TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 16:10

Konteks
16:10 Telah lenyap sukaria dan sorak-sorak dari kebun n  buah-buahan; telah menghilang dari kebun-kebun anggur tempik sorak dan sorak-sorai; o  tiada pengirik p  anggur di tempat pemerasan 1 , q  pekik mereka sudah berhenti.

Yesaya 33:20

Konteks
33:20 Pandanglah Sion, r  kota pertemuan raya kita! Matamu akan melihat Yerusalem, tempat kediaman s  yang aman, kemah t  yang tidak berpindah-pindah, u  yang patoknya tidak dicabut untuk seterusnya, dan semua talinya tidak akan putus.

Yesaya 43:2

Konteks
43:2 Apabila engkau menyeberang melalui air, e  Aku akan menyertai engkau, f  atau melalui sungai-sungai, engkau tidak akan dihanyutkan; apabila engkau berjalan melalui api, g  engkau tidak akan dihanguskan, dan nyala api tidak akan membakar h  engkau.

Yesaya 47:8

Konteks
47:8 Oleh sebab itu, dengarlah ini, hai orang yang hidup bermanja-manja, yang duduk-duduk dengan tenang, b  yang berkata dalam hatimu: "Tiada yang lain di sampingku! c  Aku tidak akan jadi janda d  dan tidak akan menjadi punah!"

Yesaya 56:3

Konteks
56:3 Janganlah orang asing o  yang menggabungkan diri kepada TUHAN berkata: "Sudah tentu TUHAN hendak memisahkan aku dari pada umat-Nya p "; dan janganlah orang kebiri 2  q  berkata: "Sesungguhnya, aku ini pohon yang kering."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:10]  1 Full Life : TIADA PENGIRIK ANGGUR DI TEMPAT PEMERASAN.

Nas : Yes 16:10

Di sini, sari buah anggur segar yang belum difermentasi dan masih dalam tempat pemerasan disebut "anggur" (Ibr. _yayin_), sebagaimana halnya di tempat lain dalam PL

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA).

Istilah padanan dalam bahasa Yunani untuk _yayin_ ialah _oinos_

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1);

dan

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2)).

[56:3]  2 Full Life : ORANG ASING ... ORANG KEBIRI.

Nas : Yes 56:3-8

Dalam kerajaan Mesias semua orang asing dan orang kebiri yang berbalik kepada Tuhan diterima dengan hak istimewa yang sama dengan masyarakat perjanjian lainnya (lih. Kel 12:43; Ul 23:1, di mana mereka dahulu tidak diizinkan ikut ibadah bersama). Terlepas dari kebangsaan, kedudukan sosial, atau cacat tubuh, Allah mengasihi dan menerima setiap orang percaya sebagai anak yang dikasihi-Nya.



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA