TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 10:9

Konteks
10:9 ia mengendap di tempat yang tersembunyi seperti singa di dalam semak-semak; ia mengendap untuk menangkap orang yang tertindas. o  Ia menangkap orang yang tertindas itu dengan menariknya ke dalam jaringnya. p 

Mazmur 71:11

Konteks
71:11 dan berkata: "Allah telah meninggalkan n  dia, kejar dan tangkaplah dia, sebab tidak ada yang melepaskan o  dia!"

Mazmur 35:8

Konteks
35:8 Biarlah kebinasaan mendatangi dia dengan tidak disangka-sangka, b  jerat yang dipasangnya, biarlah menangkap dia sendiri, biarlah ia jatuh c  dan musnah!

Mazmur 59:12

Konteks
59:12 (59-13) Karena dosa mulut x  mereka adalah perkataan bibirnya, y  biarlah mereka tertangkap dalam kecongkakannya. z  Oleh karena sumpah serapah dan dusta yang mereka ceritakan,

Mazmur 56:1

Konteks
Kepercayaan kepada Allah dalam kesusahan
56:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Merpati di pohon-pohon tarbantin yang jauh. Miktam dari Daud, ketika orang Filistin menangkap dia di Gat. (56-2) Kasihanilah o  aku, ya Allah, sebab orang-orang menginjak-injak aku, p  sepanjang hari orang memerangi q  dan mengimpit aku!

Mazmur 119:53

Konteks
119:53 Aku menjadi gusar c  terhadap orang-orang fasik, yang meninggalkan Taurat-Mu. d 

Mazmur 137:9

Konteks
137:9 Berbahagialah orang yang menangkap dan memecahkan anak-anakmu k  pada bukit batu 1 !

Mazmur 7:5

Konteks
7:5 (7-6) maka musuh kiranya mengejar aku sampai menangkap l  aku, dan menginjak-injak hidupku ke tanah, m  dan menaruh kemuliaanku ke dalam debu. n  Sela

Mazmur 9:15

Konteks
9:15 (9-16) Bangsa-bangsa terbenam dalam pelubang yang dibuatnya, p  kakinya tertangkap dalam jaring yang dipasangnya q  sendiri.

Mazmur 10:2

Konteks
10:2 Karena congkak orang fasik giat memburu 2  orang yang tertindas; d  mereka terjebak dalam tipu daya yang mereka rancangkan.

Mazmur 94:13

Konteks
94:13 untuk menenangkan dia terhadap hari-hari malapetaka, c  sampai digali lobang d  untuk orang fasik.

Mazmur 140:5

Konteks
140:5 (140-6) Orang congkak dengan sembunyi memasang jerat i  terhadap aku, dan mereka membentangkan tali-tali sebagai jaring, j  di sepanjang jalan mereka menaruh perangkap k  terhadap aku. Sela

Mazmur 35:7

Konteks
35:7 Karena tanpa alasan y  mereka memasang jaring z  terhadap aku, tanpa alasan mereka menggali pelubang a  untuk nyawaku.

Mazmur 66:11

Konteks
66:11 Engkau telah membawa kami ke dalam jaring, w  mengenakan beban x  pada pinggang kami;

Mazmur 91:3

Konteks
91:3 Sungguh, Dialah yang akan melepaskan engkau dari jerat g  penangkap burung, dari penyakit sampar h  yang busuk.

Mazmur 18:37

Konteks
18:37 (18-38) Aku mengejar musuhku p  sampai kutangkap mereka, dan tidak berbalik sebelum mereka kuhabiskan;

Mazmur 21:8

Konteks
21:8 (21-9) Tangan-Mu akan menjangkau o  semua musuh-Mu; tangan kanan-Mu akan menjangkau orang-orang yang membenci Engkau.

Mazmur 27:12

Konteks
27:12 Janganlah menyerahkan aku kepada nafsu lawanku, sebab telah bangkit menyerang aku saksi-saksi z  dusta, dan orang-orang yang bernafaskan kelaliman.

Mazmur 69:24

Konteks
69:24 (69-25) Tumpahkanlah amarah-Mu l  ke atas mereka, dan biarlah murka-Mu yang menyala-nyala menimpa mereka.

Mazmur 124:7

Konteks
124:7 Jiwa kita terluput seperti burung dari jerat penangkap v  burung; jerat itu telah putus, w  dan kitapun terluput!

Mazmur 143:3

Konteks
143:3 Sebab musuh telah mengejar aku dan mencampakkan nyawaku ke tanah, menempatkan aku di dalam gelap s  seperti orang yang sudah lama mati. t 

Mazmur 5:10

Konteks
5:10 (5-11) Biarlah mereka menanggung kesalahan mereka, ya Allah, biarlah mereka jatuh karena rancangannya sendiri; buanglah mereka 3  karena banyaknya pelanggaran b  mereka, sebab mereka memberontak c  terhadap Engkau.

Mazmur 52:5

Konteks
52:5 (52-7) Tetapi Allah akan merobohkan engkau untuk seterusnya, Ia akan merebut engkau dan mencabut k  engkau dari dalam kemah, membantun l  engkau dari dalam negeri orang-orang hidup. m  Sela

Mazmur 40:12

Konteks
40:12 (40-13) Sebab malapetaka m  mengepung aku sampai tidak terbilang banyaknya. Aku telah terkejar oleh kesalahanku, sehingga aku tidak sanggup melihat; n  lebih besar jumlahnya dari rambut di kepalaku, o  sehingga hatiku menyerah. p 

Mazmur 59:1

Konteks
Minta pertolongan melawan musuh
59:1 Untuk pemimpin biduan. Menurut lagu: Jangan memusnahkan. Miktam dari Daud, ketika Saul menyuruh orang mengawasi rumahnya z  untuk membunuh dia. (59-2) Lepaskanlah aku dari pada musuhku, ya Allahku; a  bentengilah aku terhadap orang-orang yang bangkit melawan aku. b 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[137:9]  1 Full Life : MEMECAHKAN ANAK-ANAKMU PADA BUKIT BATU.

Nas : Mazm 137:9

Ketika orang Babel merebut Yerusalem pada tahun 586 SM, mereka mengambil bayi-bayi yang tidak berdaya dari ibunya serta membanting mereka ke tembok. Allah akan menghukum kekejaman mereka dengan membuat mereka menuai apa yang telah mereka taburkan (lih. Yes 13:16; Yer 23:2). Kekerasan kejam yang mereka lakukan kepada orang lain kini akan berbalik menimpa mereka sendiri. Perhatikan dua hal mengenai seruan untuk pembalasan setimpal ini:

  1. 1) Pembalasan ilahi akan lebih banyak menimpa orang dewasa yang kejam; merekalah yang akan paling menderita. Anak-anak tidak bersalah yang mati ketika perang atau hukuman ilahi akan diterima oleh Allah dan tidak akan dihukum. Dosa seseorang tidak diperhitungkan Allah hingga orang tersebut menolak hukum Allah yang tertulis di dalam hati manusia atau di Alkitab

    (lihat cat. --> 1Sam 15:3;

    lihat cat. --> Rom 5:12;

    lihat cat. --> Rom 5:14;

    lihat cat. --> Rom 7:9-11).

    [atau ref. 1Sam 15:3; Rom 5:12,14; Rom 7:9-11]

  2. 2) Sekalipun PB menekankan hal mengampuni musuh serta mendoakan keselamatan mereka (Mat 5:43-48), akan tiba saatnya pada akhir sejarah ketika Roh Kudus akan memimpin umat-Nya untuk berdoa memohon pembalasan ilahi atas orang fasik yang sombong, tidak mau bertobat dan tidak beriman (lih. Wahy 6:10).

[10:2]  2 Full Life : KARENA CONGKAK ORANG FASIK GIAT MEMBURU.

Nas : Mazm 10:2

Pemazmur bersusah hati atas sikap sombong orang yang jahat dan kejam yang kelihatannya berhasil (ayat Mazm 10:3-11).

  1. 1) Dia berdoa agar Allah merobohkan orang fasik, menolong yang tidak berdaya, dan memerintah sebagai raja untuk selamanya supaya dosa dan teror terhapus dari muka bumi ini (ayat Mazm 10:12-18).
  2. 2) Sedangkan orang percaya PB harus selalu sangat memperhatikan keselamatan orang fasik, mereka juga harus memahami bahwa dosa dan kekejaman tidak akan pernah dihancurkan sama sekali, atau kebenaran juga tidak akan pernah menang mutlak, hingga Kristus datang kembali untuk membinasakan semua kejahatan (Wahy 19:12-20:11). Oleh karena itu, kita harus berdoa agar Allah akan segera menghapus segala kejahatan, Kristus dijadikan raja untuk selama-lamanya dan bahwa di atas bumi ini dosa dan kesusahan akan berakhir (lih. pasal Wahy 19:1-22:21).

[5:10]  3 Full Life : BUANGLAH MEREKA.

Nas : Mazm 5:11

Lihat cat. --> Mazm 35:1-38

[atau ref. Mazm 35:1-38]

mengenai doa pemazmur untuk kebinasaan musuh-musuh Allah.



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA