TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 2:1

Konteks
Pengintai-pengintai di Yerikho
2:1 Yosua bin Nun dengan diam-diam melepas dari Sitim v  dua orang pengintai, w  katanya: "Pergilah, amat-amatilah x  negeri itu dan kota Yerikho. y " Maka pergilah mereka dan sampailah mereka ke rumah seorang perempuan sundal 1 , yang bernama Rahab 2 , z  lalu tidur di situ.

Yosua 9:11

Konteks
9:11 Sebab itu para tua-tua kami dan seluruh penduduk negeri kami berkata kepada kami, demikian: Bawalah bekal untuk di jalan dan pergilah menemui mereka dan berkatalah kepada mereka: Kami ini hamba-hambamu, maka sekarang ikatlah perjanjian dengan kami.

Yosua 13:21

Konteks
13:21 selanjutnya segala kota di dataran tinggi d  itu dan seluruh kerajaan Sihon, raja orang Amori, yang memerintah di Hesybon, yang dikalahkan oleh Musa; bersama-sama dia juga dikalahkannya raja-raja e  Midian, yakni Ewi, Rekem, Zur, Hur dan Reba, f  raja-raja bawahan Sihon, penduduk negeri itu.

Yosua 24:13

Konteks
24:13 Demikianlah Kuberikan kepadamu negeri h  yang kamu peroleh tanpa bersusah-susah dan kota-kota yang tidak kamu dirikan, tetapi kamulah yang diam di dalamnya; juga kebun-kebun anggur dan kebun-kebun zaitun yang tidak kamu tanami, i  kamulah yang makan hasilnya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:1]  1 Full Life : RUMAH SEORANG PEREMPUAN SUNDAL.

Nas : Yos 2:1

Rumah Rahab (mungkin sebuah penginapan) dapat menjadi suatu tempat yang wajar dikunjungi orang asing untuk mencari keterangan tanpa menimbulkan kecurigaan.

[2:1]  2 Full Life : RAHAB.

Nas : Yos 2:1

Rahab adalah seorang wanita berdosa dari latar belakang kafir yang mengakui Allah Israel sebagai Allah yang sejati atas langit dan bumi (ayat Yos 2:10-11). Ia meninggalkan dewa-dewa Kanaan, dan dengan iman bergabung dengan Israel dan Allah mereka (Ibr 11:31; Yak 2:25), dan akhirnya menjadi nenek moyang Mesias (Mat 1:5-6). Keselamatan Rahab melukiskan bahwa sekalipun Allah sedang melaksanakan hukuman, Ia menerima "setiap orang dari bangsa manapun yang takut akan Dia dan yang mengamalkan kebenaran" (Kis 10:35).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA