TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 6:16

Konteks
6:16 Beginilah firman TUHAN: "Ambillah tempatmu di jalan-jalan b  dan lihatlah, tanyakanlah jalan-jalan yang dahulu kala 1 , di manakah jalan c  yang baik, tempuhlah itu, dengan demikian jiwamu mendapat ketenangan. d  Tetapi mereka berkata: Kami tidak mau menempuhnya!

Yeremia 13:13

Konteks
13:13 maka katakanlah kepada mereka: Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, seluruh penduduk negeri ini akan Kupenuhi dengan kemabukan: l  para raja yang duduk di atas takhta Daud, para imam, para nabi dan seluruh penduduk Yerusalem.

Yeremia 16:9

Konteks
16:9 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, di tempat b  ini, di depan matamu dan pada zamanmu, akan Kuhentikan suara c  kegirangan dan suara sukacita, suara pengantin laki-laki dan suara pengantin perempuan. d 

Yeremia 17:25

Konteks
17:25 maka melalui pintu-pintu gerbang kota ini akan berarak masuk raja-raja dan pemuka-pemuka, yang akan duduk di atas takhta j  Daud, dengan mengendarai kereta dan kuda: mereka dan pemuka-pemuka mereka, orang-orang Yehuda dan penduduk Yerusalem. Dan kota ini akan didiami orang untuk selama-lamanya. k 

Yeremia 18:11

Konteks
18:11 Sebab itu, katakanlah kepada orang Yehuda dan kepada penduduk Yerusalem: Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku ini sedang menyiapkan malapetaka z  terhadap kamu dan merancangkan rencana a  terhadap kamu. Baiklah kamu masing-masing bertobat b  dari tingkah langkahmu c  yang jahat, dan perbaikilah tingkah langkahmu dan perbuatanmu! d 

Yeremia 23:5

Konteks
23:5 Sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menumbuhkan Tunas h  adil 2  bagi Daud. Ia akan memerintah i  sebagai raja j  yang bijaksana dan akan melakukan keadilan dan kebenaran k  di negeri.

Yeremia 25:19

Konteks
25:19 kepada Firaun, raja d  Mesir, e  beserta pegawai-pegawainya, dan pemuka-pemukanya, dan segenap rakyatnya,

Yeremia 25:30

Konteks
25:30 Dan engkau ini, nubuatkanlah segala firman ini kepada mereka. Katakanlah kepada mereka: TUHAN akan menengking k  dari tempat tinggi dan memperdengarkan suara-Nya l  dari tempat pernaungan-Nya m  yang kudus; Ia akan mengaum hebat terhadap tempat penggembalaan-Nya, suatu pekik, seperti yang dipekikkan pengirik-pengirik n  buah anggur, terhadap segenap penduduk bumi.

Yeremia 44:7

Konteks
44:7 Maka sekarang, beginilah firman TUHAN, Allah semesta alam, Allah Israel: Mengapakah kamu mendatangkan celaka t  besar kepada dirimu sendiri? Kamu mau melenyapkan laki-laki, perempuan, u  anak-anak dan bayi dari Yehuda dengan tidak meninggalkan sisa v  apapun?

Yeremia 50:34

Konteks
50:34 Tetapi Penebus u  mereka adalah kuat; TUHAN semesta alam v  nama-Nya. Tentulah Ia akan memperjuangkan perkara w  mereka, supaya Ia memberi ketenteraman x  kepada bumi, tetapi kegemparan kepada penduduk Babel.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:16]  1 Full Life : TANYAKANLAH JALAN-JALAN YANG DAHULU KALA.

Nas : Yer 6:16

Umat Allah telah menyimpang dari jalan kebenaran ke penyembahan berhala dan kefasikan, dan Ia memanggil mereka kembali kepada jalan-jalan yang sebelumnya dari perjanjian dan hukum Musa. Demikian pula, gereja harus senantiasa mawas diri untuk melihat apakah telah meninggalkan jalan kuasa Roh dan kebenaran yang diberitakan dalam PB. Berkat Allah yang penuh akan dinikmati hanya oleh mereka yang meminta, mencari, dan mengetuk memohon yang terbaik dari Allah (bd. Luk 11:5-13) dan yang berkomitmen untuk hidup sesuai dengan pola yang diberikan dalam PB

(lihat cat. --> Kis 7:44).

[atau ref. Kis 7:44]

[23:5]  2 Full Life : TUNAS ADIL.

Nas : Yer 23:5-6

Tunas (yaitu keturunan raja) Daud dipotong ketika Allah membinasakan kerajaan Daud pada tahun 586 SM.

  1. 1) Tetapi, Allah berjanji untuk membangkitkan seorang raja dari keturunan Daud yang akan menjadi Tunas adil; raja ini akhirnya dan sepenuhnya akan melakukan apa yang benar dan adil (bd. Za 3:8). Nubuat ini menunjuk kepada Mesias, Yesus Kristus.
  2. 2) Pelaksanaan hukuman sepenuhnya akan terjadi setelah kedatangan-Nya yang kedua dan sebelum pemerintahan-Nya seribu tahun di dunia.
  3. 3) Ia akan disebut "Tuhan keadilan kita" (ayat Yer 23:6). Kaum sisa yang percaya akan "berada dalam Dia bukan dengan kebenaran (mereka) sendiri karena menaati hukum Taurat, melainkan dengan kebenaran karena kepercayaan kepada Kristus, yaitu kebenaran yang Allah anugerahkan berdasarkan kepercayaan" (Fili 3:9).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA