TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 6:27

Konteks
Yeremia menjadi penguji umat
6:27 Aku telah mengangkat engkau di antara umat-Ku sebagai penguji, h  engkau harus tahu bagaimana menyelidikinya, dan harus menguji tingkah langkah mereka.

Yeremia 36:17

Konteks
36:17 Bertanyalah mereka kepada Barukh, katanya: "Beritahukanlah kepada kami, bagaimana caranya engkau menuliskan q  segala perkataan ini!"

Yeremia 12:3

Konteks
12:3 Ya TUHAN, Engkau mengenal aku, Engkau melihat aku, dan Engkau menguji o  bagaimana hatiku terhadap Engkau. Tariklah mereka ke luar seperti domba-domba p  sembelihan, dan khususkanlah mereka untuk hari penyembelihan. q  --

Yeremia 3:2

Konteks
3:2 Layangkanlah matamu ke bukit-bukit h  gundul dan lihatlah! Di manakah engkau tidak pernah ditiduri? Di pinggir jalan-jalan i  engkau duduk menantikan kekasih, seperti seorang Arab di padang gurun. Engkau telah mencemarkan negeri j  dengan zinahmu k  dan dengan kejahatanmu.

Yeremia 22:15

Konteks
22:15 Sangkamu rajakah engkau, jika engkau bertanding dalam hal pemakaian kayu aras? Tidakkah ayahmu makan minum juga dan beroleh kenikmatan? Tetapi ia melakukan keadilan dan kebenaran, k  l 

Yeremia 11:20

Konteks
11:20 Tetapi, TUHAN semesta alam, yang menghakimi dengan adil, w  yang menguji batin x  dan hati, y  biarlah aku melihat pembalasan-Mu z  terhadap mereka, sebab kepada-Mulah kuserahkan perkaraku.

Yeremia 6:14

Konteks
6:14 Mereka mengobati luka umat-Ku dengan memandangnya ringan, katanya: Damai sejahtera! Damai sejahtera!, tetapi tidak ada damai sejahtera 1 . y 

Yeremia 8:11

Konteks
8:11 Mereka mengobati luka puteri umat-Ku dengan memandangnya ringan, katanya: Damai sejahtera! Damai sejahtera!, tetapi tidak ada damai sejahtera. f 

Yeremia 30:6

Konteks
30:6 Cobalah tanyakan dan selidiki, adakah laki-laki melahirkan? Mengapakah setiap laki-laki Kulihat tangannya pada pinggangnya seperti seorang perempuan yang melahirkan? m  Mengapakah setiap muka berubah menjadi pucat? n 

Yeremia 51:18

Konteks
51:18 semuanya adalah kesia-siaan, z  pekerjaan yang menjadi buah ejekan, dan yang akan binasa pada waktu dihukum.

Yeremia 8:8

Konteks
8:8 Bagaimanakah kamu berani berkata: Kami bijaksana, dan kami mempunyai Taurat v  TUHAN? Sesungguhnya, pena palsu penyurat sudah membuatnya menjadi bohong.

Yeremia 9:7

Konteks
9:7 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam: "Sesungguhnya, Aku mau melebur z  dan menguji a  mereka, sebab apakah lagi yang dapat Kulakukan terhadap puteri umat-Ku?

Yeremia 18:13

Konteks
18:13 Sebab itu beginilah firman TUHAN: "Cobalah tanyakan di kalangan bangsa-bangsa: siapakah yang telah mendengar hal seperti ini? g  Anak dara h  Israel telah melakukan hal-hal yang sangat ngeri! i 

Yeremia 7:12

Konteks
7:12 Tetapi baiklah pergi dahulu ke tempat-Ku yang di Silo 2  p  itu, di mana Aku membuat nama-Ku q  diam r  dahulu, dan lihatlah apa yang telah Kulakukan s  kepadanya karena kejahatan umat-Ku Israel!

Yeremia 20:9

Konteks
20:9 Tetapi apabila aku berpikir: "Aku tidak mau mengingat Dia dan tidak mau mengucapkan firman lagi demi nama-Nya s ", maka dalam hatiku ada sesuatu yang seperti api 3  t  yang menyala-nyala, terkurung dalam tulang-tulangku; aku berlelah-lelah untuk menahannya, u  tetapi aku tidak sanggup.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:14]  1 Full Life : TIDAK ADA DAMAI SEJAHTERA.

Nas : Yer 6:14

Para nabi palsu sedang memberitakan keamanan palsu; daripada memperingatkan bangsa itu tentang hukuman yang akan datang dan perlunya pertobatan, mereka mengatakan bahwa tidak ada yang perlu dikhawatirkan.

[7:12]  2 Full Life : SILO.

Nas : Yer 7:12

Silo, sekitar 29 km di utara Yerusalem, menjadi tempat kemah pertemuan sepanjang masa hakim-hakim (Yos 18:1). Yeremia menyatakan bahwa Silo dibinasakan karena dosa-dosa umat itu (Yer 7:12,14; 26:6); nasib sama menanti Yerusalem dan Bait Sucinya jikalau umat itu tidak mengubah jalan hidup berdosa mereka.

[20:9]  3 Full Life : FIRMAN ... SEPERTI API.

Nas : Yer 20:9

Bagaimanapun Yeremia berusaha, ia tidak bisa menahan berita ilahi di dalam dirinya. Ia sepenuhnya ikut merasakan murka ilahi terhadap dosa-dosa bangsa itu. Sang nabi merasa begitu menyata dengan Allah dan kepentingan-Nya sehingga ia harus memberitakan firman Allah, bahkan sekalipun hal itu mendatangkan rasa sakit dan penderitaan yang sangat hebat atas dirinya.



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA