(0.70332774011299) | (Rm 1:13) |
(ende) Maksud Paulus mengundjungi Roma, bukan untuk tjampur tangan dalam pekerdjaan rasul-rasul (penjebar-penjebar Indjil) lain, seolah-olah merampas kedudukan mereka, melainkan melulu untuk memenuhi kewadjibannja, jang "diukurkan" kepadanja oleh Allah, menurut perkataannja didalam 2Ko 10:15-16. Jesus sendiri pernah menerangkan kepadanja (Kis 23:11): "Seperti engkau telah memberi kesaksian akan Daku di Jerusalem, demikian haruslah engkau memberi kesaksian sampai di Roma djuga". |
(0.70332774011299) | (Rm 4:13) |
(ende: Mewarisi dunia) Itulah ringkasan segala djandji jang diberikan kepada Abraham dalam I Mos. Kej 12:2; 13:15; 18:18; 22:17-18. Dalam Kej 18:18 dan Kej 22:17-18 dinjatakan, bahwa sekalian bangsa akan diberkati dalam Abraham. Didalam Kej 12:7 didjandjikan Allah kepada Abraham tanah Kanaan bagi kaum turunannja. Tanah Kanaan kemudian mendjadi lambang keradjaan Mesias, jang menurut nubuat-nubuat akan meliputi seluruh dunia. |
(0.70332774011299) | (Rm 7:2) |
(ende) Hubungan antara kaum Israel dan Allah sering dilambangkan dengan perdjandjian nikah. Bila orang Israel tidak setia lagi kepada sjarat-sjarat perdjandjian (hukum taurat), lebih-lebih kalau mereka murtad dan menjerahkan diri kepada dewa-dewa orang "kafir", mereka disebut pezinah. Tetapi siapa masuk umat Kristus bukan murtad, melainkan dengan sendirinja mendjadi bebas dari hukum taurat, sebab ia sudah mati terhadapnja karena turut mati bersama dengan Kristus. |
(0.70332774011299) | (Rm 8:22) |
(ende: Sakit-bersalin) jaitu menderita kesakitan hebat, tetapi untuk sementara dan achirnja mendjelma mendjadi kegembiraan dan bahagia. Bdl. pemakaian bandingan itu oleh Jesus dalam Yoh 16:20-21. |
(0.70332774011299) | (Rm 9:22) |
(ende: Menjatakan murkaNja) Allah bukan takadil, kalau Ia membiarkan orang-orang djahat hidup terus dalam kedjahatannja, menurut kehendak mereka sendiri jang tetap bebas. Lagi pula Ia bukan takadil, kalau Ia menggunakan akibat-akibat kedjahatan mereka untuk maksud-maksud jang baik. Dalam pada itu pula Ia sabar terhadap mereka dan memberi kesempatan untuk bertobat sampai pada adjal mereka. |
(0.70332774011299) | (Rm 11:16) |
(ende) Dengan kiasan "adonan sulung" dan "akar" dimaksudkan para bapa-bangsa, chususnja Abraham. |
(0.70332774011299) | (Rm 15:8) |
(ende) Memang ada kelebihan pada orang Jahudi, jakni, bahwa Kristus langsung melajani mengadjar) mereka, seperti nubuat-nubuat dan djandji-djandji djuga langsung ditudjukan kepada mereka. Demikian mereka langsung "dipanggil" oleh Kristus sendiri, dan seolah-olah mereka ada hak untuk dipanggil karena djandji-djandji jang langsung diberikan kepadanja itu. Dalam pada itu merekapun semata-mata dipanggil dan dibenarkan karena kerahiman Allah kepadanja. |
(0.70332774011299) | (Rm 2:1) |
(full: ENGKAU ... MELAKUKAN HAL-HAL YANG SAMA.
) Nas : Rom 2:1 Dalam pasal Rom 1:1-32 Paulus menjelaskan bahwa orang-orang bukan Yahudi diserahkan kepada dosa. Kini dalam pasal Rom 2:1-29 dia menunjukkan bahwa orang Yahudi melakukan hal yang sama sehingga juga memerlukan keselamatan melalui Kristus. |
(0.70332774011299) | (Rm 2:7) |
(full: KEMULIAAN, KEHORMATAN, DAN KETIDAKBINASAAN.
) Nas : Rom 2:7 Pada awal uraiannya tentang keselamatan, Paulus menjelaskan suatu kebenaran mendasar mengenai urusan Allah dengan seluruh umat manusia: Allah menghukum pelaku kejahatan dan memberikan pahala kepada orang benar (Gal 6:7-8; lihat cat. --> Yoh 5:29). [atau ref. Yoh 5:29]
|
(0.70332774011299) | (Rm 5:14) |
(full: MAUT TELAH BERKUASA DARI ZAMAN ADAM SAMPAI KEPADA ZAMAN MUSA.
