TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 25:8

Konteks
25:8 Sebaliknya Paulus membela diri, katanya: "Aku sedikitpun tidak bersalah, baik terhadap hukum Taurat orang Yahudi 1  maupun terhadap Bait Allah s  atau terhadap Kaisar."

Kisah Para Rasul 13:50

Konteks
Ke Ikonium, Listra dan Derbe
13:50 Orang-orang Yahudi menghasut perempuan-perempuan terkemuka yang takut akan Allah, dan pembesar-pembesar di kota itu, dan mereka menimbulkan penganiayaan atas Paulus dan Barnabas dan mengusir mereka dari daerah itu. j 

Kisah Para Rasul 25:7

Konteks
25:7 Sesudah Paulus tiba di situ, semua orang Yahudi yang datang dari Yerusalem berdiri mengelilinginya dan mereka mengemukakan banyak tuduhan berat terhadap dia q  yang tidak dapat mereka buktikan. r 

Kisah Para Rasul 18:19

Konteks
18:19 Lalu sampailah mereka di Efesus. l  Paulus meninggalkan Priskila dan Akwila di situ. Ia sendiri masuk ke rumah ibadat dan berbicara dengan orang-orang Yahudi.

Kisah Para Rasul 24:24

Konteks
24:24 Dan setelah beberapa hari datanglah Feliks bersama-sama dengan isterinya Drusila, seorang Yahudi; ia menyuruh memanggil Paulus, lalu mendengar dari padanya tentang kepercayaan kepada Yesus Kristus. b 

Kisah Para Rasul 23:30

Konteks
23:30 Kepadaku telah diberitahukan, k  bahwa ada komplotan l  merencanakan membunuh dia. Karena itu aku segera menyuruh membawa dia kepadamu, sedang kepada para pendakwa m  telah kuberitahukan, bahwa mereka harus mengajukan perkara itu kepadamu."

Kisah Para Rasul 17:1

Konteks
Keributan di Tesalonika
17:1 Paulus dan Silas mengambil jalan melalui Amfipolis dan Apolonia dan tiba di Tesalonika. a  Di situ ada sebuah rumah ibadat orang Yahudi.

Kisah Para Rasul 22:3

Konteks
22:3 "Aku adalah orang Yahudi, a  lahir di Tarsus b  di tanah Kilikia, c  tetapi dibesarkan di kota ini; dididik dengan teliti di bawah pimpinan d  Gamaliel e  dalam hukum nenek moyang kita, f  sehingga aku menjadi seorang yang giat g  bekerja bagi Allah sama seperti kamu semua pada waktu ini.

Kisah Para Rasul 26:20

Konteks
26:20 Tetapi mula-mula aku memberitakan kepada orang-orang Yahudi di Damsyik, u  di Yerusalem v  dan di seluruh tanah Yudea, dan juga kepada bangsa-bangsa lain, w  bahwa mereka harus bertobat x  dan berbalik kepada Allah serta melakukan pekerjaan-pekerjaan y  yang sesuai dengan pertobatan itu 2 .

Kisah Para Rasul 13:5

Konteks
13:5 Setiba di Salamis mereka memberitakan firman Allah g  di dalam rumah-rumah ibadat h  orang Yahudi. Dan Yohanes i  menyertai mereka sebagai pembantu mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:8]  1 Full Life : TERHADAP HUKUM TAURAT ORANG YAHUDI.

Nas : Kis 25:8

Setahu Paulus ia tidak melakukan kesalahan apa pun terhadap orang Yahudi atau hukum mereka. Paulus sesungguhnya memelihara hukum moral PL (bd. Kis 21:24). Dia mengetahui bahwa patokan-patokan hukum Taurat tidak pernah berubah, sebagaimana halnya Allah tidak pernah berubah. Baginya, hukum Taurat itu kudus, baik dan rohani (Rom 7:12,14), mengungkapkan watak Allah dan menuntut hidup yang benar (bd. Mat 5:18-19). Sekalipun demikian, Paulus tidak menaati hukum Taurat sebagai kitab undang-undang atau patokan-patokan untuk menjadikan dirinya benar. Hidup benar memerlukan karya Roh Kudus; hanya setelah dibaharui oleh Roh Kudus melalui kasih karunia Kristus dapatlah kita menaati perintah Allah dengan sukses sebagai ungkapan kerinduan kita untuk menyenangkan Allah. Kita tidak pernah tanpa hukum Allah selama kita berada di bawah hukum Kristus (1Kor 9:21; Rom 3:21; 8:4;

lihat cat. --> Mat 5:17).

[atau ref. Mat 5:17]

[26:20]  2 Full Life : MELAKUKAN PEKERJAAN-PEKERJAAN YANG SESUAI DENGAN PERTOBATAN ITU.

Nas : Kis 26:20

Paulus tidak mengajarkan bahwa keselamatan hanya menuntut "percaya kepada Yesus dan karya pendamaian-Nya" sebagaimana diajarkan beberapa orang. Para rasul PB menyatakan bahwa tidak seorang pun dapat diselamatkan oleh Kristus kecuali mereka "bertobat dan berbalik kepada Allah" serta membuktikan pertobatan itu dengan perbuatan mereka

(lihat art. IMAN DAN KASIH KARUNIA).



TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA