TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 7:3

Konteks
7:3 Berfirmanlah TUHAN kepada Yesaya: "Baiklah engkau keluar menemui Ahas, engkau dan Syear Yasyub 1 , h  anakmu laki-laki, ke ujung saluran kolam atas, ke jalan raya pada Padang i  Tukang Penatu,

Yesaya 16:7

Konteks
16:7 Sebab itu biarlah orang Moab meratap, y  seorang karena yang lain, biarlah sekaliannya meratap. Mengingat kue kismis z  Kir-Hareset a  biarlah mereka mengaduh dan hancur luluh sama sekali!

Yesaya 19:14

Konteks
19:14 TUHAN telah mencurahkan di antara mereka suatu roh kekacauan, e  dan mereka memusingkan Mesir dalam segala usahanya, sehingga seperti seorang mabuk yang pusing f  waktu muntah-muntah.

Yesaya 20:6

Konteks
20:6 Dan penduduk tanah pesisir ini akan berkata pada waktu itu: n  Lihat, beginilah nasib o  orang-orang yang kami harapkan, p  kepada siapa kami melarikan diri minta pertolongan q  supaya diselamatkan dari raja Asyur. Bagaimana mungkin kami terluput? r "

Yesaya 22:14

Konteks
22:14 Tetapi TUHAN semesta alam menyatakan diri dan berfirman t  kepadaku: "Sungguh, kesalahanmu ini tidak akan diampuni, u  sampai kamu mati," firman Tuhan, TUHAN semesta alam.

Yesaya 22:23

Konteks
22:23 Aku akan memberikan dia kedudukan yang teguh seperti gantungan o  yang dipasang kuat-kuat pada tembok yang kokoh; p  maka ia akan menjadi kursi kemuliaan q  bagi kaum keluarganya.

Yesaya 23:1-2

Konteks
Ucapan ilahi terhadap Tirus dan Sidon
23:1 Ucapan ilahi tentang Tirus 2 . u  Merataplah, v  hai kapal-kapal w  Tarsis, x  sebab Tirus sudah rusak, y  tiada lagi rumahmu atau pangkalanmu! Ketika mereka masih di negeri orang Kitim telah dinyatakan hal itu kepada mereka. 23:2 Berdiam z  dirilah, hai penduduk tanah pesisir, hai saudagar a  Sidon, b  suruhan-suruhanmu mengarungi laut, dan berlayar di samudera besar;

Yesaya 24:15

Konteks
24:15 "Sebab itu permuliakanlah b  TUHAN di negeri-negeri timur, c  nama d  e  TUHAN, Allah Israel, di tanah-tanah pesisir f  laut!"

Yesaya 25:5

Konteks
25:5 seperti panas terik di tempat kering. Kegaduhan orang-orang luar f  Kaudiamkan; g  seperti panas terik ditiadakan oleh naungan awan, demikianlah nyanyian orang-orang yang gagah sombong h  ditiadakan.

Yesaya 25:11

Konteks
25:11 Apabila Moab mengembangkan tangannya di dalamnya seperti cara perenang mengembangkannya untuk berenang, maka TUHAN akan mematahkan z  kecongkakkan a  mereka dengan segala daya upaya mereka.

Yesaya 28:28

Konteks
28:28 Apakah orang waktu mengirik memukul gandum sampai hancur? sungguh tidak, orang tidak terus-menerus memukulnya sampai hancur! Dan sekalipun orang menjalankan di atas gandum itu jentera gerobak c  dengan kudanya, namun orang tidak akan menggilingnya sampai hancur.

Yesaya 32:7

Konteks
32:7 Kalau penipu, akal-akalnya adalah jahat, s  ia merancang perbuatan-perbuatan keji t  untuk mencelakakan orang sengsara dengan perkataan dusta, sekalipun orang miskin u  itu membela haknya. v 

Yesaya 38:12

Konteks
38:12 Pondok kediamanku dibongkar g  dan dibuka seperti kemah h  gembala; seperti tukang tenun menggulung i  tenunannya aku mengakhiri hidupku; TUHAN memutus nyawaku dari benang hidup. j  Dari siang sampai malam k  Engkau membiarkan aku begitu saja,

Yesaya 38:14-15

Konteks
38:14 Seperti burung layang-layang demikianlah aku menciap-ciap, suaraku redup seperti suara merpati. p  Mataku habis q  menengadah ke atas, ya Tuhan, pemerasan terjadi kepadaku; jadilah jaminan r  bagiku! 38:15 Apakah yang akan kukatakan s  dan kuucapkan kepada TUHAN; bukankah Dia yang telah melakukannya? t  Aku sama sekali tidak dapat tidur u  karena pahit pedihnya perasaanku. v 

Yesaya 44:14

Konteks
44:14 Mungkin ia menebang pohon-pohon aras atau ia memilih pohon saru atau pohon tarbantin, lalu membiarkannya tumbuh menjadi besar di antara pohon-pohon di hutan, atau ia menanam pohon salam, d  lalu hujan membuatnya besar.

Yesaya 44:21

Konteks
TUHAN Penebus Israel
44:21 Ingatlah v  semuanya ini, hai Yakub, sebab engkaulah hamba-Ku, hai Israel. w  Aku telah membentuk engkau, engkau adalah hamba-Ku; x  hai Israel, engkau tidak Kulupakan. y 

Yesaya 44:24

Konteks
44:24 Beginilah firman TUHAN, Penebusmu, i  yang membentuk j  engkau sejak dari kandungan; k  "Akulah TUHAN, yang menjadikan segala sesuatu 3 , yang seorang diri membentangkan langit, l  yang menghamparkan bumi m --siapakah yang mendampingi Aku? --

Yesaya 48:17

Konteks
48:17 Beginilah firman TUHAN, Penebusmu, a  Yang Mahakudus, b  Allah Israel: "Akulah TUHAN, Allahmu, yang mengajar c  engkau tentang apa yang memberi faedah, yang menuntun d  engkau di jalan e  yang harus kautempuh.

Yesaya 57:5

Konteks
57:5 hai orang-orang yang terbakar oleh hawa nafsu dekat pohon-pohon keramat, z  di bawah setiap pohon yang rimbun, a  hai orang-orang yang menyembelih anak-anak b  di lembah-lembah, di dalam celah-celah bukit batu.

Yesaya 57:19

Konteks
57:19 Aku akan menciptakan puji-pujian. Damai, damai t  sejahtera bagi mereka yang jauh dan bagi mereka yang dekat u --firman TUHAN--Aku akan menyembuhkan dia!

Yesaya 59:18

Konteks
59:18 Sesuai dengan perbuatan-perbuatan orang, demikianlah Ia memberi pembalasan: w  kehangatan murka kepada lawan-lawan-Nya, ganjaran kepada musuh-musuh-Nya; bahkan kepada pulau-pulau x  yang jauh Ia memberi ganjaran.

Yesaya 63:12

Konteks
63:12 yang dengan tangan-Nya l  yang agung menyertai Musa di sebelah kanan; yang membelah air m  di depan mereka untuk membuat nama abadi n  bagi-Nya;
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:3]  1 Full Life : SYEAR YASYUB.

Nas : Yes 7:3

Nama putra sulung Yesaya berarti "kaum sisa akan kembali." Nama ini menyoroti maksud Allah untuk memelihara kaum sisa yang setia untuk melaksanakan rencana keselamatan-Nya (bd. Yes 11:11-12,16; 37:4,31).

[23:1]  2 Full Life : TIRUS.

Nas : Yes 23:1

Tirus adalah sebuah pusat perdagangan Fenisia di pantai timur Laut Tengah di sebelah utara Palestina. Warga kotanya kaya, tetapi juga jahat dan sangat sombong. Karena itu Yesaya bernubuat bahwa Allah akan meruntuhkan kota itu selama 70 tahun dan setelah itu membangkitkannya kembali untuk sesaat (ayat Yes 23:8-9,17-18). Umat Allah akan sekali lagi berdagang dengan Tirus.

[44:24]  3 Full Life : YANG MENJADIKAN SEGALA SESUATU.

Nas : Yes 44:24

Lihat art. PENCIPTAAN.



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA