TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 23:1

Konteks
Ucapan ilahi terhadap Tirus dan Sidon
23:1 Ucapan ilahi tentang Tirus 1 . u  Merataplah, v  hai kapal-kapal w  Tarsis, x  sebab Tirus sudah rusak, y  tiada lagi rumahmu atau pangkalanmu! Ketika mereka masih di negeri orang Kitim telah dinyatakan hal itu kepada mereka.

Yesaya 41:22

Konteks
41:22 Biarlah mereka maju dan memberitahukan kepada kami apa yang akan terjadi! r  Nubuat yang dahulu, s  beritahukanlah apa artinya, supaya kami memperhatikannya, atau hal-hal yang akan datang, t  kabarkanlah kepada kami, supaya kami mengetahui kesudahannya!

Yesaya 48:5

Konteks
48:5 maka Aku memberitahukannya kepadamu dari sejak dahulu 2 ; sebelum hal itu menjadi kenyataan, Aku mengabarkannya n  kepadamu, supaya jangan engkau berkata: Berhalaku yang melakukannya, o  patung pahatanku dan patung tuanganku yang memerintahkannya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[23:1]  1 Full Life : TIRUS.

Nas : Yes 23:1

Tirus adalah sebuah pusat perdagangan Fenisia di pantai timur Laut Tengah di sebelah utara Palestina. Warga kotanya kaya, tetapi juga jahat dan sangat sombong. Karena itu Yesaya bernubuat bahwa Allah akan meruntuhkan kota itu selama 70 tahun dan setelah itu membangkitkannya kembali untuk sesaat (ayat Yes 23:8-9,17-18). Umat Allah akan sekali lagi berdagang dengan Tirus.

[48:5]  2 Full Life : SEJAK DAHULU.

Nas : Yes 48:5

Melalui para nabi, Allah sudah menubuatkan penawanan dan pembebasan Israel, sehingga membuktikan bahwa Dialah satu-satunya Allah yang sejati. Tidak seorang penyembah berhala atau roh jahat manapun dapat dengan tepat meramalkan masa depan atau mengatakan terjadinya peristiwa tertentu sebagaimana dilakukan Allah Israel.



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA