TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 1:2

Konteks
1:2 Abraham memperanakkan Ishak, c  Ishak memperanakkan Yakub, d  Yakub memperanakkan Yehuda dan saudara-saudaranya, e 

Matius 10:3

Konteks
10:3 Filipus dan Bartolomeus, Tomas dan Matius pemungut cukai, Yakobus anak Alfeus, dan Tadeus,

Matius 5:22

Konteks
5:22 Tetapi Aku berkata kepadamu: Setiap orang yang marah f  terhadap saudaranya harus dihukum; g  siapa yang berkata kepada saudaranya: Kafir! harus dihadapkan ke Mahkamah Agama h  dan siapa yang berkata: Jahil 1 ! harus diserahkan ke dalam neraka i  yang menyala-nyala.

Matius 4:18

Konteks
Yesus memanggil murid-murid yang pertama
4:18 Dan ketika Yesus sedang berjalan menyusur danau Galilea, p  Ia melihat dua orang bersaudara, yaitu Simon yang disebut Petrus, q  dan Andreas, saudaranya. Mereka sedang menebarkan jala di danau, sebab mereka penjala ikan.

Matius 28:10

Konteks
28:10 Maka kata Yesus kepada mereka: "Jangan takut 2 . Pergi dan katakanlah kepada saudara-saudara-Ku, a  supaya mereka pergi ke Galilea, dan di sanalah mereka akan melihat Aku."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:22]  1 Full Life : MARAH ... KAFIR ... JAHIL.

Nas : Mat 5:22

Yesus tidak berbicara mengenai kemarahan yang selayaknya terhadap orang yang fasik dan tidak adil (bd. Yoh 2:13-17), tetapi yang disalahkan-Nya adalah kemarahan yang mendendam yang secara tidak adil menghendaki kematian orang lain. "Kafir" merupakan kata makian yang mungkin berarti "tolol". Menyebut seseorang "jahil" (yang artinya bodoh dalam ajaran agama) mungkin menunjukkan suatu sikap hati yang bisa membuat dirinya "diserahkan ke dalam neraka yang menyala-nyala".

[28:10]  2 Full Life : JANGAN TAKUT.

Nas : Mat 28:10

Mengapa wanita ini dianjurkan untuk jangan takut? Tanggapan malaikat dalam ayat Mat 28:5 memberikan jawabannya, "... aku tahu kamu mencari Yesus." Wanita itu tetap setia sebagai sahabat Yesus ketika dunia menyalibkan dan menghina Dia. Bila Kristus kembali, umat-Nya yang setia tidak perlu takut apabila mereka tetap setia kepada-Nya ditengah-tengah dunia yang menolak kasih, keselamatan dan Firman-Nya yang kudus. Rasul Yohanes menyatakan kebenaran ini dalam 1Yoh 2:28, "Maka sekarang anak-anakku, tinggallah di dalam Kristus supaya apabila Ia menyatakan diri-Nya kita beroleh keberanian percaya dan tidak usah malu terhadap Dia pada hari kedatangan-Nya."



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA