TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 21:25-27

Konteks
21:25 Dan hai engkau, raja Israel, orang fasik yang durhaka, yang saatmu sudah tiba m  untuk penghakiman terakhir, n  21:26 beginilah firman Tuhan ALLAH: Jauhkanlah serbanmu dan buangkanlah mahkotamu! o  Tiada yang tetap seperti keadaannya sekarang. Yang rendah harus ditinggikan, yang tinggi harus direndahkan. p  21:27 Puing, puing, puing akan Kujadikan dia! Inipun tidak akan tetap. Sampai ia datang 1  yang berhak atasnya, q  dan kepadanya akan Kuberikan itu. r "

Yehezkiel 19:11-14

Konteks
19:11 Padanya tumbuh suatu cabang yang kuat yang menjadi tongkat kerajaan; ia menjulang tinggi di antara cabang-cabangnya yang rapat, dan menjadi kentara karena tingginya dan karena rantingnya h  yang banyak. 19:12 Tetapi ia tercabut i  di dalam kemarahan dan dilemparkan ke bumi; angin timur j  membuatnya layu kering, buahnya disentakkan, cabang yang kuat menjadi layu kering; dan api menghabiskannya. k  19:13 Dan sekarang ia tertanam di padang gurun, l  di tanah m  yang kering dan haus akan air. 19:14 Maka keluarlah api dari cabangnya yang memakan n  habis ranting dan buahnya, sehingga tiada lagi padanya cabang yang kuat dan tiada tongkat kerajaan. o " Ini adalah ratapan p  dan sudah menjadi ratapan.

Yehezkiel 20:47

Konteks
20:47 dan katakanlah kepada hutan r  di sebelah selatan: Dengarlah firman TUHAN: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku akan menyalakan api di dalammu yang akan memakan habis s  setiap pohon yang hidup padamu dan setiap pohon yang layu kering. Apinya yang sedang bernyala-nyala tidak akan padam dan semua muka dari selatan sampai utara t  akan terbakar kepanasan olehnya. u 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[21:27]  1 Full Life : SAMPAI IA DATANG.

Nas : Yeh 21:27

Yehezkiel bernubuat bahwa sekalipun keturunan Daud akan tetap hidup, takhta Daud tidak akan didirikan kembali sehingga Raja Mesias datang untuk menetapkan pemerintahan-Nya (bd. Kej 49:10; Za 9:9; Mat 21:1-11; Wahy 19:11-16; 20:4). Yesus Kristus, Sang Mesias, akan memerintah Israel kelak.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.07 detik
dipersembahkan oleh YLSA