) Nas : Rom 5:14 Umat manusia mengalami kematian, bukan karena mereka melanggar hukum Allah yang lisan dengan hukuman matinya seperti halnya Adam (ayat Rom 5:13-14), tetapi karena mereka sesungguhnya orang berdosa baik karena tindakan maupun tabiatnya dan pelanggar hukum hati nurani yang tertulis di dalam hatinya (Rom 2:14-15). |
(0.70332774011299) | (Rm 5:15) |
(full: JAUH LEBIH BESAR LAGI KASIH KARUNIA ALLAH.
) Nas : Rom 5:15 Dalam ayat Rom 5:12-21 Paulus menekankan kemampuan tertinggi dari penebusan yang disediakan oleh Yesus Kristus untuk menghapus dampak-dampak kejatuhan. Inilah inti berita bagian ini: Adam membawa dosa dan kematian; Kristus membawa kasih karunia dan hidup (ayat Rom 5:17). |
(0.70332774011299) | (Rm 7:9) |
(full: DAHULU AKU HIDUP.
) Nas : Rom 7:9-11 Pernyataan Paulus "dahulu aku hidup" dan bahwa "dosa ... membunuh aku" (ayat Rom 7:11) mendukung pandangan bahwa seorang anak tidak bersalah sampai saat dia secara sadar melanggar perintah Allah dari hatinya (Rom 2:14-15; lihat cat. --> Rom 7:7 sebelumnya). [atau ref. Rom 7:7] Ajaran bahwa bayi memasuki dunia sebagai orang berdosa dan layak dihukum ke neraka tidak didukung Alkitab. |
(0.70332774011299) | (Rm 8:9) |
(full: ROH ALLAH DIAM DI DALAM KAMU.
) Nas : Rom 8:9 Semua orang percaya sejak saat menerima Yesus Kristus sebagai Juruselamat dan Tuhan memiliki Roh Kudus yang berdiam dalam mereka (bd. 1Kor 3:16; 6:19-20; Ef 1:13-14; lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS). |
(0.70332774011299) | (Rm 11:12) |
(full: KESEMPURNAAN MEREKA.
) Nas : Rom 11:12 "Kesempurnaan" Israel mungkin menunjuk kepada saat itu ketika banyak orang Israel akan percaya kepada Yesus Kristus sebagai Putra Allah dan Mesias (lih. ayat Rom 11:15), sehingga membawa berkat yang makin besar bagi dunia (lihat cat. --> Yes 11:10-16; lihat cat. --> Yes 29:17-24). [atau ref. Yes 11:10-16; 29:17-24] |
(0.70332774011299) | (Rm 13:4) |
(full: PEDANG.
) Nas : Rom 13:4 Pedang sering kali dikaitkan dengan kematian sebagai sarana hukuman (Mat 26:52; Luk 21:24; Kis 12:2; 16:27; Ibr 11:34; Wahy 13:10). Allah dengan jelas telah memerintahkan agar para penjahat yang berbahaya dihukum mati (Kej 9:6; Bil 35:31,33). |
(0.70332774011299) | (Rm 15:4) |
(full: SEGALA SESUATU YANG DITULIS DAHULU.
) Nas : Rom 15:4 PL sangat penting bagi kehidupan rohani orang Kristen. Hukum kebijaksanaan dan moral Allah mengenai setiap aspek kehidupan, dan juga penyataan tentang diri-Nya, keselamatan, dan kedatangan Kristus, mempunyai nilai permanen (2Tim 3:16; lihat cat. --> Mat 5:17; [atau ref. Mat 5:17] lihat art. HUKUM PERJANJIAN LAMA). |
(0.70332774011299) | (Rm 1:25) | (jerusalem: amin) Kata Ibrani "amen" bdk Maz 41:13, dll, oleh umat Kristen diambil alih dari perjanjian Lama, bdk Rom 9:5; 11:36; 1Ko 14:16; Wah 1:6-7; 22:20-21, dll. Yesus sendiri menggunakan kata itu, Mat 5:18+, dan kemudian kata itu menjadi nama diri Kristus sebagai saksi sejati yang memberikan kesaksian tentang janji-janji Allah, 2Ko 1:20; Wah 1:2,5+; Wah 3:14. |
(0.70332774011299) | (Rm 5:1) | (jerusalem) Pokok yang diuraikan dalam bagian kedua Roma dapat disebutkan sebagai: pembenaran sebagai jaminan keselamatan orang Kristen yang sudah dibenarkan, bdk Rom 1-4, mendapat dalam kasih Allah dan karunia Roh Kudus suatu jaminan keselamatan. Pokok ini diuraikan dalam Rom 5:1-11 dan diuraikan kembali dalam bab 8, sedangkan dalam Rom 5:12-7:25 diperlawankan dengan kebalikannya (dosa, maut, hukum Taurat). |
(0.70332774011299) | (Rm 14:20) | (jerusalem: pekerjaan Allah) Yang dimaksudkan ialah: atau "orang lemah", Rom 14:16, atau jemaat Kristen. Bdk 1Ko 3:9 |
(0.70305206214689) | (Rm 8:15) |
(ende: Roh Perbudakan) ialah suasana hubungan manusia dengan Allah dibawah hukum taurat. Hubungan itu terutama bertjorak "takut kepada Allah". |