TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 6:22

Konteks
6:22 Berbahagialah kamu, jika karena Anak Manusia r  orang membenci kamu 1 , dan jika mereka mengucilkan kamu, s  dan mencela kamu t  serta menolak namamu sebagai sesuatu yang jahat.

Lukas 9:49

Konteks
Seorang yang bukan murid Yesus mengusir setan
9:49 Yohanes berkata: "Guru, d  kami lihat seorang mengusir setan demi nama-Mu, lalu kami cegah orang itu, karena ia bukan pengikut kita."

Lukas 11:14

Konteks
Yesus dan Beelzebul
11:14 Pada suatu kali Yesus mengusir dari seorang suatu setan yang membisukan. Ketika setan itu keluar, orang bisu itu dapat berkata-kata. Maka heranlah k  orang banyak.

Lukas 11:18

Konteks
11:18 Jikalau Iblis p  itu juga terbagi-bagi dan melawan dirinya sendiri, bagaimanakah kerajaannya dapat bertahan? Sebab kamu berkata, bahwa Aku mengusir setan dengan kuasa Beelzebul.

Lukas 12:5

Konteks
12:5 Aku akan menunjukkan kepada kamu siapakah yang harus kamu takuti. Takutilah Dia 2 , yang setelah membunuh, mempunyai kuasa untuk melemparkan orang ke dalam neraka. Sesungguhnya Aku berkata kepadamu, takutilah Dia! b 

Lukas 20:17

Konteks
20:17 Tetapi Yesus memandang mereka dan berkata: "Jika demikian apakah arti nas ini: Batu yang dibuang oleh tukang-tukang bangunan telah menjadi batu penjuru? q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:22]  1 Full Life : JIKA ORANG MEMBENCI KAMU.

Nas : Luk 6:22

Para pengikut Yesus hendaknya "bersukacita" dan "bergembira" (ayat Luk 6:23) bila karena kesetiaan kepada Kristus dan standar saleh, mereka dicela dan dicemooh. Penganiayaan karena kebenaran adalah bukti bahwa orang percaya berada dalam persekutuan yang benar dengan Tuhan, sebab Yesus pun dianiaya dan dibenci oleh dunia (Yoh 15:18-21;

lihat cat. --> Mat 5:10).

[atau ref. Mat 5:10]

[12:5]  2 Full Life : TAKUTILAH DIA.

Nas : Luk 12:5

Murid-murid Yesus harus tetap menyegani keagungan dan kesucian Allah serta murka-Nya terhadap dosa (bd. Yes 6:1-5).



TIP #16: Tampilan Pasal untuk mengeksplorasi pasal; Tampilan Ayat untuk menganalisa ayat; Multi Ayat/Kutipan untuk menampilkan daftar ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA