TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Maleakhi 3:3

Konteks
3:3 Ia akan duduk seperti orang yang memurnikan dan mentahirkan perak; k  dan Ia mentahirkan l  orang Lewi, menyucikan mereka seperti emas dan seperti perak, m  supaya mereka menjadi orang-orang yang mempersembahkan korban yang benar n  kepada TUHAN.

Maleakhi 1:4

Konteks
1:4 Apabila Edom i  berkata: "Kami telah hancur, tetapi kami akan membangun kembali j  reruntuhan itu," maka beginilah firman TUHAN semesta alam: "Mereka boleh membangun, tetapi Aku akan merobohkannya; k  dan orang akan menyebutkannya daerah kefasikan dan bangsa yang kepadanya TUHAN l  murka sampai selama-lamanya."

Maleakhi 2:9

Konteks
2:9 Maka Akupun akan membuat kamu hina s  dan rendah t  bagi seluruh umat ini, oleh karena kamu tidak mengikuti jalan yang Kutunjukkan, tetapi memandang bulu u  dalam pengajaranmu 1 . v 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:9]  1 Full Life : MEMANDANG BULU DALAM PENGAJARANMU.

Nas : Mal 2:9

Para imam ternyata pilih kasih pada orang kaya dan berpengaruh, membiarkan mereka melanjutkan cara hidup yang tidak adil dan penuh dosa serta gagal memperhadapkan mereka pada peringatan firman Allah. Para gembala sidang harus memberitakan seluruh maksud Allah (lih. Kis 20:27), memberitakan tuntutan-tuntutan kebenaran-Nya kepada semua orang. Memberitakan berkat-berkat Tuhan semesta alam sambil mengabaikan tuntutan-tuntutan kebenaran-Nya merupakan kekejian bagi Dia.



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA