TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:8

Konteks
2:8 Para imam tidak lagi bertanya: Di manakah TUHAN 1 ? Orang-orang yang melaksanakan hukum 2  tidak mengenal Aku d  lagi, dan para gembala e  mendurhaka terhadap Aku. Para nabi bernubuat demi Baal 3 , f  mereka mengikuti apa yang tidak berguna. g 

Yeremia 2:10

Konteks
2:10 Menyeberang sajalah ke tanah pesisir orang Kitim i  dan lihatlah; suruhlah orang ke Kedar j  dan perhatikanlah dengan sungguh-sungguh! Lihatlah apakah ada terjadi yang seperti ini:

Yeremia 9:24

Konteks
9:24 tetapi siapa yang mau bermegah, h  baiklah bermegah karena yang berikut 4 : bahwa ia memahami dan mengenal i  Aku, bahwa Akulah TUHAN j  yang menunjukkan kasih setia, k  keadilan dan kebenaran l  di bumi; sungguh, semuanya itu Kusukai, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 13:27

Konteks
13:27 Zinahmu dan ringkikmu, persundalanmu q  yang mesum di atas bukit-bukit dan di padang-padang, r  Aku sudah melihat perbuatanmu yang keji itu. Celakalah engkau, hai Yerusalem, berapa lama lagi hingga engkau menjadi tahir? s 

Yeremia 14:13

Konteks
14:13 Lalu aku berkata: "Aduh, Tuhan ALLAH! Bukankah para nabi y  telah berkata kepada mereka: Kamu tidak akan mengalami perang, dan kelaparan z  tidak akan menimpa kamu, tetapi Aku akan memberikan kepada kamu damai a  sejahtera yang mantap di tempat ini!"

Yeremia 18:23

Konteks
18:23 Tetapi Engkau, ya TUHAN, Engkau mengetahui segala rancangan mereka untuk membunuh m  aku. Janganlah ampuni n  kesalahan mereka, dan janganlah hapuskan dosa mereka dari hadapan-Mu, tetapi biarlah mereka tersandung di hadapan mata-Mu; bertindaklah pada hari murka-Mu o  terhadap mereka!

Yeremia 20:10

Konteks
20:10 Aku telah mendengar bisikan banyak orang: "Kegentaran v  datang dari segala jurusan! Adukanlah w  dia! Kita mau mengadukan dia!" Semua orang sahabat karibku x  mengintai apakah aku tersandung jatuh: y  "Barangkali ia membiarkan dirinya dibujuk, sehingga kita dapat mengalahkan z  dia dan dapat melakukan pembalasan a  kita terhadap dia!"

Yeremia 23:16

Konteks
23:16 Beginilah firman TUHAN semesta alam: "Janganlah dengarkan m  perkataan para nabi yang bernubuat kepada kamu! Mereka hanya memberi harapan yang sia-sia kepadamu, dan hanya mengungkapkan penglihatan n  rekaan hatinya sendiri, bukan apa yang datang dari mulut o  TUHAN;

Yeremia 31:18

Konteks
31:18 Telah Kudengar sungguh-sungguh Efraim meratap 5 : Engkau telah menghajar t  aku, dan aku telah menerima hajaran, seperti anak lembu u  yang tidak terlatih. Bawalah aku kembali, v  supaya aku berbalik, sebab Engkaulah TUHAN, Allahku.

Yeremia 41:16

Konteks
41:16 Lalu Yohanan bin Kareah serta semua perwira e  tentara yang bersama-sama dengan dia mengumpulkan seluruh sisa-sisa f  rakyat yang diangkut sebagai tawanan oleh Ismael bin Netanya dari Mizpa, setelah ia memukul mati Gedalya bin Ahikam: yaitu laki-laki, prajurit-prajurit, perempuan, anak-anak dan pegawai-pegawai istana yang dibawa kembali dari Gibeon,

Yeremia 42:20

Konteks
42:20 Kamu telah menipu dirimu dan membahayakan nyawamu, ketika kamu mengutus aku kepada TUHAN, Allahmu, dengan berkata: Berdoalah untuk kami kepada TUHAN, Allah kita, dan beritahukanlah dengan tepat kepada kami apa yang difirmankan TUHAN, Allah kita, supaya kami melakukannya! h 

Yeremia 44:21

Konteks
44:21 "Justru korban yang dibakar q  di kota-kota Yehuda dan di jalan-jalan Yerusalem r  oleh kamu sendiri, oleh nenek moyangmu, s  oleh raja-rajamu, oleh pemuka-pemukamu dan oleh rakyat negeri, t  tidakkah itu yang diingat u  TUHAN dan yang diperhatikan-Nya?

Yeremia 44:28

Konteks
44:28 Hanya beberapa orang yang terluput dari pedang r --jumlahnya kecil s --yang akan kembali dari tanah Mesir ke tanah Yehuda. Maka seluruh sisa t  Yehuda yang telah pergi ke Mesir untuk tinggal sebagai orang asing di sana akan mengetahui perkataan siapa yang terwujud, u  perkataan-Ku atau perkataan mereka. v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:8]  1 Full Life : DI MANAKAH TUHAN?

Nas : Yer 2:8

Para imam sudah demikian tidak peka terhadap kehadiran dan kuasa Allah sehingga mereka tidak sadar bahwa Ia sudah meninggalkan mereka; mereka tidak pernah bertanya mengapa kehadiran dan berkat Tuhan tidak ada lagi di Israel. Para pemimpin rohani masa kini harus sangat prihatin ketika kehadiran Allah dan manifestasi Roh Kudus tidak tampak lagi di jemaatnya. Seorang hamba Allah yang sejati akan bertanya, "Di manakah Tuhan?"

[2:8]  2 Full Life : ORANG-ORANG YANG MELAKSANAKAN HUKUM.

Nas : Yer 2:8

Betapa menyedihkan bahwa seorang dapat menyelidiki atau mengajarkan Firman Allah namun tidak mengenal Tuhan sebagai Juruselamat pribadi dan sahabat yang akrab

(lihat art. PENDALAMAN ALKITAB BAGI ORANG KRISTEN).

[2:8]  3 Full Life : PARA NABI BERNUBUAT DEMI BAAL.

Nas : Yer 2:8

Para nabi diharapkan untuk mengarahkan umat itu kembali kepada firman Allah dan meminta mereka bertobat

(lihat art. NABI DI DALAM PERJANJIAN LAMA);

mereka seharusnya memberitakan firman Allah saja. Namun banyak nabi di Yehuda begitu murtad sehingga mereka bernubuat dengan kuasa setan dari berhala

(lihat art. SIFAT PENYEMBAHAN BERHALA).

Apabila para pendeta dan pemimpin memberitakan aneka gagasan humanistik yang terdapat dalam banyak psikologi, filsafat, dan teologi liberal kontemporer dan bukan Firman Allah, kesalahan mereka akan sebesar kesalahan para nabi palsu pada zaman Yeremia.

[9:24]  4 Full Life : YANG MAU BERMEGAH, BAIKLAH BERMEGAH KARENA YANG BERIKUT.

Nas : Yer 9:24

Kita tidak boleh membanggakan pengetahuan duniawi, kemampuan manusia, atau kekayaan dunia (ayat Yer 9:23); sebaliknya kita hanya boleh bermegah dan bersukacita karena hubungan pribadi kita dengan Tuhan dan kasih karunia-Nya, yang memungkinkan kita hidup benar. Semua nilai dunia ini hilang maknanya bilamana dibandingkan dengan pengenalan akan Allah. Nilai yang sesungguhnya terdiri atas menyerahkan diri kita kepada Tuhan Allah dan standar-standar-Nya serta membiarkan Dia memenuhi kita dengan Roh Kudus-Nya.

[31:18]  5 Full Life : EFRAIM MERATAP.

Nas : Yer 31:18

"Efraim," suatu sinonim untuk Israel (kerajaan utara), mengungkapkan kesedihan karena dosa-dosanya dan kesediaan untuk bertobat.



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA