TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 9:7

Konteks
9:7 (9-6) Besar kekuasaannya, v  dan damai sejahtera w  tidak akan berkesudahan 1  x  di atas takhta y  Daud dan di dalam kerajaannya, karena ia mendasarkan dan mengokohkannya dengan keadilan z  dan kebenaran a  dari sekarang sampai selama-lamanya. b  Kecemburuan c  TUHAN semesta alam akan melakukan hal ini.

Yesaya 22:25

Konteks
22:25 Maka pada waktu itu, r  demikianlah firman TUHAN semesta alam, gantungan s  yang dipasang kuat-kuat pada tempat yang kokoh itu tidak akan kuat lagi, sehingga patah dan jatuh, dan segala tanggungannya itu hancur, sebab TUHAN telah mengatakannya. t "

Yesaya 29:8

Konteks
29:8 seumpama seorang yang lapar bermimpi ia sedang makan, pada waktu terjaga, e  perutnya masih kosong, atau seumpama seorang yang haus bermimpi ia sedang minum, pada waktu terjaga, sesungguhnya ia masih lelah, kerongkongannya masih dahaga, f  demikianlah halnya dengan segala pasukan bangsa-bangsa yang berperang melawan gunung Sion. g 

Yesaya 51:6

Konteks
51:6 Arahkanlah matamu ke langit dan lihatlah ke bumi di bawah; sebab langit lenyap 2  seperti asap, h  bumi memburuk seperti pakaian i  yang sudah usang dan penduduknya akan mati seperti nyamuk; tetapi kelepasan j  yang Kuberikan akan tetap untuk selama-lamanya, k  dan keselamatan yang dari pada-Ku tidak akan berakhir. l 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:7]  1 Full Life : KEKUASAAN-NYA, DAN DAMAI SEJAHTERA TIDAK AKAN BERKESUDAHAN.

Nas : Yes 9:6

Di dalam pernyataan nubuat ini mengenai penetapan pemerintahan Kristus, tidak dibedakan di antara kedatangan-Nya yang pertama dengan yang kedua. Pada titik ini dalam sejarah manusia, seluruh karya penebusan Kristus dan pemerintahan-Nya dipandang sebagai satu kedatangan yang jauh di masa depan. Tidak pernah PL dengan jelas menyatakan bahwa pemerintahan Kristus di bumi akan meliputi kedatangan yang pertama dan kedua di dalam sejarah. Demikian juga di dalam PB, selang-selang waktu di antara aneka peristiwa pada zaman akhir tidak senantiasa tampak dengan jelas

(lihat cat. --> Mat 24:42;

lihat cat. --> Mat 24:43;

lihat cat. --> Mat 24:44).

[atau ref. Mat 24:42-44]

[51:6]  2 Full Life : LANGIT LENYAP.

Nas : Yes 51:6

Pendirian kerajaan Allah yang kekal di bumi akan menyebabkan kehancuran langit dan bumi yang ada sekarang dan kematian semua yang menentang Allah dan kebenaran-Nya (Yes 24:4; 34:4; 50:9; Ibr 1:10-11; Wahy 19:1-21); setelah itu Tuhan kita akan menciptakan langit baru dan bumi baru bagi orang-orang kudus (Yes 65:17; 66:22; Wahy 21:1), di mana Dia akan diam selama-lamanya dengan orang yang telah ditebus-Nya (2Pet 3:13).



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA