TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 9:6

Konteks
9:6 (9-5) Sebab seorang anak telah lahir m  untuk kita 1 , seorang putera telah diberikan n  untuk kita; lambang pemerintahan o  ada di atas bahunya, p  dan namanya disebutkan orang: Penasihat Ajaib, q  Allah yang Perkasa, r  Bapa s  yang Kekal, t  Raja Damai. u 

Yesaya 19:11

Konteks
19:11 Para pembesar Zoan v  adalah orang-orang bodoh belaka; para penasihat w  Firaun yang paling bijaksana memberi nasihat x  yang dungu. Bagaimanakah kamu dapat berkata kepada Firaun: "Aku ini anak orang-orang bijaksana, y  anak raja-raja zaman purbakala?"

Yesaya 24:23

Konteks
24:23 Bulan purnama akan tersipu-sipu, dan matahari k  terik akan mendapat malu, sebab TUHAN semesta alam akan memerintah 2  l  di gunung Sion m  dan di Yerusalem, dan Ia akan menunjukkan kemuliaan-Nya n  di depan tua-tua umat-Nya.

Yesaya 45:1

Konteks
TUHAN memakai Koresh sebagai alat-Nya
45:1 Beginilah firman TUHAN: "Inilah firman-Ku kepada orang yang Kuurapi, b  kepada Koresh 3  c  yang tangan kanannya Kupegang d  supaya Aku menundukkan bangsa-bangsa e  di depannya dan melucuti raja-raja, supaya Aku membuka pintu-pintu di depannya dan supaya pintu-pintu gerbang tidak tinggal tertutup:

Yesaya 63:11

Konteks
63:11 Lalu teringatlah mereka kepada zaman dahulu kala, zaman Musa, hamba-Nya itu: Di manakah Dia yang membawa mereka naik dari laut i  bersama-sama dengan penggembala kambing domba-Nya? j  Di manakah Dia yang menaruh Roh Kudus-Nya k  dalam hati mereka;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:6]  1 Full Life : SEORANG ANAK TELAH LAHIR UNTUK KITA.

Nas : Yes 9:5

Ayat ini menubuatkan kelahiran Mesias, Yesus Kristus (juga

lihat cat. --> Yes 7:14).

[atau ref. Yes 7:14]

Kelahiran-Nya akan terjadi pada saat dan di tempat tertentu di dalam sejarah, dan Anak Mesianis ini akan lahir dengan cara yang unik dan menakjubkan. Yesaya mencatat empat nama yang akan menandai tugas-Nya selaku Mesias.

  1. 1) Penasihat Ajaib. Mesias sendiri akan menjadi keajaiban adikodrati (kata Ibr. _pele'_ hanya dipakai untuk Allah, tidak pernah untuk manusia atau pekerjaannya; bd. Yes 28:29); Ia akan menunjukkan sifat-Nya melalui semua perbuatan dan mukjizat-Nya. Penasihat Ajaib ini akan merupakan penjelmaan hikmat sempurna dan mempunyai kata-kata hidup kekal; selaku Penasihat, Ia akan menyingkapkan rencana keselamatan sempurna (bd. pasal Yes 11:1-16).
  2. 2) Allah yang Perkasa. Di dalam Mesias seluruh kepenuhan ke-Allahan akan berdiam secara jasmaniah (Kol 2:9; bd. Yoh 1:1,14).
  3. 3) Bapa yang Kekal. Ia bukan hanya datang untuk memperkenalkan Bapa sorgawi, tetapi Ia sendiri akan bertindak terhadap umat-Nya secara kekal bagaikan seorang Bapa penuh belas kasihan yang mengasihi, melindungi, dan menyediakan kebutuhan anak-anak-Nya (bd. Mazm 103:13).
  4. 4) Raja Damai. Pemerintahan-Nya akan membawa damai dengan Allah bagi umat manusia melalui pembebasan dari dosa dan kematian (Yes 11:6-9; bd. Rom 5:1; 8:2).

[24:23]  2 Full Life : TUHAN SEMESTA ALAM AKAN MEMERINTAH.

Nas : Yes 24:23

Setelah meruntuhkan semua kuasa jahat, kerajaan Allah akan datang ke bumi dan Tuhan akan memerintah (bd. Wahy 20:1-4; 21:1-9). Baru pada saat itu Allah akan menerima kehormatan dan kemuliaan yang layak diterima-Nya.

[45:1]  3 Full Life : KUURAPI ... KORESY.

Nas : Yes 45:1

Sekalipun bukan seorang penyembah Allah (ayat Yes 45:4-5), Koresy disebut "yang diurapi", gelar sama yang kemudian diberikan Allah kepada Anak-Nya (Mesias, atau Kristus). Koresy (550-530 SM) diurapi dalam arti bahwa ia dipakai Allah untuk melaksanakan tugas penting membebaskan Israel dari perhambaan supaya Allah dapat menyelesaikan rencana-Nya memakai Israel untuk mengadakan keselamatan bagi umat manusia. Koresy mendirikan kerajaan Persia yang bertahan selama dua abad. Ia merebut Babel pada tahun 539 SM dan kemudian membiarkan orang Yahudi kembali ke negeri mereka (lih. pasal Ezr 1:11).



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA