TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 20:9

Konteks
20:9 Kemudian Abimelekh memanggil Abraham dan berkata kepadanya: "Perbuatan apakah yang kaulakukan ini terhadap kami, dan kesalahan apakah yang kulakukan terhadap engkau, sehingga engkau mendatangkan dosa besar atas diriku dan kerajaanku? Engkau telah berbuat hal-hal yang tidak patut t  kepadaku."

Kejadian 27:33

Konteks
27:33 Lalu terkejutlah Ishak dengan sangat serta berkata: "Siapakah gerangan dia, yang memburu binatang itu dan yang telah membawanya kepadaku? c  Aku telah memakan semuanya, sebelum engkau datang, dan telah memberkati dia; dan dia akan tetap orang yang diberkati. d "

Kejadian 27:36-37

Konteks
27:36 Kata Esau: "Bukankah tepat namanya Yakub, i  karena ia telah dua kali menipu j  aku. Hak kesulunganku k  telah dirampasnya, dan sekarang dirampasnya pula berkat l  yang untukku." Lalu katanya: "Apakah bapa tidak mempunyai berkat lain bagiku?" 27:37 Lalu Ishak menjawab Esau, katanya: "Sesungguhnya telah kuangkat dia menjadi tuan atas engkau, dan segala saudaranya telah kuberikan kepadanya menjadi hambanya, dan telah kubekali dia dengan gandum dan anggur; m  maka kepadamu, apa lagi yang dapat kuperbuat, ya anakku?"

Kejadian 37:10

Konteks
37:10 Setelah hal ini diceritakannya kepada ayah dan saudara-saudaranya, v  maka ia ditegor w  oleh ayahnya: "Mimpi apa mimpimu itu? Masakan aku dan ibumu serta saudara-saudaramu sujud menyembah kepadamu x  sampai ke tanah?"

Kejadian 42:7

Konteks
42:7 Ketika Yusuf melihat saudara-saudaranya, segeralah mereka dikenalnya, tetapi ia berlaku seolah-olah ia seorang asing kepada mereka; ia menegor mereka dengan membentak, b  katanya: "Dari mana kamu? c " Jawab mereka: "Dari tanah Kanaan untuk membeli bahan makanan."

Kejadian 42:33

Konteks
42:33 Lalu kata orang itu, yakni yang menjadi tuan atas negeri itu, kepada kami: Dari hal ini aku akan tahu, apakah kamu orang jujur: dari kamu bersaudara haruslah kamu tinggalkan seorang padaku; kemudian bawalah gandum untuk meredakan lapar seisi rumahmu dan pergilah; c 

Kejadian 43:16

Konteks
43:16 Ketika Yusuf melihat Benyamin a  bersama-sama dengan mereka, berkatalah ia kepada kepala rumahnya: b  "Bawalah orang-orang ini ke dalam rumah, sembelihlah seekor hewan dan siapkanlah c  itu, sebab orang-orang ini akan makan bersama-sama dengan aku pada tengah hari ini."

Kejadian 44:16

Konteks
44:16 Sesudah itu berkatalah Yehuda: v  "Apakah yang akan kami katakan kepada tuanku, w  apakah yang akan kami jawab, dan dengan apakah kami akan membenarkan diri x  kami? Allah telah memperlihatkan kesalahan hamba-hambamu ini. y  Maka kami ini, budak tuankulah z  kami, baik kami maupun orang pada siapa kedapatan piala itu. a "

Kejadian 47:1

Konteks
Yakub dan Firaun
47:1 Kemudian pergilah Yusuf memberitahukan kepada Firaun: "Ayahku dan saudara-saudaraku beserta kambing dombanya, lembu sapinya dan segala miliknya telah datang dari tanah Kanaan, e  dan sekarang mereka ada di tanah Gosyen. f "

Kejadian 48:19

Konteks
48:19 Tetapi ayahnya menolak, katanya: "Aku tahu, anakku, aku tahu; ia juga akan menjadi suatu bangsa dan ia juga akan menjadi besar kuasanya; l  walaupun begitu, adiknya akan lebih besar kuasanya 1  dari padanya, m  dan keturunan adiknya itu akan menjadi sejumlah besar bangsa-bangsa. n "

Kejadian 50:11

Konteks
50:11 Ketika penduduk negeri itu, orang-orang Kanaan, h  melihat perkabungan di Goren-Haatad itu, berkatalah mereka: "Inilah perkabungan i  orang Mesir yang amat riuh." Itulah sebabnya tempat itu dinamai Abel-Mizraim, yang letaknya di seberang Yordan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[48:19]  1 Full Life : ADIKNYA AKAN LEBIH BESAR KUASANYA.

Nas : Kej 48:19

Perhatikanlah bahwa sering dalam sejarah PL Allah memilih yang muda atas yang tua. Ia memilih Ishak dan bukan Ismael (Kej 21:12), Yakub dan bukan Esau (Kej 25:23), Yusuf dan bukan Ruben (ayat Kej 48:21-22; Kej 49:3-4), Efraim dan bukan Manasye (ayat Kej 48:14-20), Gideon dan bukan kakak-kakaknya (Hak 6:11-16), dan Daud atas kakak-kakaknya (pasal 1Sam 16:23). Penekanan ini menunjukkan bahwa yang pertama menurut manusia belum tentu menjadi yang pertama di hadapan Allah. Allah memilih orang berdasarkan kesungguhan, kemurnian, dan kasih mereka, bukan berdasarkan kedudukan dalam keluarga

(lihat cat. --> Mat 19:30;

lihat cat. --> Mat 20:26;

[atau ref. Mat 19:30; 20:26]

1Kor 1:27-28; Yak 2:5).



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA