Resource > Himne - Kidung Jemaat (KJ) >  KJ. 1 - Haleluya, Pujilah > 
KJ. 70 - Hujan, Hujan 
Syair: Regen, regen, regen allerwegen, H. J. W. Modderman, 1968,
Terjemahan: H. A. Pandopo, 1984,
Berdasarkan Kejadian 6 – 9
la = a 4 ketuk
1. Hujan, hujan, tak hentinya hujan turun menderas;
empat puluh hari hujan, hujan lagi, jadi air bah.
Kej 7:10-12; Ibr 11:7; 2 Ptr 2:5
2. Pohon, hewan dan semua orang mati tenggelam;
dalam banjir ini gunung yang tertinggi ikut terbenam.
3. Hidup, hidup, masih ada hidup dalam air bah:
Nuh yang membawanya atas p'rintah Allah, dalam bahtera!
4. Bapa, ibu, anak dan menantu, hewan pun serta
hidup dalam baht'ra sampai di saatnya surut air bah.
5. Isi baht'ra s'lamat bersejaht'ra, bumi pun kering.
Allah ikat janji: lihatlah pelangi elok berseri!
Kej 9:8-17
(Lihat lagu ini di situs Kidung.co)


TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA