TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Markus 1:3

Konteks
1:3 ada suara orang yang berseru-seru di padang gurun: Persiapkanlah jalan untuk Tuhan, luruskanlah jalan bagi-Nya c ",

Markus 4:2

Konteks
4:2 Dan Ia mengajarkan banyak hal dalam perumpamaan 1  t  kepada mereka. Dalam ajaran-Nya itu Ia berkata kepada mereka:

Markus 4:26

Konteks
Perumpamaan tentang benih yang tumbuh
4:26 Lalu kata Yesus: "Beginilah i  hal Kerajaan Allah itu: seumpama orang yang menaburkan benih di tanah,

Markus 4:37

Konteks
4:37 Lalu mengamuklah taufan yang sangat dahsyat dan ombak menyembur masuk ke dalam perahu, sehingga perahu itu mulai penuh dengan air.

Markus 8:2

Konteks
8:2 "Hati-Ku tergerak oleh belas kasihan 2  kepada orang banyak ini. i  Sudah tiga hari mereka mengikuti Aku dan mereka tidak mempunyai makanan.

Markus 9:8

Konteks
9:8 Dan sekonyong-konyong waktu mereka memandang sekeliling mereka, mereka tidak melihat seorangpun lagi bersama mereka, kecuali Yesus seorang diri.

Markus 9:29

Konteks
9:29 Jawab-Nya kepada mereka: "Jenis ini tidak dapat diusir kecuali dengan berdoa 3 ."

Markus 10:22

Konteks
10:22 Mendengar perkataan itu ia menjadi kecewa, lalu pergi dengan sedih, sebab banyak hartanya.

Markus 15:16

Konteks
Yesus diolok-olokkan
15:16 Kemudian serdadu-serdadu membawa Yesus ke dalam istana, l  yaitu gedung pengadilan, dan memanggil seluruh pasukan berkumpul.

Markus 15:19

Konteks
15:19 Mereka memukul kepala-Nya dengan buluh, dan meludahi-Nya dan berlutut menyembah-Nya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:2]  1 Full Life : PERUMPAMAAN.

Nas : Mr 4:2

Yesus sering kali mengajar dengan memakai perumpamaan. Sebuah perumpamaan ialah suatu kisah sederhana dari kehidupan sehari-hari yang menyatakan kebenaran tentang Kerajaan Allah bagi orang yang hatinya sudah siap untuk mendengar dan menyembunyikan kebenaran itu bagi mereka yang hatinya tidak siap (bd. Yes 6:9-10;

lihat cat. --> Mat 13:3).

[atau ref. Mat 13:3]

[8:2]  2 Full Life : HATI-KU TERGERAK OLEH BELAS KASIHAN.

Nas : Mr 8:2

Yesus tergerak oleh belas kasihan melihat keperluan dan penderitaan umat manusia (lih. Mr 1:41). Kini Yesus masih tergerak oleh belas kasihan dengan penderitaan anak-anak Tuhan. Hal ini meyakinkan kita bahwa di dalam kesukaran, kita dapat menghampiri-Nya untuk memperoleh kasih karunia, kemurahan, dan pertolongan (Mat 6:31-32; Ibr 4:14-16; 7:25).

[9:29]  3 Full Life : KECUALI DENGAN DOA.

Nas : Mr 9:29

Yang dimaksudkan oleh Yesus bukanlah bahwa roh-roh jahat jenis itu hanya dapat diusir apabila didahului dengan doa. Sebaliknya dalam ayat ini Yesus menyatakan suatu prinsip: di mana iman kurang, doa pun akan kurang. Di mana ada banyak doa, yang dilandaskan pada penyerahan sungguh-sungguh kepada Allah dan Firman-Nya, maka kadar iman pun besar. Seandainya para murid secara tetap dan teratur berdoa, seperti yang dilakukan oleh Yesus, maka mereka dapat berhasil menangani kasus tersebut.



TIP #19: Centang "Pencarian Tepat" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab tanpa keluarga katanya. [SEMUA]
dibuat dalam 0.10 detik
dipersembahkan oleh YLSA