TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 5:14

Konteks
5:14 Kemudian Yesus bertemu dengan dia dalam Bait Allah lalu berkata kepadanya: "Engkau telah sembuh; jangan berbuat dosa d  lagi 1 , supaya padamu jangan terjadi yang lebih buruk."

Yohanes 7:52

Konteks
7:52 Jawab mereka: "Apakah engkau juga orang Galilea? Selidikilah Kitab Suci dan engkau akan tahu bahwa tidak ada nabi yang datang dari Galilea. t "

Yohanes 8:47

Konteks
8:47 Barangsiapa berasal dari Allah, ia mendengarkan firman Allah; a  itulah sebabnya kamu tidak mendengarkannya, karena kamu tidak berasal dari Allah."

Yohanes 11:37

Konteks
11:37 Tetapi beberapa orang di antaranya berkata: "Ia yang memelekkan mata orang buta, g  tidak sanggupkah Ia bertindak, sehingga orang ini tidak mati? h "

Yohanes 15:7

Konteks
15:7 Jikalau kamu tinggal di dalam Aku d  dan firman-Ku tinggal di dalam kamu, mintalah apa saja yang kamu kehendaki 2 , dan kamu akan menerimanya. e 

Yohanes 16:5

Konteks
16:5 tetapi sekarang Aku pergi kepada Dia yang telah mengutus Aku, t  dan tiada seorangpun di antara kamu yang bertanya kepada-Ku: Ke mana Engkau pergi? u 

Yohanes 16:25

Konteks
16:25 Semuanya ini Kukatakan kepadamu dengan kiasan. u  Akan tiba saatnya v  Aku tidak lagi berkata-kata kepadamu dengan kiasan, tetapi terus terang memberitakan Bapa kepadamu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:14]  1 Full Life : JANGAN BERBUAT DOSA LAGI.

Nas : Yoh 5:14

Yesus menuntut agar semua orang yang percaya kepada-Nya akan berhenti berbuat dosa; dan orang yang benar-benar selamat akan berhenti. Sekalipun orang yang benar-benar percaya itu tidak sempurna dan kadang-kadang bisa gagal, ia akan mengabdi kepada Kristus sehingga, melalui kuasa Roh Kudus, dosa tidak lagi akan menjadi sifat khas kehidupan mereka (1Pet 1:5; 1Yoh 3:6,9). Pengharapan Yesus untuk orang yang sudah dilahirkan baru sungguh bertentangan dengan mereka yang menekankan bahwa orang percaya akan berbuat dosa terus-menerus dalam pikiran, perkataan, dan perbuatan sehari-hari.

[15:7]  2 Full Life : MINTALAH APA SAJA YANG KAMU KEHENDAKI.

Nas : Yoh 15:7

Rahasia doa yang terjawab ialah tinggal di dalam Kristus. Makin dekat kita hidup dengan Kristus melalui merenungkan dan mempelajari Alkitab, makin selaras doa-doa kita dengan sifat dan ajaran Kristus, sehingga doa kita akan lebih efektif

(lihat cat. --> Yoh 14:13;

lihat cat. --> Yoh 15:4;

lihat cat. --> Mazm 66:18;

[atau ref. Yoh 14:13; 15:4; Mazm 66:18]

lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA