TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 3:20

Konteks
3:20 Jikalau seorang yang benar berbalik r  dari kebenarannya dan ia berbuat curang, dan Aku meletakkan batu sandungan s  di hadapannya, ia akan mati 1 . Oleh karena engkau tidak memperingatkan dia, ia akan mati dalam dosanya dan perbuatan-perbuatan kebenaran yang dikerjakannya tidak akan diingat-ingat, tetapi Aku akan menuntut pertanggungan jawab atas nyawanya t  dari padamu.

Yehezkiel 3:27

Konteks
3:27 Tetapi kalau Aku berbicara dengan engkau, Aku akan membuka mulutmu dan engkau akan mengatakan kepada mereka: Beginilah firman f  Tuhan ALLAH. Orang yang mau mendengar, biarlah ia mendengar; dan orang yang mau membiarkan, baiklah membiarkan, sebab mereka adalah kaum pemberontak. g "

Yehezkiel 21:19

Konteks
21:19 "Hai engkau anak manusia, gambarlah dua jalan yang akan dilalui oleh pedang b  raja Babel 2 ; keduanya mulai dari satu negeri. Buatlah sebuah papan penunjuk c  jalan pada awal jalan yang menuju ke masing-masing kota.

Yehezkiel 39:17

Konteks
39:17 Dan engkau, anak manusia, beginilah firman Tuhan ALLAH: Katakanlah kepada segala jenis burung-burung w  dan segala binatang buas: Berkumpullah kamu dan datanglah, berhimpunlah kamu dari segala penjuru pada perjamuan korban yang Kuadakan bagimu, yaitu suatu perjamuan korban yang besar di atas gunung-gunung Israel; kamu akan makan daging dan minum darah. x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:20]  1 Full Life : IA AKAN MATI.

Nas : Yeh 3:20

Seorang benar yang berbalik meninggalkan Allah, mulai hidup secara fasik, dan menolak untuk bertobat akan mengalami hukuman Allah dan mati. Perhatikan perkataan rasul Paulus, "Jika kamu hidup menurut daging kamu akan mati," yaitu kematian kekal (Rom 8:13).

[21:19]  2 Full Life : RAJA BABEL.

Nas : Yeh 21:19-23

Para penganut spiritisme percaya bahwa mereka dapat meramalkan masa depan dengan menyelidiki hati binatang yang dibunuh (ayat Yeh 21:21); tetapi Yehezkiel menjelaskan bahwa Allah mengendalikan perbuatan kafir Raja Nebukadnezar supaya kehendak Allah terlaksana (bd. Yer 27:6).



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA