TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mikha 1:13

Konteks
1:13 Pasanglah kuda teji pada kereta, hai penduduk Lakhis! i  Inilah permulaan dosa bagi puteri Sion, j  sebab padamulah terdapat pelanggaran Israel.

Mikha 2:7

Konteks
2:7 Bolehkah hal itu dikatakan, keturunan Yakub? Apakah TUHAN kurang sabar? Atau seperti inikah tindakan-Nya? Bukankah firman-Ku baik g  terhadap orang yang benar h  kelakuannya?

Mikha 3:4

Konteks
3:4 Mereka sendirilah nanti akan berseru-seru kepada TUHAN, tetapi Ia tidak akan menjawab mereka 1 ; y  Ia akan menyembunyikan wajah-Nya z  terhadap mereka pada waktu itu, sebab jahat perbuatan-perbuatan a  mereka.

Mikha 4:4

Konteks
4:4 Tetapi mereka masing-masing akan duduk di bawah pohon anggurnya dan di bawah pohon aranya k  dengan tidak ada yang mengejutkan, l  sebab mulut TUHAN semesta alam yang mengatakannya. m 

Mikha 6:8

Konteks
6:8 "Hai manusia, telah diberitahukan kepadamu apa yang baik. Dan apakah yang dituntut TUHAN dari padamu 2 : selain berlaku adil, i  mencintai kesetiaan, dan hidup dengan rendah hati j  di hadapan Allahmu? k "

Mikha 6:15

Konteks
6:15 Engkau ini akan menabur, tetapi tidak menuai, v  engkau ini akan mengirik buah zaitun, tetapi tidak berurap dengan minyaknya; juga mengirik buah anggur, tetapi tidak meminum anggurnya. w 

Mikha 7:2-3

Konteks
7:2 Orang saleh sudah hilang dari negeri, d  dan tiada e  lagi orang jujur di antara manusia. Mereka semuanya mengincar f  darah, g  yang seorang mencoba menangkap yang lain h  dengan jaring. i  7:3 Tangan mereka sudah cekatan berbuat jahat; j  pemuka menuntut, hakim dapat disuap; k  pembesar memberi putusan sekehendaknya, dan hukum, mereka putar balikkan!

Mikha 7:20

Konteks
7:20 Kiranya Engkau menunjukkan setia-Mu kepada Yakub dan kasih-Mu kepada Abraham e  seperti yang telah Kaujanjikan dengan bersumpah kepada nenek moyang f  kami sejak zaman purbakala! g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:4]  1 Full Life : IA TIDAK AKAN MENJAWAB MEREKA.

Nas : Mi 3:4

Karena perilaku para pemimpin yang jahat dan kejam, Allah menolak untuk menjawab doa mereka, dan mereka akhirnya akan ditinggalkan Allah.

[6:8]  2 Full Life : APAKAH YANG DITUNTUT TUHAN DARI PADAMU?

Nas : Mi 6:8

Mikha memberikan definisi lipat tiga mengenai standar kebaikan menurut Allah dan apa yang diperlukan dalam pengabdian kita kepada-Nya:

  1. (1) kita harus bertindak dengan adil, yaitu tidak memihak dan jujur dalam memperlakukan sesama (bd. Mat 7:12);
  2. (2) kita harus mengasihi kemurahan hati, yaitu, menunjukkan belas kasihan sejati dan kebaikan kepada mereka yang memerlukan bantuan;
  3. (3) kita harus hidup dengan rendah hati di hadapan Allah, yaitu setiap hari merendahkan diri di hadapan-Nya dalam ketakutan dan kehormatan kepada kehendak-Nya (bd. Yak 4:6-10; 1Pet 5:5-6). Ibadah umum hanya merupakan bagian kecil dari seluruh pengabdian kita kepada Kristus. Kasih yang sungguh-sungguh kepada Tuhan harus terungkap dalam kepedulian tak berkeputusan kepada mereka yang kekurangan

    (lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA