TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Markus 6:7-31

Konteks
6:7 Ia memanggil kedua belas murid y  itu dan mengutus mereka berdua-dua. z  Ia memberi mereka kuasa atas roh-roh jahat 1 , a  6:8 dan berpesan kepada mereka supaya jangan membawa apa-apa dalam perjalanan mereka, kecuali tongkat, rotipun jangan, bekalpun jangan, uang dalam ikat pinggangpun jangan, 6:9 boleh memakai alas kaki, tetapi jangan memakai dua baju. 6:10 Kata-Nya selanjutnya kepada mereka: "Kalau di suatu tempat kamu sudah diterima dalam suatu rumah, tinggallah di situ sampai kamu berangkat dari tempat itu. 6:11 Dan kalau ada suatu tempat yang tidak mau menerima kamu dan kalau mereka tidak mau mendengarkan kamu, keluarlah dari situ dan kebaskanlah debu yang di kakimu b  sebagai peringatan bagi mereka." 6:12 Lalu pergilah mereka memberitakan bahwa orang harus bertobat, c  6:13 dan mereka mengusir banyak setan, dan mengoles banyak orang sakit dengan minyak 2  d  dan menyembuhkan mereka.
Yohanes Pembaptis dibunuh
6:14 Raja Herodes juga mendengar tentang Yesus, sebab nama-Nya sudah terkenal dan orang mengatakan: "Yohanes Pembaptis e  sudah bangkit dari antara orang mati dan itulah sebabnya kuasa-kuasa itu bekerja di dalam Dia." 6:15 Yang lain mengatakan: "Dia itu Elia! f " Yang lain lagi mengatakan: "Dia itu seorang nabi g  sama seperti nabi-nabi yang dahulu. h " 6:16 Waktu Herodes mendengar hal itu, ia berkata: "Bukan, dia itu Yohanes yang sudah kupenggal kepalanya, dan yang bangkit lagi." 6:17 Sebab memang Herodeslah yang menyuruh orang menangkap Yohanes dan membelenggunya di penjara 3  i  berhubung dengan peristiwa Herodias, isteri Filipus saudaranya, karena Herodes telah mengambilnya sebagai isteri. 6:18 Karena Yohanes pernah menegor Herodes: "Tidak halal engkau mengambil isteri j  saudaramu!" 6:19 Karena itu Herodias menaruh dendam pada Yohanes dan bermaksud untuk membunuh dia, tetapi tidak dapat, 6:20 sebab Herodes segan akan Yohanes karena ia tahu, bahwa Yohanes adalah orang k  yang benar dan suci, jadi ia melindunginya. Tetapi apabila ia mendengarkan Yohanes, hatinya selalu terombang-ambing, namun ia merasa senang juga mendengarkan dia. 6:21 Akhirnya tiba juga kesempatan yang baik bagi Herodias, ketika Herodes pada hari ulang tahunnya mengadakan perjamuan l  untuk pembesar-pembesarnya, perwira-perwiranya dan orang-orang terkemuka di Galilea. m  6:22 Pada waktu itu anak perempuan Herodias tampil lalu menari 4 , dan ia menyukakan hati Herodes dan tamu-tamunya. Raja berkata kepada gadis itu: "Minta dari padaku apa saja yang kauingini, maka akan kuberikan kepadamu!", 6:23 lalu bersumpah kepadanya: "Apa saja yang kauminta akan kuberikan kepadamu, sekalipun setengah dari kerajaanku! n " 6:24 Anak itu pergi dan menanyakan ibunya: "Apa yang harus kuminta?" Jawabnya: "Kepala Yohanes Pembaptis!" 6:25 Maka cepat-cepat ia pergi kepada raja dan meminta: "Aku mau, supaya sekarang juga engkau berikan kepadaku kepala Yohanes Pembaptis di sebuah talam!" 6:26 Lalu sangat sedihlah hati raja, tetapi karena sumpahnya dan karena tamu-tamunya ia tidak mau menolaknya. 6:27 Raja segera menyuruh seorang pengawal dengan perintah supaya mengambil kepala Yohanes. Orang itu pergi dan memenggal kepala Yohanes di penjara. 6:28 Ia membawa kepala itu di sebuah talam dan memberikannya kepada gadis itu dan gadis itu memberikannya pula kepada ibunya. 6:29 Ketika murid-murid Yohanes mendengar hal itu mereka datang dan mengambil mayatnya, lalu membaringkannya dalam kuburan.
Yesus memberi makan lima ribu orang
6:30 Kemudian rasul-rasul o  itu kembali berkumpul dengan Yesus dan memberitahukan kepada-Nya semua yang mereka kerjakan dan ajarkan. p  6:31 Lalu Ia berkata kepada mereka: "Marilah ke tempat yang sunyi, supaya kita sendirian, dan beristirahatlah seketika!" Sebab memang begitu banyaknya orang yang datang dan yang pergi, sehingga makanpun q  mereka tidak sempat.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:7]  1 Full Life : ROH-ROH JAHAT.

Nas : Mr 6:7

Lihat cat. --> Mr 3:15.

[atau ref. Mr 3:15]

[6:13]  2 Full Life : MENGOLES ... DENGAN MINYAK.

Nas : Mr 6:13

Penyembuhan dengan jalan mengoleskan minyak hanya disebutkan di sini dan di Yak 5:14. Minyak mungkin dipakai sebagai lambang dari kehadiran dan kuasa Roh Kudus

(lihat cat. --> Za 4:3;

lihat cat. --> Za 4:6)

[atau ref. Za 4:3-6]

dan sebagai sarana untuk membangkitkan iman.

[6:17]  3 Full Life : YOHANES ... DI PENJARA.

Nas : Mr 6:17

Lihat cat. --> Mat 11:7.

[atau ref. Mat 11:7]

[6:22]  4 Full Life : MENARI.

Nas : Mr 6:22

Lihat cat. --> Mat 14:6.

[atau ref. Mat 14:6]



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA