TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 24:30

Konteks
24:30 Pada waktu itu akan tampak tanda Anak Manusia di langit dan semua bangsa di bumi akan meratap j  dan mereka akan melihat Anak Manusia itu datang 1  di atas awan-awan di langit k  dengan segala kekuasaan dan kemuliaan-Nya.

Matius 25:31

Konteks
Penghakiman terakhir
25:31 "Apabila Anak Manusia datang u  dalam kemuliaan-Nya dan semua malaikat bersama-sama dengan Dia, maka Ia akan bersemayam di atas takhta v  kemuliaan-Nya.

Lukas 22:18

Konteks
22:18 2 Sebab Aku berkata kepada kamu: mulai dari sekarang ini Aku tidak akan minum lagi hasil pokok anggur 3  sampai Kerajaan Allah telah datang."

Lukas 22:30

Konteks
22:30 bahwa kamu akan makan dan minum semeja dengan Aku di dalam Kerajaan-Ku m  dan kamu akan duduk di atas takhta untuk menghakimi kedua belas suku Israel. n 

Yohanes 21:23

Konteks
21:23 Maka tersebarlah kabar di antara saudara-saudara itu, e  bahwa murid itu tidak akan mati. Tetapi Yesus tidak mengatakan kepada Petrus, bahwa murid itu tidak akan mati, melainkan: "Jikalau Aku menghendaki supaya ia tinggal hidup sampai Aku datang, itu bukan urusanmu."

Kisah Para Rasul 1:6-7

Konteks
Yesus terangkat ke sorga
1:6 Maka bertanyalah mereka yang berkumpul di situ: "Tuhan, maukah Engkau pada masa ini memulihkan m  kerajaan bagi Israel?" 1:7 Jawab-Nya: "Engkau tidak perlu mengetahui masa dan waktu, yang ditetapkan Bapa sendiri menurut kuasa-Nya. n 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[24:30]  1 Full Life : ANAK MANUSIA ITU DATANG.

Nas : Mat 24:30

Ayat ini mengisahkan Kristus yang akan datang di udara setelah masa kesengsaraan besar dan terjadinya tanda-tanda alam. Ia akan datang untuk menghukum orang fasik (Wahy 19:11-20:3), membebaskan umat-Nya yang setia dan menegakkan kebenaran di atas muka bumi (Wahy 20:4). Semua orang Kristen, baik yang masih hidup maupun telah mati yang telah diambil dari bumi pada saat keangkatan gereja

(lihat cat. --> Yoh 14:3;

[atau ref. Yoh 14:3]

lihat art. KEANGKATAN GEREJA),

akan datang kembali bersama Kristus pada kedatangan-Nya dengan kuasa dan kemuliaan-Nya

(lihat cat. --> Wahy 19:14).

[atau ref. Wahy 19:14]

"Tanda" dalam ayat ini barangkali adalah Kristus sendiri yang datang di atas awan-awan kemuliaan, dikelilingi terang yang cemerlang.

[22:18]  2 Full Life : PERJAMUAN TUHAN.

Nas : Luk 22:18

Lihat cat. --> 1Kor 11:24-25.

[atau ref. 1Kor 11:24-25]

[22:18]  3 Full Life : HASIL POKOK ANGGUR.

Nas : Luk 22:18

Yang diminum oleh Yesus dan murid-Nya pada perjamuan Paskah itu dinamakan "cawan" atau "cawan ucapan syukur" (Luk 22:17; Mat 26:27; Mr 14:23; 1Kor 10:16; 11:25) dan "hasil pokok anggur" (Luk 22:18; Mat 26:29; Mr 14:25). Bukti alkitabiah mendukung pandangan bahwa sari buah anggur itu tidak difermentasi pada Perjamuan Tuhan

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1)).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA