TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 4:20-22

Konteks
4:20 Ada itu melahirkan Yabal; dialah yang menjadi bapa orang yang diam dalam kemah dan memelihara ternak. 4:21 Nama adiknya ialah Yubal; dialah yang menjadi bapa semua orang yang memainkan kecapi h  dan suling. i  4:22 Zila juga melahirkan anak, yakni Tubal-Kain, bapa semua tukang tembaga j  dan tukang besi. Adik perempuan Tubal-Kain ialah Naama.

Kejadian 12:15

Konteks
12:15 dan ketika punggawa-punggawa Firaun melihat Sarai, mereka memuji-mujinya di hadapan Firaun, sehingga perempuan itu dibawa ke istananya.

Kejadian 13:7-8

Konteks
13:7 Karena itu terjadilah perkelahian d  antara para gembala Abram dan para gembala Lot. Waktu itu orang Kanaan e  dan orang Feris f  diam di negeri g  itu. 13:8 Maka berkatalah Abram kepada Lot: h  "Janganlah kiranya ada perkelahian antara aku i  dan engkau, dan antara para gembalaku dan para gembalamu, sebab kita ini kerabat. j 

Kejadian 13:11

Konteks
13:11 Sebab itu Lot memilih baginya seluruh Lembah Yordan itu, lalu ia berangkat ke sebelah timur dan mereka berpisah.

Kejadian 14:7

Konteks
14:7 Sesudah itu baliklah mereka dan sampai ke En-Mispat, yakni Kadesh, u  dan mengalahkan seluruh daerah orang Amalek, v  dan juga orang Amori, w  yang diam di Hazezon-Tamar. x 

Kejadian 14:11

Konteks
14:11 Segala harta benda i  Sodom dan Gomora beserta segala bahan makanan dirampas musuh, lalu mereka pergi.

Kejadian 14:16-17

Konteks
14:16 Dibawanyalah kembali t  segala harta benda u  itu; juga Lot, anak saudaranya itu, serta harta bendanya dibawanya kembali, demikian juga perempuan-perempuan dan orang-orangnya.
Pertemuan Abram dengan Melkisedek
14:17 Setelah Abram kembali dari mengalahkan Kedorlaomer v  dan para raja yang bersama-sama dengan dia, maka keluarlah raja Sodom w  menyongsong dia ke lembah Syawe, yakni Lembah Raja. x 

Kejadian 17:11

Konteks
17:11 haruslah dikerat kulit khatanmu 1  u  dan itulah akan menjadi tanda perjanjian v  antara Aku dan kamu.

Kejadian 17:16

Konteks
17:16 Aku akan memberkatinya, dan dari padanya f  juga Aku akan memberikan kepadamu seorang anak laki-laki, bahkan Aku akan memberkatinya, sehingga ia menjadi ibu bangsa-bangsa; g  raja-raja bangsa-bangsa akan lahir dari padanya."

Kejadian 17:23

Konteks
17:23 Setelah itu Abraham memanggil Ismael, anaknya, dan semua orang yang lahir di rumahnya, y  juga semua orang yang dibelinya dengan uang, yakni setiap laki-laki dari isi rumahnya, lalu ia mengerat kulit khatan mereka pada hari itu juga, seperti yang telah difirmankan Allah kepadanya. z 

Kejadian 18:8

Konteks
18:8 Kemudian diambilnya dadih q  dan susu r  serta anak lembu yang telah diolah itu, lalu dihidangkannya di depan orang-orang s  itu; dan ia berdiri di dekat mereka di bawah pohon itu, sedang mereka makan.

Kejadian 18:16

Konteks
Doa syafaat Abraham untuk Sodom
18:16 Lalu berangkatlah orang-orang f  itu dari situ dan memandang ke arah Sodom; dan Abraham berjalan bersama-sama dengan mereka untuk mengantarkan mereka.

Kejadian 19:14

Konteks
19:14 Keluarlah Lot, lalu berbicara dengan kedua bakal menantunya, yang akan kawin dengan kedua anaknya perempuan, katanya: "Bangunlah, keluarlah dari tempat ini, sebab TUHAN akan memusnahkan kota ini. h " Tetapi ia dipandang oleh kedua bakal menantunya itu sebagai orang yang berolok-olok i  saja.

Kejadian 23:16

Konteks
23:16 Lalu Abraham menerima usul Efron, maka ditimbangnyalah perak untuk Efron, sebanyak yang dimintanya dengan didengar oleh bani Het itu, empat ratus syikal perak, n  seperti yang berlaku di antara para saudagar. o 

Kejadian 24:11

Konteks
24:11 Di sana disuruhnyalah unta itu berhenti di luar kota dekat suatu sumur, d  pada waktu petang hari, waktu perempuan-perempuan keluar untuk menimba air. e 

Kejadian 24:32

Konteks
24:32 Masuklah orang itu ke dalam rumah. Ditanggalkanlah pelana unta-unta, diberikan jerami dan makanan q  kepada unta-unta itu, lalu dibawa air pembasuh kaki r  untuk orang itu dan orang-orang yang bersama-sama dengan dia.

Kejadian 24:54

Konteks
24:54 Sesudah itu makan dan minumlah mereka, ia dan orang-orang yang bersama-sama dengan dia, dan mereka bermalam di situ. Paginya sesudah mereka bangun, berkatalah hamba itu: "Lepaslah aku pulang i  kepada tuanku."

Kejadian 26:20

Konteks
26:20 Lalu bertengkarlah f  para gembala Gerar dengan para gembala Ishak. Kata mereka: "Air ini kepunyaan kami. g " Dan Ishak menamai sumur itu Esek, karena mereka bertengkar dengan dia di sana.

Kejadian 29:3-4

Konteks
29:3 dan apabila segala kumpulan kambing domba itu digiring berkumpul ke sana, maka gembala-gembala menggulingkan v  batu itu dari mulut sumur, lalu kambing domba w  itu diberi minum; kemudian dikembalikanlah batu itu lagi ke mulut sumur itu. 29:4 Bertanyalah Yakub kepada mereka: "Saudara-saudara, dari manakah kamu ini? x " Jawab mereka: "Kami ini dari Haran. y "

Kejadian 29:8

Konteks
29:8 Tetapi jawab mereka: "Kami tidak dapat melakukan itu selama segala kumpulan binatang itu belum berkumpul; barulah batu c  itu digulingkan dari mulut sumur dan kami memberi minum d  kambing domba kami."

Kejadian 30:13

Konteks
30:13 Berkatalah Lea: "Aku ini berbahagia! Tentulah perempuan-perempuan akan menyebutkan aku w  berbahagia. x " Maka ia menamai anak itu Asyer. y 

Kejadian 32:6

Konteks
32:6 Kemudian pulanglah para utusan itu kepada Yakub dan berkata: "Kami telah sampai kepada kakakmu, kepada Esau, dan iapun sedang di jalan menemui engkau, diiringi f  oleh empat ratus orang."

Kejadian 32:11

Konteks
32:11 Lepaskanlah kiranya aku dari tangan kakakku, dari tangan Esau, sebab aku takut p  kepadanya, jangan-jangan ia datang membunuh aku, q  juga ibu-ibu dengan anak-anaknya. r 

Kejadian 33:5-6

Konteks
33:5 Kemudian Esau melayangkan pandangnya, dilihatnyalah perempuan-perempuan dan anak-anak itu, lalu ia bertanya: "Siapakah orang-orang yang beserta engkau itu?" Jawab Yakub: "Anak-anak yang telah dikaruniakan Allah kepada hambamu ini. f " 33:6 Sesudah itu mendekatlah budak-budak perempuan itu beserta anak-anaknya, g  lalu mereka sujud. h 

Kejadian 37:28-29

Konteks
37:28 Ketika ada saudagar-saudagar Midian b  lewat, Yusuf diangkat ke atas dari dalam sumur c  itu, kemudian dijual d  kepada orang Ismael e  itu dengan harga dua puluh syikal perak. f  Lalu Yusuf dibawa mereka ke Mesir 2 . g  37:29 Ketika Ruben kembali ke sumur itu, ternyata Yusuf tidak ada lagi di dalamnya. Lalu dikoyakkannyalah bajunya, h 

Kejadian 37:36

Konteks
37:36 Adapun Yusuf, v  ia dijual oleh orang Midian w  itu ke Mesir, kepada Potifar, seorang pegawai istana Firaun, kepala pengawal raja. x 

Kejadian 39:20

Konteks
39:20 Lalu Yusuf ditangkap oleh tuannya dan dimasukkan ke dalam penjara 3 , j  tempat tahanan-tahanan raja dikurung. Demikianlah Yusuf dipenjarakan di sana.

Kejadian 40:20

Konteks
40:20 Dan terjadilah pada hari ketiga, y  hari kelahiran z  Firaun, maka Firaun mengadakan perjamuan untuk semua pegawainya. a  Ia meninggikan kepala juru minuman dan kepala juru roti b  itu di tengah-tengah para pegawainya:

Kejadian 41:24

Konteks
41:24 Bulir yang kurus itu memakan ketujuh bulir yang baik tadi. Telah kuceritakan hal ini kepada semua ahli, tetapi seorangpun tidak ada yang dapat menerangkannya kepadaku. j "

Kejadian 41:37-38

Konteks
Yusuf di Mesir sebagai penguasa
41:37 Usul itu dipandang baik oleh Firaun dan oleh semua pegawainya. b  41:38 Lalu berkatalah Firaun kepada para pegawainya: "Mungkinkah kita mendapat orang seperti ini, seorang yang penuh dengan Roh Allah? c "

Kejadian 47:22

Konteks
47:22 Hanya tanah para imam t  tidak dibelinya, sebab para imam mendapat tunjangan tetap dari Firaun, dan mereka hidup dari tunjangan u  itu; itulah sebabnya mereka tidak menjual tanahnya.

Kejadian 47:26

Konteks
47:26 Yusuf membuat hal itu menjadi suatu ketetapan mengenai tanah di Mesir sampai sekarang, yakni bahwa seperlima a  dari hasilnya menjadi milik Firaun; hanya tanah para imam tidak menjadi milik Firaun. b 

Kejadian 47:30

Konteks
47:30 karena aku mau mendapat perhentian bersama-sama dengan nenek moyangku. n  Sebab itu angkutlah aku dari Mesir 4  dan kuburkanlah aku dalam kubur mereka. o " Jawabnya: "Aku akan berbuat seperti katamu itu."

Kejadian 49:23

Konteks
49:23 Walaupun pemanah-pemanah telah mengusiknya, c  memanahnya dan menyerbunya, d 

Kejadian 50:2

Konteks
50:2 Dan Yusuf memerintahkan kepada tabib-tabib, yaitu hamba-hambanya, untuk merempah-rempahi mayat n  ayahnya; maka tabib-tabib itu merempah-rempahi mayat Israel.

Kejadian 50:4

Konteks
50:4 Setelah lewat hari-hari penangisan p  itu, berkatalah Yusuf kepada seisi istana q  Firaun: "Jika kiranya aku mendapat kasihmu, r  katakanlah kepada Firaun,

Kejadian 50:7

Konteks
50:7 Lalu berjalanlah Yusuf ke sana untuk menguburkan ayahnya, dan bersama-sama dengan dia berjalanlah semua pegawai x  Firaun, para tua-tua dari istananya, y  dan semua tua-tua dari tanah Mesir,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[17:11]  1 Full Life : DIKERAT KULIT KHATANMU.

Nas : Kej 17:11

Sunat merupakan tanda dan meterai dari perjanjian Allah dengan Abraham dan keturunannya.

  1. 1) Sunat adalah tanda bahwa mereka telah menerima perjanjian Allah dan Allah menjadi Tuhan mereka.
  2. 2) Sunat merupakan meterai kebenaran yang mereka miliki oleh iman (Kej 15:6; Rom 4:11).
  3. 3) Sunat akan mengingatkan umat itu akan janji-janji Allah kepada mereka dan tanggung jawab pribadi yang harus mereka penuhi.

[37:28]  2 Full Life : DIBAWA MEREKA KE MESIR.

Nas : Kej 37:28

Sekalipun Yusuf diperlakukan dengan kejam oleh kakak-kakaknya dan dijual sebagai budak, namun di dalam semua peristiwa ini Allah menggunakan perbuatan jahat manusia untuk melaksanakan kehendak-Nya dalam kehidupan Yusuf

(lihat art. PEMELIHARAAN ALLAH).

[39:20]  3 Full Life : DIMASUKKAN KE DALAM PENJARA.

Nas : Kej 39:20

Kemenangan atas pencobaan dan kesetiaan kepada Allah tidak selalu langsung menghasilkan upah. Yusuf menderita karena kebenarannya. Kristus berbicara tentang para pengikut-Nya yang juga dianiaya oleh karena kebenaran (Mat 5:10) dan mengingatkan kita bahwa orang-orang sedemikian akan dipandang berbahagia dan akan menerima upah yang besar di sorga (Mat 5:11-12).

[47:30]  4 Full Life : ANGKUTLAH AKU DARI MESIR.

Nas : Kej 47:30

Yakub akan mati tanpa menerima janji itu, tetapi dengan iman kepada Allah ia melihat ke depan ketika Allah akan menuntun umat itu kembali ke Kanaan

(lihat cat. --> Kej 46:3).

[atau ref. Kej 46:3]

Dengan berpikir demikian, ia meminta untuk dikuburkan di tempat penguburan keluarganya (bd. Ibr 11:22).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA