TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 3:19

Konteks
3:19 Tadinya pikir-Ku: "Sungguh Aku mau menempatkan engkau di tengah-tengah anak-anak-Ku dan memberikan kepadamu negeri i  yang indah, milik pusaka j  yang paling permai dari bangsa-bangsa. Pikir-Ku, engkau akan memanggil Aku: Bapaku, k  dan tidak akan berbalik dari mengikuti Aku.

Yeremia 5:5

Konteks
5:5 Baiklah aku pergi kepada orang-orang besar, g  dan berbicara kepada mereka, sebab merekalah yang mengetahui jalan TUHAN, hukum Allah mereka." Tetapi merekapun semuanya telah mematahkan kuk, telah memutuskan tali-tali pengikat. h 

Yeremia 6:20

Konteks
6:20 Apakah gunanya bagi-Ku kamu bawa kemenyan dari Syeba m  dan tebu n  yang baik dari negeri yang jauh? Aku tidak berkenan o  kepada korban-korban bakaranmu dan korban-korban sembelihanmu p  tidak menyenangkan hati-Ku. q 

Yeremia 7:20

Konteks
7:20 Sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: k  Sesungguhnya, murka-Ku l  dan kehangatan amarah-Ku akan tercurah m  ke tempat ini, ke atas manusia, ke atas hewan, ke atas pohon-pohonan di padang dan ke atas hasil tanah; amarah itu akan menyala-nyala dengan tidak padam-padam. n "

Yeremia 9:24

Konteks
9:24 tetapi siapa yang mau bermegah, h  baiklah bermegah karena yang berikut 1 : bahwa ia memahami dan mengenal i  Aku, bahwa Akulah TUHAN j  yang menunjukkan kasih setia, k  keadilan dan kebenaran l  di bumi; sungguh, semuanya itu Kusukai, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 14:18

Konteks
14:18 Apabila aku keluar ke padang, di sana ada orang-orang yang mati terbunuh oleh pedang! Apabila aku masuk ke dalam kota, di sana ada orang-orang sakit kelaparan! n  Bahkan, baik nabi maupun imam menjelajah negeri yang tidak o  dikenalnya."

Yeremia 19:4

Konteks
19:4 Sebab mereka telah meninggalkan v  Aku, telah memberikan tempat ini kepada allah asing w  dan telah membakar korban x  di sini kepada allah lain yang tidak dikenal oleh mereka sendiri dan oleh nenek moyang mereka dan oleh raja-raja Yehuda. Mereka telah membuat tempat ini penuh dengan darah orang-orang yang tidak bersalah. y 

Yeremia 29:10

Konteks
29:10 Sebab beginilah firman TUHAN: Apabila telah genap tujuh puluh tahun 2  s  bagi Babel, barulah Aku memperhatikan kamu. t  Aku akan menepati janji-Ku u  itu kepadamu dengan mengembalikan v  kamu ke tempat ini.

Yeremia 44:25

Konteks
44:25 Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Kamu, laki-laki dan isteri-isterimu! f  Kamu telah memenuhi apa yang telah kamu ucapkan, yaitu: Kami akan menepati dengan baik nazar yang kami ucapkan untuk membakar korban dan mempersembahkan korban curahan kepada ratu sorga. g  Baiklah! Wujudkanlah dan tepatilah nazarmu h  dengan baik!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:24]  1 Full Life : YANG MAU BERMEGAH, BAIKLAH BERMEGAH KARENA YANG BERIKUT.

Nas : Yer 9:24

Kita tidak boleh membanggakan pengetahuan duniawi, kemampuan manusia, atau kekayaan dunia (ayat Yer 9:23); sebaliknya kita hanya boleh bermegah dan bersukacita karena hubungan pribadi kita dengan Tuhan dan kasih karunia-Nya, yang memungkinkan kita hidup benar. Semua nilai dunia ini hilang maknanya bilamana dibandingkan dengan pengenalan akan Allah. Nilai yang sesungguhnya terdiri atas menyerahkan diri kita kepada Tuhan Allah dan standar-standar-Nya serta membiarkan Dia memenuhi kita dengan Roh Kudus-Nya.

[29:10]  2 Full Life : TUJUH PULUH TAHUN.

Nas : Yer 29:10

Lihat cat. --> Yer 25:11.

[atau ref. Yer 25:11]



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA