kepada pasukan Babel (bd. ayat Yer 34:21-22), orang Yahudi memaksa budak-budak mereka kembali ke dalam perhambaan. Tindakan ini menunjukkan bahwa pembebasan sebelumnya (ayat Yer 34:8) bukan terdorong oleh perhatian akan keadilan dan hukum Allah, tetapi karena kepentingan sepihak. Allah berfirman tentang pelanggar hukum yang keterlaluan ini, "Mayat mereka menjadi makanan burung-burung di udara dan binatang-binatang di bumi" (ayat Yer 34:20).

(0.19) (Yeh 34:25) (full: PERJANJIAN DAMAI. )

Nas : Yeh 34:25

Mesias-Gembala akan memulihkan damai sejahtera dan kesempurnaan yang merupakan ciri kehidupan sebelum dosa memasuki dunia (pasal Kej 1:1-3:24). Perjanjian ini juga disebut "perjanjian baru" (lih. Yer 31:31-34), dan akan mencapai penggenapan sempurna di langit baru dan bumi baru (pasal Wahy 21:1-22:21). Ketika itulah akan turun "hujan yang membawa berkat" bagi orang tebusan (ayat Yeh 34:26) dan kepenuhan kehadiran Allah di antara umat-Nya (ayat Yeh 34:30).

(0.19) (Yeh 48:11) (full: TIDAK TURUT SESAT. )

Nas : Yeh 48:11-12

Sekali lagi Allah menekankan bahwa mereka yang tetap setia kepada kehendak-Nya dan standar-standar kebenaran selama di bumi akan memperoleh upah dalam kerajaan yang akan datang. Di sini upah bagi keturunan Zadok ialah hak istimewa untuk tinggal dekat Bait Suci Allah

(lihat cat. --> Yeh 44:15).

[atau ref. Yeh 44:15]

Memang, selama-lamanya penting untuk berusaha dengan sepenuh hati agar tetap setia kepada Allah dan menolak pengaruh-pengaruh dari angkatan yang jahat ini.

(0.19) (Dan 7:9) (full: DUDUKLAH YANG LANJUT USIANYA. )

Nas : Dan 7:9

"Yang Lanjut Usia" adalah cara lain untuk mengakui Allah sebagai Yang Kekal, Yang oleh Abraham diakui sebagai "Hakim segenap bumi" (Kej 18:25). Ia dilukiskan sebagai menghakimi semua orang dan semua kerajaan pada akhir zaman. Gambaran Allah di dalam ayat ini juga menyatakan kekudusan-Nya ("pakaiannya putih seperti salju"), keagungan-Nya ("rambutnya bersih seperti bulu domba"), dan keadilan yang menyala-nyala ("kursi-Nya dari nyala api dan roda-rodanya dari api yang berkobar-kobar").

(0.19) (Hos 6:4) (full: KASIH SETIAMU SEPERTI KABUT PAGI. )

Nas : Hos 6:4

"Kasih setia" (Ibr. _hesed_) mengacu kepada kasih perjanjian yang kudus, kokoh, dan setia. Israel mengaku sangat mengasihi Allah; tetapi seperti kabut pagi dan embun menguap dalam panas matahari, demikian pula kasih mereka, karena kasih itu dangkal dan mementingkan diri. Kita harus senantiasa menguji kasih kita kepada Allah dengan kesetiaan kita kepada Yesus Kristus dan komitmen kita pada hukum-Nya yang benar dan rencana-Nya di bumi.

(0.19) (Am 2:13) (full: MENGGUNCANGKAN TEMPAT KAMU )

Nas : Am 2:13-16

(versi Inggris NIV -- Aku akan meremukkan kamu). Karena dosa Israel, murka Allah akan menimpa bangsa yang fasik itu. Mereka yang menganggap dirinya kuat, mandiri, dan berani akan runtuh dengan ketakutan dan diremukkan. Demikian pula, ketika hukuman Allah jatuh ke atas bumi pada akhir zaman, semua orang fasik yang menyangka dirinya kuat dan keras akan gemetar ketakutan apabila menyaksikan kebinasaan mereka tiba.

(0.19) (Hab 2:3) (full: MASIH MENANTI SAATNYA. )

Nas : Hab 2:3

Penyelesaian terakhir untuk masalah Habakuk akan datang di masa depan, pada saat yang ditetapkan Allah.

  1. 1) Kejahatan di dunia akan sampai pada titik akhir. Umat Allah yang setia harus "menanti saatnya" sekalipun tampaknya begitu lama.
  2. 2) Seperti Habakuk, kita harus menantikan campur tangan yang benar dari Tuhan pada akhir zaman ini. Pada akhirnya, Kristus akan mengangkat orang benar dari bumi dan membinasakan segala kejahatan (lih. 1Tes 4:16-17;

    lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

(0.19) (Zef 3:9) (full: SEKALIANNYA MEREKA MEMANGGIL NAMA TUHAN. )

Nas : Zef 3:9-20

Zefanya kini beralih kepada rencana Allah untuk menebus bangsa-bangsa yang telah dibersihkan melalui hukuman. Mereka suatu hari akan didamaikan kembali dengan Allah, memanggil nama-Nya dan beribadah kepada-Nya. Janji-janji ini akan digenapi dalam kerajaan seribu tahun, ketika Kristus memerintah seluruh bumi

(lihat cat. --> Wahy 20:4).

[atau ref. Wahy 20:4]

(0.19) (Hag 2:23) (full: SEPERTI CINCIN METERAI. )

Nas : Hag 2:24

Ketika tiba saatnya untuk Allah menggoncangkan langit dan bumi, Dia akan menjadikan Zerubabel bagaikan cincin meterai. Cincin ini merupakan tanda resmi kekuasaan tertinggi dan ikrar perkenan terhadap umat Allah. Hagai mungkin menubuatkan bahwa Yesus Kristus, sebagai keturunan Zerubabel (lih. Mat 1:12-13), "pada waktu itu" akan menjadi penguasa tertinggi yang akan memerintah secara mutlak dan universal.

(0.19) (Za 2:1) (full: SEORANG YANG MEMEGANG TALI PENGUKUR. )

Nas : Za 2:1

Yerusalem masih dalam keadaan yang memprihatinkan pada akhir pembuangan di Babel. Jumlah orang yang kembali relatif sedikit. Allah memberikan semangat kepada mereka dengan mengatakan bahwa Ia belum selesai dengan Yerusalem; kota itu akan dijadikan tempat paling mulia di bumi. Penglihatan ketiga ini memandang ke depan kepada kerajaan seribu tahun, ketika kota ini tidak akan bertembok lagi dan penuh sesak dengan orang banyak

(lihat cat. --> Za 2:5 berikut).

[atau ref. Za 2:5]

(0.19) (Za 3:7) (full: APABILA ENGKAU HIDUP MENURUT JALAN YANG KUTUNJUKKAN. )

Nas : Za 3:7

Firman pribadi Allah kepada Yosua sangat mendorong dia untuk ikut Tuhan dan memenuhi syarat-syarat-Nya; apabila hal ini dilakukan Yosua, dia akan memimpin di Bait Suci, mengurus semua pelataran Allah di bumi, dan berhak menghampiri ruang takhta Allah di sorga, tempat malaikat melayani. Kita juga dengan leluasa dapat memasuki ruang sorga melalui doa jikalau berjalan di jalan Allah.

(0.19) (Za 8:3) (full: AKU AKAN KEMBALI KE SION. )

Nas : Za 8:3

Kunci pemulihan penuh Israel ialah kembalinya Allah ke Sion, yang menunjuk kepada saat ketika Kristus datang kembali dalam kemuliaan dan memulai pemerintahan-Nya di dunia atas bangsa-bangsa. Pada saat itu kehadiran Allah akan menjadikan Yerusalem sebuah kota kebenaran dan kesetiaan, dan gunung Tuhan akan kudus, yaitu dikhususkan untuk beribadah kepada-Nya. Pasal ini memberikan sepuluh berkat yang akan menyertai pemerintahan di bumi itu, masing-masing diawali dengan frase, "Beginilah firman Tuhan semesta alam, ..."

(0.19) (Mat 5:5) (full: ORANG YANG LEMAH LEMBUT. )

Nas : Mat 5:5

"Yang lemah lembut" adalah mereka yang rendah hati dan patuh kepada Allah. Mereka berlindung pada-Nya dan kehidupan mereka diserahkan sepenuhnya kepada-Nya. Mereka lebih memperhatikan pekerjaan Allah dan umat Allah daripada hal-hal yang mungkin terjadi pada diri mereka (Mazm 37:11). Orang yang lemah lembut inilah yang akhirnya akan memiliki bumi dan bukan mereka yang merampasnya dengan kekerasan.

(0.19) (Mat 10:1) (full: KUASA ... UNTUK MENGUSIR ROH-ROH JAHAT. )

Nas : Mat 10:1

Yesus menginginkan agar semua pengikut-Nya berperang melawan kuasa-kuasa kejahatan dengan mengusir roh-roh jahat dan menyembuhkan orang sakit. Pertunjukan kekuatan ini dalam peperangan rohani dinilai sebagai penyataan yang terus-menerus dari Kerajaan Allah di bumi ini

(lihat art. KERAJAAN ALLAH).

(0.19) (Mat 22:11) (full: BERPAKAIAN PESTA. )

Nas : Mat 22:11

Banyak orang yang mengaku menjadi anggota Kerajaan Sorga di atas muka bumi ini tidak memakai pakaian pesta sehingga mereka tidak termasuk golongan orang yang terpilih (ayat Mat 22:14). "Pakaian pesta" melambangkan kesiapan -- sekarang sudah memiliki iman yang benar pada Kristus dan ketaatan yang terus-menerus yang dimungkinkan oleh kasih karunia Kristus (bd. Mat 24:44; 25:21). Kristus menunjuk orang yang tidak berpakaian pesta itu agar membuat kita sekalian mawas diri dan bertanya, "Tuhan, sayakah orang itu ?"

(0.19) (Mat 24:5) (full: BANYAK ORANG ... AKAN MENYESATKAN BANYAK ORANG. )

Nas : Mat 24:5

Tanda utama yang pertama ini sangat penting. Menjelang akhir zaman ini penipuan di bidang keagamaan akan merajalela di muka bumi ini. Kristus sangat menginginkan para pengikut-Nya mengetahui penipuan rohani yang akan terjadi di seluruh dunia ini sesaat sebelum akhir zaman ini tiba sehingga peringatan ini diulangi dua kali lagi dalam uraian-Nya di Bukit Zaitun

(lihat cat. --> Mat 24:11;

[atau ref. Mat 24:11]

ayat Mat 24:24;

lihat art. ZAMAN ANTIKRISTUS).

(0.19) (Mat 24:9) (full: KAMU ... AKAN DIBENCI. )

Nas : Mat 24:9

Semua orang yang percaya kepada Kristus dapat mengharapkan kesukaran sepanjang ziarah mereka di bumi ini. Menderita bagi Kristus karena ketaatan kita kepada-Nya dan sabda-Nya merupakan bagian yang tak terpisahkan dari iman Kristen (bd. Yoh 15:20; 16:33; Kis 14:22; Rom 5:3;

lihat cat. --> Mat 5:10).

[atau ref. Mat 5:10]

(0.19) (Luk 14:11) (full: MENINGGIKAN DIRI ... DIRENDAHKAN. )

Nas : Luk 14:11

Yesus memperingatkan bahwa orang yang meninggikan dirinya dalam kehidupan ini akan dipermalukan di dalam Kerajaan Sorga yang akan datang. Tempat kehormatan kita di hadapan Allah jauh lebih penting daripada kehormatan kita di bumi. Kehormatan semacam itu tidak dapat diperoleh dengan menonjolkan diri, sebab hal itu hanya datang melalui kerendahan hati dan sikap menghambakan diri (ayat Luk 14:12-14), dan melalui tindakan "mencari hormat yang datang dari Allah yang Esa" (Yoh 5:44).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.09 detik
dipersembahkan oleh YLSA