TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Rut 3:17

Konteks
3:17 serta berkata: "Yang enam takar jelai ini diberikannya kepadaku, sebab katanya: Engkau tidak boleh pulang kepada mertuamu dengan tangan hampa."

Rut 1:6

Konteks
1:6 Kemudian berkemaslah ia dengan kedua menantunya n  dan ia pulang dari daerah Moab o , sebab di daerah Moab ia mendengar bahwa TUHAN telah memperhatikan umat-Nya p  dan memberikan makanan q  kepada mereka.

Rut 4:17

Konteks
4:17 Dan tetangga-tetangga perempuan memberi nama kepada anak itu, katanya: "Pada Naomi telah lahir seorang anak laki-laki"; lalu mereka menyebutkan namanya Obed. Dialah ayah Isai, z  ayah Daud 1 . a 

Rut 4:7

Konteks
4:7 Beginilah kebiasaan dahulu di Israel dalam hal menebus b  dan menukar: setiap kali orang hendak menguatkan sesuatu perkara, maka yang seorang menanggalkan kasutnya c  sebelah dan memberikannya kepada yang lain. Demikianlah caranya orang mensahkan perkara d  di Israel. e 

Rut 2:14

Konteks
2:14 Ketika sudah waktu makan, berkatalah Boas kepadanya: "Datanglah ke mari, makanlah roti y  ini dan celupkanlah suapmu ke dalam cuka ini." Lalu duduklah ia di sisi penyabit-penyabit z  itu, dan Boas mengunjukkan bertih gandum a  kepadanya; makanlah Rut sampai kenyang, bahkan ada sisanya. b 

Rut 2:4

Konteks
2:4 Lalu datanglah Boas 2  dari Betlehem. Ia berkata kepada penyabit-penyabit itu: "TUHAN kiranya menyertai kamu. h " Jawab mereka kepadanya: "TUHAN kiranya memberkati tuan! i "

Rut 1:20

Konteks
1:20 Tetapi ia berkata kepada mereka: "Janganlah sebutkan aku Naomi; sebutkanlah aku Mara, sebab Yang Mahakuasa q  telah melakukan banyak yang pahit r  kepadaku.

Rut 1:9

Konteks
1:9 kiranya atas karunia TUHAN kamu mendapat tempat perlindungan, u  masing-masing di rumah suaminya." Lalu diciumnyalah v  mereka, tetapi mereka menangis dengan suara keras w 

Rut 2:9

Konteks
2:9 Lihat saja ke ladang yang sedang disabit orang itu. Ikutilah perempuan-perempuan itu dari belakang. Sebab aku telah memesankan kepada pengerja-pengerja lelaki jangan mengganggu engkau. Jika engkau haus, pergilah ke tempayan-tempayan dan minumlah air yang dicedok oleh pengerja-pengerja itu."

Rut 2:18

Konteks
2:18 Diangkatnyalah itu, lalu masuklah ia ke kota. Ketika mertuanya melihat apa yang dipungutnya itu, dan ketika dikeluarkannya dan diberikannya kepada mertuanya sisa g  yang ada setelah kenyang itu,

Rut 4:15

Konteks
4:15 Dan dialah yang akan menyegarkan jiwamu dan memelihara engkau pada waktu rambutmu telah putih; sebab menantumu x  yang mengasihi engkau telah melahirkannya, perempuan yang lebih berharga bagimu dari tujuh anak laki-laki. y "

Rut 4:12

Konteks
4:12 keturunanmu kiranya menjadi seperti keturunan Peres q  yang dilahirkan Tamar r  bagi Yehuda oleh karena anak-anak yang akan diberikan TUHAN kepadamu dari perempuan muda ini!"

Rut 4:14

Konteks
4:14 Sebab itu perempuan-perempuan u  berkata kepada Naomi: "Terpujilah TUHAN, v  yang telah rela menolong engkau 3  pada hari ini dengan seorang penebus. w  Termasyhurlah kiranya nama anak itu di Israel.

Rut 3:15

Konteks
3:15 Lagi katanya: "Berikanlah selendang o  yang engkau pakai itu dan tadahkanlah itu." Lalu ditadahkannya selendang itu. Kemudian ditakarnyalah enam takar jelai ke dalam selendang itu. Sesudah itu pergilah Boas ke kota.

Rut 2:12

Konteks
2:12 TUHAN kiranya membalas perbuatanmu itu, dan kepadamu kiranya dikaruniakan upahmu sepenuhnya oleh TUHAN, t  Allah Israel, u  yang di bawah sayap-Nya v  engkau datang berlindung 4 . w "

Rut 4:11

Konteks
4:11 Dan seluruh orang banyak yang hadir di pintu gerbang, l  dan para tua-tua berkata: "Kamilah menjadi saksi. m  TUHAN kiranya membuat perempuan yang akan masuk ke rumahmu itu sama seperti Rahel dan Lea, n  yang keduanya telah membangunkan umat Israel. Biarlah engkau menjadi makmur di Efrata o  dan biarlah namamu termasyhur di Betlehem, p 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:17]  1 Full Life : SEORANG ANAK LAKI-LAKI ... AYAH DAUD.

Nas : Rut 4:17

Allah menghormati keputusan seorang wanita muda yang saleh, yang meninggalkan tanah airnya yang kafir supaya tetap setia kepada ibu mertuanya dan Allah Israel (Rut 1:16), yaitu dengan mengizinkannya menjadi bagian dari keluarga di dunia yang dari mana Yesus Kristus akan memasuki dunia ini (bd. Mat 1:5).

[2:4]  2 Full Life : BOAS.

Nas : Rut 2:4

Salam Boas yang rohani dan perhatiannya kepada Rut dan Naomi (ayat Rut 2:8-12) menunjukkan bahwa ia seorang yang betul-betul percaya kepada Tuhan.

[4:14]  3 Full Life : YANG TELAH RELA MENOLONG ENGKAU

Nas : Rut 4:14

(versi Inggris NIV -- yang tidak meninggalkan engkau). Sekalipun Naomi telah mengalami kesusahan dan kemalangan besar di dalam hidupnya, dia tetap memelihara imannya kepada Allah. Karena imannya yang tekun itu, Allah telah mengatur aneka peristiwa sehingga hidupnya berakhir dengan kebaikan dan berkat. Ia dapat bersaksi pada akhir hidupnya bahwa "Tuhan maha penyayang dan penuh belas kasihan" (Yak 5:11).

[2:12]  4 Full Life : DI BAWAH SAYAP-NYA ENGKAU DATANG BERLINDUNG.

Nas : Rut 2:12

Ayat ini adalah ayat kunci kitab ini. Bahkan di tengah-tengah kemurtadan besar sementara masa hakim-hakim, Allah melindungi orang yang mencari Dia dengan kepercayaan sungguh dan iman yang mengabdi (bd. Mazm 17:8; 36:8; 63:8). Kisah Rut merupakan kisah pemeliharaan dan persediaan Allah dalam kehidupan semua orang yang percaya kepada-Nya dan mengikuti jalan-jalan-Nya. Sebagaimana Abraham menanggapi panggilan Allah dengan iman, demikian pula kepercayaan Rut kepada Tuhan membuatnya meninggalkan tanah air dan keluarganya untuk mengikuti maksud penebusan Allah (bd. Kej 12:1-4).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA