TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 48:20

Konteks
48:20 Keluarlah dari Babel 1 , larilah n  dari Kasdim! Beritahukanlah dengan suara sorak-sorai o  dan kabarkanlah hal ini! Siarkanlah itu sampai ke ujung bumi! p  Katakanlah: "TUHAN telah menebus q  Yakub, hamba-Nya!"

Yesaya 52:11

Konteks
52:11 Menjauhlah, j  menjauhlah! Keluarlah dari sana! Janganlah engkau kena kepada yang najis 2 ! k  Keluarlah dari tengah-tengahnya, sucikanlah l  dirimu, hai orang-orang yang mengangkat perkakas m  rumah TUHAN!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[48:20]  1 Full Life : KELUARLAH DARI BABEL.

Nas : Yes 48:20

Pernyataan ini akan menjadi penting sekali bagi orang Yahudi pada akhir masa pembuangan 70 tahun di Babel (539 SM), sewaktu mereka bersiap-siap untuk meninggalkan negeri itu dan kembali ke Yehuda sesuai dengan keputusan Koresy (bd. Wahy 18:4).

[52:11]  2 Full Life : MENJAUHLAH ... JANGANLAH ENGKAU KENA KEPADA YANG NAJIS!

Nas : Yes 52:11

Peristiwa keluaran dari Babel, seperti halnya keluaran dari Mesir, menggambarkan kelepasan dari dunia dan segala sesuatu yang najis. Orang tertebus secara khusus diperintahkan untuk mentahirkan diri dari segala yang najis; demikian juga, manakala seorang menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat, mereka harus memisahkan diri dari dunia dan membersihkan diri dari segala kejahatan

(lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA