TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 3:7

Konteks
3:7 Lalu ia berkata kepada orang banyak yang datang kepadanya untuk dibaptis, katanya: "Hai kamu keturunan ular beludak! p  Siapakah yang mengatakan kepada kamu melarikan diri dari murka q  yang akan datang?

Lukas 6:9

Konteks
6:9 Lalu Yesus berkata kepada mereka: "Aku bertanya kepada kamu: Manakah yang diperbolehkan pada hari Sabat, berbuat baik atau berbuat jahat, menyelamatkan nyawa orang atau membinasakannya?"

Lukas 9:14

Konteks
9:14 Sebab di situ ada kira-kira lima ribu orang laki-laki. Lalu Ia berkata kepada murid-murid-Nya: "Suruhlah mereka duduk berkelompok-kelompok, kira-kira lima puluh orang sekelompok."

Lukas 9:43

Konteks
9:43 Maka takjublah semua orang itu karena kebesaran Allah.
Pemberitahuan kedua tentang penderitaan Yesus
(9-43b) Ketika semua orang itu masih heran karena segala yang diperbuat-Nya itu, Yesus berkata kepada murid-murid-Nya:

Lukas 9:45

Konteks
9:45 Mereka tidak mengerti perkataan itu, sebab artinya tersembunyi bagi mereka, sehingga mereka tidak dapat memahaminya. y  Dan mereka tidak berani menanyakan arti perkataan itu kepada-Nya.

Lukas 9:52

Konteks
9:52 dan Ia mengirim beberapa utusan mendahului Dia. Mereka itu pergi, lalu masuk ke suatu desa orang Samaria h  untuk mempersiapkan segala sesuatu bagi-Nya.

Lukas 11:13

Konteks
11:13 Jadi jika kamu yang jahat tahu memberi pemberian yang baik kepada anak-anakmu, apalagi Bapamu yang di sorga! Ia akan memberikan Roh Kudus kepada mereka yang meminta 1  kepada-Nya."

Lukas 12:36

Konteks
12:36 Dan hendaklah kamu sama seperti orang-orang yang menanti-nantikan tuannya 2  yang pulang dari perkawinan, supaya jika ia datang dan mengetok pintu, segera dibuka pintu baginya.

Lukas 13:4

Konteks
13:4 Atau sangkamu kedelapan belas orang, yang mati ditimpa menara dekat Siloam, t  lebih besar kesalahannya dari pada kesalahan semua orang lain yang diam di Yerusalem?

Lukas 13:17

Konteks
13:17 Dan waktu Ia berkata demikian, semua lawan-Nya merasa malu g  dan semua orang banyak bersukacita karena segala perkara mulia, yang telah dilakukan-Nya.

Lukas 15:17

Konteks
15:17 Lalu ia menyadari keadaannya 3 , katanya: Betapa banyaknya orang upahan bapaku yang berlimpah-limpah makanannya, tetapi aku di sini mati kelaparan.

Lukas 17:31

Konteks
17:31 Barangsiapa pada hari itu 4  sedang di peranginan di atas rumah dan barang-barangnya ada di dalam rumah, janganlah ia turun untuk mengambilnya, dan demikian juga orang yang sedang di ladang, janganlah ia kembali. a 

Lukas 20:20

Konteks
Tentang membayar pajak kepada Kaisar
20:20 Ahli-ahli Taurat dan imam-imam kepala mengamat-amati Yesus. Mereka menyuruh kepada-Nya mata-mata yang berlaku seolah-olah orang jujur, supaya mereka dapat menjerat-Nya dengan suatu pertanyaan u  dan menyerahkan-Nya kepada wewenang dan kuasa wali negeri. v 

Lukas 21:5

Konteks
Bait Allah akan diruntuhkan
21:5 Ketika beberapa orang berbicara tentang Bait Allah dan mengagumi bangunan itu yang dihiasi dengan batu yang indah-indah dan dengan berbagai-bagai barang persembahan, berkatalah Yesus:

Lukas 21:24

Konteks
21:24 dan mereka akan tewas oleh mata pedang dan dibawa sebagai tawanan ke segala bangsa, dan Yerusalem akan diinjak-injak z  oleh bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, sampai genaplah zaman bangsa-bangsa itu 5 ."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[11:13]  1 Full Life : MEMBERIKAN ROH KUDUS KEPADA MEREKA YANG MEMINTA.

Nas : Luk 11:13

Ayat ini barangkali tidak menunjuk kepada pemberian Roh pada saat kelahiran baru (Yoh 3:3), karena pada saat pertobatan semua orang percaya dengan sendirinya dikaruniai kehadiran Roh Kudus yang diam di dalam hati (Rom 8:9-10; 1Kor 6:19-20;

lihat art. PEMBAHARUAN PARA MURID).

Agaknya, ayat ini lebih menunjuk kepada baptisan dalam Roh Kudus yang dijanjikan Kristus kepada para pengikut-Nya

(lihat art. YESUS DAN ROH KUDUS).

[12:36]  2 Full Life : MENANTI-NANTIKAN TUANNYA.

Nas : Luk 12:36

Lihat cat. --> Mat 25:1,

lihat cat. --> Mat 25:4.

[atau ref. Mat 25:1,4]

[15:17]  3 Full Life : IA MENYADARI KEADAANNYA.

Nas : Luk 15:17

Sebelum orang yang hilang dapat datang kepada Allah, mereka harus melihat kedudukan mereka yang sesungguhnya sebagai budak dosa dan terpisah dari Allah (ayat Luk 15:14-17). Mereka harus dengan rendah hati kembali kepada Bapa, mengaku dosanya dan bersedia untuk melakukan apa saja yang diminta oleh Bapa (ayat Luk 15:17-19). Pekerjaan menyadarkan orang yang hilang ini merupakan karya Roh Kudus (Yoh 16:7-11).

[17:31]  4 Full Life : PADA HARI ITU.

Nas : Luk 17:31

Lihat cat. --> Mr 13:14

[atau ref. Mr 13:14]

tentang kekejian yang membinasakan,

lihat art. KESENGSARAAN BESAR.

[21:24]  5 Full Life : SAMPAI GENAPLAH ZAMAN BANGSA-BANGSA ITU.

Nas : Luk 21:24

"Zaman bangsa-bangsa itu" menunjuk kepada waktu Israel akan berada di bawah penguasaan atau penindasan orang bukan Yahudi. Zaman itu mulai ketika sebagian orang Israel ditawan ke Babel pada tahun 586 SM (2Taw 36:1-21; Dan 1:1-2). Itu tidak akan berakhir sebelum zaman itu digenapi, yang mungkin dimaksudkan ketika Kristus datang dalam kemuliaan dan kuasa untuk menegakkan pemerintahan-Nya atas segala bangsa (Luk 1:32-33; Yer 23:5-6; Za 6:13; 9:10; Rom 11:25-26; Wahy 20:4).



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA